Life & health

Ingin Payudara Tetap Kencang & Sehat? Ini 8 Cara Merawatnya!

By : Fariza Rahmadinna - 2022-02-19 10:00:01 Ingin Payudara Tetap Kencang & Sehat? Ini 8 Cara Merawatnya!

Siapa yang tidak ingin memiliki payudara yang kencang dan sehat, hampir setiap wanita mendambakannya. Namun sayangnya, abai dalam merawat payudara, berat badan, penuaan, dan faktor keturunan bisa menyebabkan perubahan pada bentuk payudara, menurut American Society of Plastic Surgeons. Selain adanya perubahan bentuk payudara, tidak merawat payudara dengan benar juga bisa meningkatkan risiko beberapa penyakit, termasuk kanker payudara. 


(Baca Juga: 14 Penyebab Nyeri Payudara yang Perlu Diketahui)


Lantas, bagaimana cara merawat payudara yang baik agar tetap sehat dan kencang? Catat caranya di bawah ini, ya!


1. Olahraga, olahraga, olahraga!


(Rutin berolahraga. Foto: Dok. Anastasia Hisel / Unsplash)


Olahraga dapat membantu menjaga payudara tetap kencang dan sehat. Sel-sel lemak menghasilkan estrogen, dan kadar hormon estrogen yang tinggi telah dikaitkan dengan jenis kanker tertentu. Berolahraga dapat mengecilkan ukuran sel-sel lemak, sehingga tubuh memompa lebih sedikit estrogen. The American Cancer Society merekomendasikan untuk melakukan setidaknya 150 menit latihan intensitas sedang per minggu, atau 75 menit latihan intensitas berat per minggu. 


Tak hanya itu saja, olahraga juga berperan untuk mengencangkan otot-otot di sekitar payudara, seperti otot dada, bahu, dan punggung, membuat tubuh bagian atas menjadi lebih kuat untuk menopang payudara sehingga lebih kencang dan tidak kendur. 


2. Tidur yang cukup


(Tidur yang cukup. Foto: Dok. Kinga Cichewicz / Unsplash)


Jika kamu ingin memiliki payudara yang kencang dan sehat, hindari kebiasaan kurang tidur atau begadang. Bukan tanpa alasan, begadang dapat membuat tubuh terkena paparan cahaya lebih besar di malam hari, baik dari lampu kamar atau cahaya gadget, yang bisa menekan produksi hormon melatonin.


Seperti yang diketahui, hormon melatonin adalah salah satu hormon yang berfungsi untuk membantu mengatur dan memberi sinyal waktu tidur. Lalu saat produksi hormon ini terganggu, itu dapat meningkatkan kadar hormon estrogen, yang bisa menjadi pemicu jenis kanker tertentu. 


National Sleep Foundation merekomendasikan untuk tidur selama tujuh hingga sembilan jam setiap malamnya, supaya hormon tubuh tetap seimbang. Dengan begitu, payudara akan tetap kencang dan sehat. 


3. Menggunakan bra yang tepat


(Menggunakan bra yang tepat. Uliana Kopanytsia / Unsplash)


Payudara kendur dapat terjadi ketika kamu tidak memberikan dukungan yang tepat melalui bra yang pas, yang bisa membuat jaringan payudara meregang dan kendur lebih cepat. 


Tak hanya dapat membuat payudara kendur, tidak menggunakan bra yang tepat juga bisa membuat tubuh bagian atas terasa sakit, tidak nyaman dan sesak, serta bisa menyebabkan nyeri pada punggung. Itulah mengapa sangat penting untuk memilih dan menggunakan bra yang tepat, sesuai dengan ukuran dan bentuk payudara, serta kegunaannya. Misalnya, gunakan sport bra bila kamu hendak berolahraga untuk mengurangi goncangan atau gesekan pada payudara.


