Bagi perempuan modern yang terbiasa multitasking dan menghargai estetika dalam setiap aspek kehidupan seperti gaya berpakaian, meja kerja, hingga interior rumah, pilihan desain bukan sekadar urusan selera, tapi juga bentuk ekspresi diri. Dan inilah yang coba disampaikan Valentino Group lewat instalasi seni bertajuk "The Form", yang baru saja diluncurkan dalam ajang Indonesia Building Technology (IBT) 2025 di ICE BSD, Tangerang.
Lebih dari sekadar pameran bahan bangunan, "The Form" adalah pengalaman visual dan emosional yang memperlihatkan perjalanan transformasi Valentino Group dari penyedia keramik menjadi kurator material arsitektur masa depan. Dibagi dalam lima zona tematik yaitu Initiation Lounge, Evolution Tunnel, Imagination Garden, The Living Counter, dan The Expression Library, pengunjung diajak masuk ke dalam dunia desain yang menggabungkan inovasi, alam, dan keindahan yang fungsional.
Di Initiation Lounge, pengunjung diajak mengenang bagaimana sebuah inspirasi bermula. Di Evolution Tunnel, mereka dapat menelusuri perkembangan material dari era prasejarah hingga teknologi masa kini seperti sintered stone, Meta Stone, hingga Roshan. Sementara di Imagination Garden, suasana tenang diciptakan melalui elemen desain yang terinspirasi dari alam. The Living Counter kemudian menyajikan dapur modern sebagai ruang hidup yang estetis sekaligus efisien. Dan puncaknya, The Expression Library menyajikan lebih dari 700 tekstur material yang bisa dicoba langsung oleh pengunjung, menjadikannya laboratorium desain personal yang interaktif dan menyenangkan.
Transformasi ini menandai langkah baru Valentino Group, yang kini tak hanya menjual material, tetapi juga mengajak masyarakat untuk bermimpi lebih besar melalui slogan barunya yaitu "Dream. Build. Live." Anna Lestari Widjaja, Direktur Penjualan dan Pemasaran Valentino Group, menegaskan bahwa desain bukan sekadar visual. “Material adalah kanvas untuk kehidupan. Kami ingin membantu orang membangun ruang yang bermakna, bukan hanya indah,” ujarnya.
Valentino Group kini memperkenalkan berbagai inovasi seperti Meta Stone, material baru yang menggabungkan kekuatan geologi dengan teknologi modern. Ada juga DIAMANS surface, permukaan ultra-glossy tahan gores, serta Lumia translucent panel, material tembus cahaya yang memberikan efek mewah dan futuristik dalam ruang.
Seluruh koleksi eksklusif ini dapat dinikmati di House of Valentino, flagship showroom yang dirancang sebagai ruang eksplorasi kreatif bagi arsitek, desainer interior, dan tentunya perempuan karier yang ingin rumahnya mencerminkan karakter dan aspirasi hidup.