Life & health

Pecinta Kuliner Harus Tahu, Ini 7 Makanan Viral 2021!

By : Her World Indonesia - 2021-12-25 13:00:02 Pecinta Kuliner Harus Tahu, Ini 7 Makanan Viral 2021!

Setiap tahun selalu saja ada makanan yang viral dan banyak dicari oleh masyarakat. Dunia kuliner memang kerap memberikan inovasi baru supaya para penikmatnya tidak bosan. Ada sejumlah makanan viral 2021 yang banyak dicari dan tentu saja tak diragukan lagi kelezatannya.


(Baca Juga: Cara Membuat Donat Yunani Gluten Free Sederhana di Rumah)


Makanan-makanan tersebut juga memiliki cita rasa yang beragam, tapi yang paling mendominasi di tahun 2021 ini ialah variasi manis dan gurih. Tak jarang tren makanan viral ini dijadikan sebagai ide bisnis oleh sebagian besar masyarakat yang membuat mereka meraup keuntungan.


Lantas apa saja tren makanan viral 2021 yang bisa kamu cicipi hingga saat ini? Berikut adalah daftarnya!

1. Dessert Box

(Dessert box merupakan makanan yang sangat viral di tahun 2021 dan banyak yang membuatnya. Foto: Dok. Bittersweet by Najla/Instagram)

Tentu pada daftar pertama ada dessert box yang sangat viral tahun 2021 ini. Sebenarnya dessert box ini adalah olahan dessert biasa yang dikemas dalam kotak box bening dan dijual secara online. Bagi pecinta makanan manis, maka dessert box bisa jadi favorit.

Bentuk kemasannya yang berbeda menjadikan dessert ini berbeda dan mempunyai daya tarik tersendiri. Jadi, banyak yang penasaran dan ingin mencobanya.


2. Soft-Baked Cookies

Bagi para pecinta cookies dan aneka makanan manis, maka soft-baked cookies ini tentu sangat membuat mereka penasaran. Pasalnya makanan ini masih masuk dalam kategori kue kering, tapi di dalamnya ada isian cokelat yang meleleh dan lumer ketika digigit.

Cookies yang satu ini mempunyai ukuran yang cukup besar, beda dengan aneka cookies lainnya. Selain membeli langsung di beberapa merek ternama, kamu juga bisa membuatnya sendiri di rumah supaya hasilnya jadi banyak dan bisa dinikmati sebagai camilan saat senggang.


3. Croffle


Makanan ini sangat hits dan jadi viral karena unik baik dari segi bentuk dan rasanya. Adonan croissant yang biasa dipanggang kini dibuat dan dicetak pada cetakan waffle.

Agar lebih menarik, ada juga tambahan topping berupa buah-buahan, selai coklat, daging, dan macam-macam lainnya. Pembuatannya sangat mudah dan bagi orang awam, sekilas melihat bentuk croffle ini takkan jauh beda dengan waffle. Sampai kemudian mereka mencicipi rasanya dan meyakini ada yang beda dari biasanya.


(Baca Juga: Cara Membuat Donat di Rumah)


4. Toast

Toast atau roti panggang memang sudah sangat sering kita jumpai, tapi belakangan makanan ini jadi viral dan menarik perhatian anak-anak milenial. Berbagai macam variasi toast dikembangkan oleh sejumlah rumah makan, dan semuanya mempunyai kelebihan masing-masing.

Di Korea Selatan, toast biasanya dikonsumsi saat pagi hari ketika orang-orang akan pergi kerja atau sekolah. Makanan ini dipilih sebagai alternatif untuk sarapan dengan berbagai macam isian menarik. Di Indonesia, toast sendiri disajikan dengan macam-macam isian mulai dari yang gurih hingga yang manis.


5. Acar Bawang

Makanan viral 2021 ini menuai banyak reaksi dari siapapun yang mencobanya. Awalnya banyak yang mencoba karena sangat viral di aplikasi TikTok. Produknya pun dijual dengan bebas sehingga bisa dibeli dengan mudah daripada harus membuatnya sendiri.

Sayangnya memang beberapa ada yang menyukai acar bawang, tapi ada pula yang merasa mual karena tak terbiasa memakan bawang. Biasanya bawang memang dijadikan sebagai bumbu dalam masakan.


6. Loukoumades atau Greek Donut


Loukoumades alias donat Yunani juga sempat viral di media sosial. Bahkan banyak resep sederhana yang dapat kamu coba jika ingin membuat camilan ini. Versi simpel dari donat yang biasa ini sangat cocok dijadikan camilan dengan ditemani teh hangat.

Bentuk loukoumades tak seperti donat pada umumnya. Malahan dibuat seperti bola-bola kecil yang kemudian diberi topping saus coklat dengan aneka macam rasa yang membuatnya tampak menggiurkan.


7. Bomboloni

(Bomboloni menjadi salah satu makanan viral 2021. Foto: Dok. Welcome.sweetness/Instagram)

Kalau loukoumades bentuknya bola-bola kecil dengan tumpahan saus cokelat di atasnya, maka berbeda lagi dengan bomboloni. Bisa dibilang bomboloni ini juga donat tapi tanpa lubang di tengahnya. Setelah digoreng, makanan ini bisa diisikan saus coklat aneka macam rasa dengan cara disuntikkan ke dalam donat tersebut.

Kemudian jika masih kurang manis, kamu juga bisa memberikan taburan gula halus di atasnya. Banyak pengusaha kue yang menyediakan menu bomboloni dan ternyata cukup laris karena sedang sangat viral di tahun 2021 ini.


(Baca Juga: 3 Resep Dessert Box yang Simpel dan Mudah)


Itulah sekilas tentang makanan viral 2021 yang mungkin masih bisa kamu nikmati sampai sekarang. Jika ingin menjadikannya sebagai ide bisnis, maka kamu harus cari tahu dulu peluangnya dan pastinya memberikan sedikit inovasi agar berbeda dari yang lain.


(Penulis: Ellyza Aurelia Purwadi)

Life & health