4. Makan makanan yang bergizi


(Makan makanan bergizi. Foto: Dok. Anh Nguyen / Unsplash)


Satu cara pasti untuk merawat payudara adalah dengan mengonsumsi makanan yang bergizi. Penelitian baru-baru ini menunjukkan bahwa makan makanan bergizi, seperti makanan tinggi vitamin, omega-3, asam folat, dan antioksidan, dapat menjaga elastisitas kulit, termasuk payudara. Mengonsumsi makanan-makanan kaya nutrisi tersebut juga dikaitkan dengan penurunan risiko tumor payudara. 


5. Menjaga berat badan


(Menjaga berat badan. Foto: Dok. Rawpixel.com / Freepik)


Mempertahankan berat badan tetap ideal itu dapat membantu menjaga agar payudara tetap kencang dan sehat. Pasalnya, penurunan atau penambahan berat badan yang terlalu cepat dapat memengaruhi elastisitas kulit disekitar payudara, yang membuatnya terlihat kendur. 


Selain itu, kelebihan berat badan (obesitas) juga dikaitkan dengan peningkatan risiko kanker payudara pasca-menopause. Inilah mengapa kamu disarankan untuk menjaga berat badan tetap ideal dengan menerapkan pola makan sehat, rutin berolahraga, dan menghindari diet ekstrem. Pada gilirannya, ini dapat membuat payudara tetap kencang dan menurunkan risiko kanker payudara. 


6. Hindari minum minuman beralkohol dan soda


(Minuman soda. Foto: Dok. Artem Beliaikin / Unsplash)


Sepertinya, sudah menjadi rahasia umum jika minum minuman beralkohol secara berlebihan dapat meningkatkan risiko berbagai penyakit, termasuk penyakit terkait payudara. Sebuah meta-analisis dari 53 penelitian menunjukkan bahwa, seseorang yang minum lebih dari tiga gelas alkohol sehari memiliki risiko lebih tinggi terkena kanker payudara. 


Selain itu, sebuah studi lainnya yang diterbitkan tahun 2019 di The BMJ, menemukan bahwa minum hanya 100 ml soda sehari (yang kurang dari satu kaleng soda) juga dapat meningkatkan risiko penyakit kanker, termasuk kanker payudara.


7. Mengurangi stres


(Stres kronis. Foto: Dok. Cookie_Studio / Freepik)


Seperti yang diketahui, stres sangat tidak baik bagi tubuh. Hal ini dibuktikan dalam sebuah studi tahun 2019 yang diterbitkan di Journal of Clinical Investigation, stres kronis dapat meningkatkan hormon adrenalin, yang kemudian bisa meningkatkan enzim dehidrogenase yang berperan dalam respons stres. Ketika terlalu banyak enzim dehidrogenase, itu dapat memicu sel induk kanker payudara. Inilah yang membuat para peneliti percaya bahwa stres kronis dapat menjadi memicu kanker payudara.


Selain itu, seseorang yang mengalami stres kronis biasanya akan melakukan hal-hal yang terkadang tidak sehat untuk tubuh, seperti minum alkohol, merokok, begadang, atau makan berlebihan. Ini semua bisa berdampak negatif bagi tubuh, termasuk dapat memicu berbagai penyakit kronis dan kanker payudara. 


8. Berhenti merokok


(Merokok. Foto: Dok. Lilartsy / Unsplash)


Cara merawat payudara berikutnya adalah dengan menghentikan kebiasaan merokok, yang tidak hanya dapat memengaruhi aliran darah dan oksigen di dalam tubuh, tetapi juga dapat merusak kolagen dan elastin. Inilah yang menjadi alasan kulit dan payudara cepat mengendur. Artinya, jika kamu ingin menjaga agar payudara tetap sehat dan kencang, mulailah untuk mempertimbangkan menghentikan kebiasaan merokok. 


(Baca Juga: Koleksi Sports Bra Terbaru adidas Fokus Jaga Payudara)


Inilah beberapa cara kamu menjaga payudara tetap sehat dan kencang. Kebiasaan-kebiasaan yang sederhana ini bisa dikurangi atau dimulai sesuai dengan kebutuhanmu. Selamat mencoba!


Life & health