Food & travel

5 Rekomendasi Rice Bowl Lokal, Bikin Kamu Kenyang Seharian!

By : Her World Indonesia - 2024-04-01 14:30:02 5 Rekomendasi Rice Bowl Lokal, Bikin Kamu Kenyang Seharian!

Rice bowl rasanya sudah tidak lagi menjadi menu yang asing saat ini. Namun, tahukah kamu bagaimana asal mula dari hidangan yang satu ini? Rice bowl dimulai dari Asia Timur, terutama di negara-negara seperti Jepang, Korea, dan Tiongkok.


Kemunculannya berasal dari kebutuhan akan makanan yang praktis dan cepat disiapkan. Pada awalnya, rice bowl sangat sederhana. Biasanya hanya terdiri dari nasi kemudian ditambah dengan lauk seperti daging, ikan, sayuran, atau telur. Hidangan ini sangat populer di kalangan pekerja dan pelajar yang membutuhkan makanan yang cepat, lezat, dan menyediakan energi yang cukup.


Tidak heran jika rice bowl menjadi marak saat ini. Gaya hidup modern yang serba cepat membuat makanan praktis seperti rice bowl jelas sangat diminati. Rice bowl menawarkan keseimbangan antara karbohidrat, protein, dan serat dalam satu kali suap, menjadikannya pilihan yang sehat dan memuaskan. Selain itu, keberagaman bahan makanan dan saus yang digunakan dalam rice bowl memungkinkan kreasi tak terbatas, sesuai dengan selera dan preferensi tiap-tiap orang.


(Baca juga: Cobain Private Room Japanese Grill Hanya di Chanba!)


Dan, tahukah kamu bahwa rice bowl memiliki peran penting dalam budaya Jepang? Di sana, gyudon atau rice bowl daging sapi adalah salah satu hidangan yang paling populer dan dapat ditemukan di berbagai restoran cepat saji di seluruh negeri. Selain itu, rice bowl juga memiliki makna simbolis dalam masyarakat Jepang, yang melambangkan kesederhanaan dan keseimbangan dalam kehidupan sehari-hari.


Saat ini juga terdapat banyak restoran lokal yang menyajikan menu-menu dengan cita rasa Indonesia yang berkonsep ala rice bowl. Lebih lagi, kamu bisa memilih menu-menu lainnya yang juga dikemas dengan modern dan memiliki rasa yang lezat. Her World telah merangkum lima rekomendasi rice bowl lokal yang harus kamu coba! Rasanya enak, gurih, dan pasti kamu suka, simak berikut ini.


1. Rice Bowl Indonesia


(Salah satu menu di Rice Bowl Indonesia yang perlu kamu coba. Foto: Dok. Rice Bowl Indonesia/Instagram)


Ketika membahas tentang rice bowl lokal, sepertinya kurang pas kalau tidak membahas banyaknya variasi menu yang dimiliki Rice Bowl Indonesia. Di sini kamu akan mendapatkan rice bowl dengan jenis toping dan nasi yang bisa menyesuaikan selera kamu, mulai dari menu-menu nasio goreng, seafod, bebek, tofu, sampai menu-menu Asia lainnya seperti Singapore Hainam Chicken. 


2. Mangkokku


(Salah satu menu Mangkokku yang wajib kamu coba, gurih dan lezat. Foto: Dok. Mangkokku/Instagram)


Bagi pecinta rice bowl, siapa yang tidak tahu merek satu ini? Restoran hasil kolaborasi Arnold Poernomo dengan Kaesang dan Gibran yang kini sudah berdiri dengan lebih dari lima gerai di seluruh Indonesia. Menu-menu yang disajikan terkenal autentik dengan rempah-rempah yang kaya dan akan memanjakan lidahmu. Kamu juga bisa menikmati berbagai menu pilihan mulai dari Nasi Campur Crispy, Omu Beef Mayo, Endog Burger Mayo. 


3. SEC Bowl


(Salah satu menu di SEC Bowl yang perlu kamu coba. Foto: Dok. SEC Bowl/Instagram)


Dengan kemasan khasnya yang berwarna kuning, kamu bisa mendapatkan SEC Bowl mulai dari IDR 35.000 saja dengan menu-menu yang akan membuat kamu kenyang seharian. Menu-menu andalan mereka mulai dari Black Pepper Chicken, Spicy Salted Egg Chicken, sampai Kung Pao Chicken yang disukai banyak orang.


4. Nasta (Nasi dan Ceritaku)


(Salah satu menu di Nasta yang perlu kamu coba. Foto: Dok. Nasta/Instagram)


Nasi dan Ceritaku menjadi comfort food banyak orang karena rasanya yang gurih dan terasa hangat. Menu-menu mereka seperti Chicken Nanban dan Gyutan membuat banyak orang jatuh hati dan terus menjadi penggemar Nasta. Kamu juga harus coba ya!


(Baca juga: 4 Resep Green Juice yang Mudah Kamu Coba dan Bermanfaat)


5. Eatlah


(Salah satu menu di Eatlah yang perlu kamu coba. Foto: Dok. Eatlah/Instagram)


Masih berkonsep ringkas dan cepat yang membedakan adalah packaging Eatlah tidak melulu berbentuk bundar aluh-alih Eatlah membawa konsep segar dengan rice box yang tetap klasik dan kaya rasa. Eatlah sudah bisa kamu dapatkan dengan mudah karena memiliki gerai di berbagai sudut kota. Menu andalan mereka yang wajib kamu coba antara lain Beef Bar Spicy Glazed, Brown Butter, sampai menu Fluffy Egg Chicken Rice yang khas.


Dari menu-menu dengan rasa lokal dan internasional merek-merek rice bowl lokal ini menawarkan pengalaman kuliner yang berbeda-beda dan tetap menggugah selera. Dengan cita rasa yang autentik dan harga yang terjangkau, tidak ada alasan untuk tidak mencoba kelezatan dari rice bowl lokal ini. Jadi, tunggu apa lagi? Segera kunjungi salah satu dari rekomendasi rice bowl lokal di atas dan nikmati pengalaman makan yang tak terlupakan!


(Penulis: Adila Firani)

Food & travel