Life & health

Ampuh! 7 Cara Mengobati Sakit Leher Belakang Secara Alami

By : Her World Indonesia - 2022-07-26 18:00:01 Ampuh! 7 Cara Mengobati Sakit Leher Belakang Secara Alami

Sakit leher di bagian belakang memang menimbulkan rasa yang tidak nyaman. Terlebih ketika kita memiliki jadwal keseharian yang sibuk, menjalani pekerjaan menjadi terhalang karena sakit yang dirasakan di bagian leher belakang. Menyembuhkan sakit leher dengan perawatan atau bahkan tindakan operasi di rumah sakit tentu menghabiskan banyak waktu dan biaya. Oleh karena itu, banyak orang yang mencari-cari cara mengobati sakit leher belakang secara alami. 


Namun, sebelum kita menelusuri lebih lanjut cara mengobatinya secara alami, alangkah baiknya jika kita mengenal terlebih dahulu apa yang menjadi penyebab sakit leher belakang. Mengobati sakit leher tanpa menganalisis terlebih dahulu penyebabnya akan berisiko melakukan pengobatan dengan cara yang salah atau ada gejala penyakit tertentu yang tidak diketahui karena sakit leher bisa juga menjadi tanda penyakit serius di dalam tubuh. 


Penyebab Sakit Leher Belakang


Penyebab sakit leher belakang bisa beragam, dari penyebab ringan hingga yang serius sampai membutuhkan penanganan medis yang secepatnya. 


1. Tidur tengkurap


Salah satu penyebab sakit leher belakang yang paling umum adalah karena posisi tidur yang tidak tepat. Kita akan lebih mudah merasakan sakit pada bagian leher belakang ketika tidur dengan posisi tengkurap atau menghadap ke bawah. Hal ini dikarenakan ketika kita tidur secara tengkurap, kepala kita akan menghadap ke satu sisi selama berjam-jam sehingga membuat leher menjadi sakit. 


2. Stres atau cemas berlebihan



(Stres dan cemas berlebihan bisa menyebabkan sakit leher bagian belakang. Foto: Dok. Andrea Piacquadio/Pexels)


Sakit leher belakang sering terjadi karena stres. Jika kita sedang mengalami stres atau merasakan kecemasan yang berlebihan, otot-otot di leher juga akan tegang sehingga bisa menyebabkan rasa sakit dan nyeri. Betul, faktor psikologis begitu berpengaruh juga terhadap sakit di leher, loh! Maka dari itu, kita harus waspada akan sakit leher ketika merasa stres atau cemas. 


3. Keseleo 


Sakit leher di bagian belakang yang kita rasakan juga bisa disebabkan karena keseleo. Selain bagian belakang, keseleo juga bisa terjadi di leher bagian samping. Keseleo pada leher pada umumnya terjadi karena beberapa faktor, diantaranya adalah postur tubuh yang tidak baik, stres, terjatuh dan terkena di bagian leher, ataupun terlalu lama tidur dengan posisi miring. 


4. Cedera lucutan atau whiplash injury



(Cedera lucutan atau whiplash injury. Foto: Dok. Spine Center and Orthopedic Rehabilitation of Englewood)


Cedera lucutan atau whiplash injury adalah gangguan pada leher yang terjadi setelah kita mengalami cedera akibat pergerakan yang terlalu cepat dan secara tiba-tiba. Pada umumnya whiplash injury bisa terjadi ketika leher mengalami trauma setelah kecelakaan. Namun, tidak hanya kecelakaan saja, cedera lucutan bisa terjadi jika mobil yang dikendarai tiba-tiba rem mendadak sehingga leher menjadi tersentak maju dan mundur.


Cedera lucutan juga memiliki beberapa gejala lainnya selain sakit leher, seperti sakit kepala, sakit punggung dan bahu, kepala pusing, dan sulit untuk fokus atau berkonsentrasi. Segera periksakan leher ke dokter jika mengalami gejala tersebut atau baru saja mengalami kecelakaan untuk mendapatkan penanganan terbaik. 


