Fashion

Simple! Ini 8 Style Casual Pria Gemuk yang Dapat Kamu Coba

By : Her World Indonesia - 2023-12-04 19:00:02 Simple! Ini 8 Style Casual Pria Gemuk yang Dapat Kamu Coba

Memiliki badan dengan ukuran lebih besar dari kebanyakan orang membuat beberapa pria mengalami kebingungan dalam menentukan style mana yang pas untuk mereka kenakan. Ketika ingin menghadiri suatu acara, menentukan baju mana yang pas dapat menjadi sangat sulit bila memiliki bentuk badan yang besar.


Untuk menjawab kegelisahan ini, berikut Her World berikan beberapa tip untuk style casual pria gemuk yang sangat mudah untuk diikuti. Yuk, disimak!


(Baca Juga: Cara Memilih Pakaian Untuk Wanita Bertubuh Gemuk)


1. Gunakan warna gelap


(Gunakan warna gelap. Foto: Dok. Ryan Hoffman/Unsplash)

Cara paling mudah untuk menghasilkan style casual pria gemuk adalah memadu padankan pakaian warna gelap. Kamu dapat menggunakan warna gelap untuk celana, kemeja, jaket, dan kaus. Warna gelap dapat memanipulasi ukuran tubuh kamu agar terlihat lebih ramping. Sementara itu, warna terang dapat memperlihatkan bentuk tubuh kamu yang lebih berisi. 


2. Gunakan celana pendek

Style casual identik dengan gaya yang tidak terlalu formal. Nah, kamu dapat menggunakan celana pendek untuk hangout bersama teman. Akan tetapi, ketika kamu memilih menggunakan celana pendek, pilihlah celana pendek di atas lutut. Tidak disarankan juga untuk menggunakan celana pendek model tiga perempat. 


Kenapa menggunakan celana pendek di atas lutut? Celana pendek di bawah lutut dapat membuat kaki kamu terlihat lebih pendek. Siluet ini dapat membuat tubuh kamu terlihat tidak proporsional, besar dan pendek. Oleh sebab itu, celana pendek di atas lutut adalah pilihan terbaik.


3. Utamakan baju dengan pola kecil dan tidak terlalu ramai

Untuk style casual lainnya, kamu dapat menggunakan baju dengan pola kecil dan tidak terlalu ramai. Desain baju menjadi salah satu hal terpenting yang perlu kamu perhatikan. Desain baju dengan pola besar dapat membuat ukuran tubuhmu terlihat lebih besar dan berisi. Oleh sebab itu, pilih desain baju dengan pola kecil. 


Desain baju dengan banyak motif kecil dan terlihat ramai. Motif baju yang ramai ini dapat membuat tubuhmu terlihat lebih berisi dan lebih besar.


(Baca Juga: 5 Model Baju yang Cocok Untuk Orang Gemuk)


4. Padu-padankan dengan pakaian lengan panjang


(Padu-padankan dengan pakaian lengan panjang. Foto: Dok. Gustavo Almeida/Pexels)

Pakaian lengan panjang dapat menutupi bentuk lengan kamu yang besar. Kamu dapat memilih kemeja atau jaket yang sesuai dengan ukuran badanmu. Pakaian lengan panjang ini dapat membuatmu terlihat lebih ideal. Lengan panjang ini dapat menutupi area lemak. Pastikan untuk memilih pakaian lengan panjang yang tidak terlalu besar. 


5. Pilih kaus dengan model v-neck

Bagi beberapa orang, model v-neck mungkin dapat membuat orang lain merasa kurang percaya diri. Model kerah dengan bentuk v-neck, dapat membuat kamu yang memiliki bentuk badan lebar terlihat lebih panjang. Model kerah ini dapat membuat leher kamu terlihat lebih panjang. Jangan lupa untuk memilih kaus v-neck yang tidak terlalu ke bawah agar nantinya lebih enak untuk dipandang. 


Selain itu, sebaiknya kamu tidak memilih pakaian dengan kombinasi kerah model turtle neck. Kerah model ini dapat membuatmu terlihat lebih pendek.


6. Gunakan blazer

Untuk style casual pria gemuk lainnya, kamu dapat menggunakan blazer. Blazer sangat cocok digunakan ketika ada pertemuan santai bersama teman. Kamu juga bisa menggunakan blazer untuk berbagai acara yang tidak terlalu formal. Kamu dapat memilih blazer dengan lapel yang lebar dan bentuk bahu persegi. 


Lapel yang lebar dapat membuat leher kamu terlihat lebih panjang. Sementara itu, lapel yang kecil dapat membuat siluet tubuhmu terlihat tidak proporsional. 


7. Pilih pakaian kasual dengan motif vertikal

Bagi kamu yang memiliki badan gemuk, pilihlah pakaian dengn motif vertikal. Motif vertikal pada pakaian dapat membuat ilusi badan yang lebih ramping dan tinggi. Dibandingkan dengan motif horizontal yang membuat badan kamu terlihat semakin besar. 


8. Gunakan celana jenis straight cut


(Gunakan celana jenis straight cut. Foto: Dok. Castorly Stock/Pexels)

Coba ganti style casual kamu dari celana slim fit ke model celana straight cut. Model straight cut adalah jenis celana yang mempunyai potongan lebar yang sama dari atas ke bawah. Kamu dapat menggunakan celana dengan potongan yang lebar pada pergelangan kaki, tetapi jangan pilih yang terlalu lebar. Hindari model potongan celana yang mengecil di bagian pergelangan kaki.


(Baca Juga: 5 Motif Garis Pilihan yang Sesuai Dengan Bentuk Tubuh)


Untuk menyempurnakan penampilanmu, style casual pria gemuk dapat disempurnakan dengan aksesori pelengkap seperti jam tangan. Jangan lupa untuk memilih aksesori dengan ukuran lebih besar agar terlihat proporsional ketika kamu kenakan. 


(Penulis: Romy Boy)

Fashion