Hair & beauty

Begini Cara Memakai Sheet Mask Yang Benar!

By : Fariza Rahmadinna - 2020-01-31 09:35:00 Begini Cara Memakai Sheet Mask Yang Benar!

Memakai masker tentunya sudah menjadi langkah penting dalam perawatan kulit wajah. Saat ini masker wajah terdiri berbagai jenis, ada clay mask, wash off mask, peel off mask, overnight mask, dan sheet mask.

Meski tersedia banyak jenis masker, sheet mask masih menjadi masker favorit untuk perempuan. Mengingat harganya yang terjangkau, serta kemasan yang praktis serta memiliki banyak manfaat untuk wajah seperti melembapkan, mencerahkan, mengurangi produksi minyak hingga mengatasi masalah jerawat, lho. Berikut ini beberapa tips menggunakan sheet mask dengan benar, agar manfaatnya bisa dirasakan kulit kamu. 


Bersihkan Wajah Secara Menyeluruh


Sebelum memakai sheet mask, penting untuk memastikan kulit wajah kamu benar-benar bersih ya. Karena, jika kamu tidak mempersiapkan kulit dengan benar, sisa residu makeup dan kotoran akan terperangkap di kulit dan membalikkan manfaat dari sheet mask. Lalu gunakan toner untuk mengembalikan keseimbangan pH wajah. Kemudian, gunakan essence untuk mempersiapkan kulit menerima produk selanjutnya dan mempercepat penyerapan skincare kamu, sehingga nutrisi yang ada di sheet mask dapat terserap dengan baik. 


Tapi ini bukan aturan wajib ya, karena jika kamu tidak menggunakan essence, kamu bisa juga memakai sheet mask setelah menggunakan toner.


(Baca juga : Rekomendasi Sheet Mask dengan Bahan-bahan Favorit)


Simpan Sheet Mask Dalam Kulkas


Tips menggunakan sheet mask selanjutnya yakni kamu bisa menyimpannya di dalam kulkas. Masker yang dingin akan memberikan efek menenangkan dan membuat wajahmu tampak lebih segar, apalagi jika digunakan setelah lelah beraktivitas seharian. 


Gunakan Sesuai Waktu yang Ditentukan


Jika kamu berpikir memakai sheet mask dalam waktu lama, akan semakin membuat kulit lembap, itu salah! Karena terlalu lama memakai sheet mask bahkan hingga mengering malah akan menarik kelembapan alami yang ada di wajah kamu. Oleh karena itu, cukup gunakan sheet mask sesuai dengan waktu yang disarankan pada kemasan, sekitar 15-20 menit.


(Baca juga : Rekomendasi Sheet Mask Dengan Kandungan Minyak Zaitun)


Tidak Perlu Dibilas


Setelah digunakan, sheet mask memang akan membuat wajah terasa sangat basah, itu karena kandungan essence di dalamnya. Namun, kamu tidak perlu untuk membilasnya. Menyingkirkan sisa essence di wajah sama saja membuat pemakaian sheet mask menjadi sia-sia. Sebaiknya, manfaatkan sisa essence dengan cara memijat perlahan menggunakan face roller atau tepuk-tepuk perlahan hingga semuanya meresap ke dalam kulit. Setelah itu lanjutkan step perawatan wajah lainnya. 


Gunakan Skincare Setelahnya


Perhatikan “rumus” pemakaian skincare yakni dari produk yang berkonsistensi cair (light) ke produk yang berkonsistensi yang lebih kental (thick). Konsistensi essence yang terkandung di dalam sheet mask biasanya cukup cair atau sedikit kental, sedangkan konsistensi pelembab biasanya lebih tebal dan kental. Dengan kata lain, menggunakan pelembab sebelum memakai sheet mask akan membuat essence tidak dapat terserap maksimal ke dalam kulit, karena sebelumnya kulit telah dilapisi dengan pelembap yang tebal. Sebaiknya, oleskan pelembap setelah pemakaian sheet mask, untuk mengunci kelembapan pada kulit. 


Gunakan Secara Rutin


Kunci dari perawatan wajah adalah harus digunakan secara rutin. Gunakan sheet mask sebanyak dua hingga tiga kali dalam seminggu, agar kulit lebih lembap, sehat dan halus. 


Itu tadi beberapa tips menggunakan sheet mask dengan benar agar manfaat baiknya dapat dirasakan oleh kulit kamu. Semoga bermanfaat!


Hair & beauty