5. Meningitis


Salah satu gejala yang terjadi ketika seseorang terkena penyakit meningitis adalah rasa sakit dan kaku pada bagian leher. Hal ini dikarenakan meningitis menyebabkan peradangan di bagian meninges atau lapisan tulang belakang dan otak. Meningitis bisa disebabkan karena infeksi virus, bakteri, jamur, dan parasit yang dipicu oleh cedera kepala, kanker, atau lupus. Gejala lain yang dialami ketika mengidap meningitis adalah mual, disorientasi atau kebingungan, dan muntah.


6. Saraf terjepit



(Saraf terjepit menyebabkan sakit di bagian leher. Foto: Dok. Flex Free Clinic)


Saraf terjepit terjadi ketika saraf menerima terlalu banyak tekanan dari jaringan di sekitarnya, seperti tulang, tendon, atau tulang rawan. Tekanan ini mengganggu fungsi saraf yang bisa menyebabkan mati rasa, kesemutan, dan kaku sehingga sakit leher yang dirasakan bisa saja terjadi karena mengalami saraf kejepit di bagian leher. 


(Baca Juga: Ketahui Dampak Duduk Terlalu Lama Yang Mengganggu Kesehatan)


Setelah mengetahui penyebabnya, Her World sudah merampungkan beberapa cara mengobati sakit leher belakang secara alami yang bisa kita coba. Yuk, mari kita simak!


Cara Mengobati Sakit Leher Belakang


1. Memperbaiki posisi tidur


Posisi tidur yang salah bisa menyebabkan leher bagian belakang sakit sehingga memperbaiki posisi tidur tentu akan mencegah terjadinya sakit di leher. Hindari posisi tidur tengkurap karena membuat leher menjadi lelah dan otot leher tegang. Cobalah tidur dengan posisi telentang atau menyamping. Dalam masa penyembuhan, cobalah tidur di atas kasur tanpa bantal. 


2. Lakukan stretching atau peregangan secara berkala



(Stretching. Foto: Dok. ROCKETMANN TEAM/Pexels)


Cara mengobati sakit leher belakang secara alami adalah dengan melakukan peregangan secara rutin. Bekerja di depan komputer seharian akan menyebabkan leher kita sakit. Oleh karena itu, cobalah lakukan peregangan dengan menyondongkan baju ke depan dan belakang, meregangkan bahu ke atas dan ke bawah, serta memutar bahu secara perlahan. Setelah itu, putar kepala ke depan, samping, belakang, dan kembali lagi ke depan agar membuat otot leher menjadi lebih rileks. 


3. Kompres leher


Jika merasakan sakit leher di bagian belakang, ambil handuk bersih dan rendamkan di dalam air hangat. Setelah diperas, letakan handuk di permukaan leher dan kompres selama beberapa menit. Cara ini bertujuan untuk merelaksasikan otot leher yang kaku dan tegang sehingga menimbulkan rasa sakit. 


4. Mengurangi stres



(Lakukan hobi untuk kurangi stres yang menyebabkan sakit leher. Foto: Dok. Andrea Piacquadio/Pexels)


Beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengurangi stres adalah dengan rutin menjalankan hobi, meditasi, membaca buku, mendengarkan musik, dan sebagainya. Bagilah waktu antara bekerja dan waktu untuk istirahat untuk mencegah stres. Perbanyak lakukan olahraga agar menghasilkan hormon endorfin untuk melawan stres. Selain itu, jaga pola makan yang sehat karena mengonsumsi makanan seperti junk food bisa menyebabkan suasana hati menjadi buruk dan rentan terhadap stres.


(Baca Juga: 7 Cara Ampuh Mengatasi Sakit Leher Akibat Salah Posisi Tidur)


Itulah cara mengobati sakit leher belakang secara alami yang bisa dicoba. Semoga bermanfaat!


(Penulis: Andrea Nathania)

Life & health