Hair & beauty

Daftar Bahan-Bahan Untuk Pewarna Rambut Alami

By : Her World Indonesia - 2021-09-21 11:00:01 Daftar Bahan-Bahan Untuk Pewarna Rambut Alami

Mempunyai rambut yang bagus tentu jadi impian semua orang, termasuk kaum wanita yang ingin penampilan mereka terlihat menarik. Salah satunya dengan cara mengecat rambut dengan aneka warna yang mereka sukai. Sebenarnya ada bahan-bahan untuk pewarna rambut alami yang bisa dicoba.

Sayangnya, tak banyak yang menggunakan bahan alami ini dan malah memilih produk yang mengandung bahan kimia. Hal ini membuat rambut mengalami sejumlah kerusakan seperti teksturnya yang kering, pecah-pecah dan lain sebagainya.


(Baca juga: Cara Membuat Warna Rambut Lebih Tahan Lama)


Tentu hal ini tidak bagus untuk kesehatan rambutmu, oleh karena itu sebaiknya gunakan bahan yang alami saja. Namun, apa saja bahan alami yang bisa digunakan untuk mewarnai rambut? Berikut ini daftarnya!

1. Wortel

(Wortel untuk dijadikan bahan pewarna rambut alami. Foto: Dok. Mali Maeder/Pexels)

Mungkin kamu akan bingung dan bertanya-tanya apakah benar wortel yang biasa dimasukkan dalam sayur sop ini bisa dipakai untuk mewarnai rambut? Sebab, tak banyak yang tahu tentang fakta satu ini. Wortel sendiri bisa memberikan efek warna oranye dan kemerahan.

Tapi tentu saja efek tersebut tak selalu terlihat, karena tergantung juga dengan warna asli dari rambut yang kamu miliki. Cara membuat pewarna alami dari bahan ini terbilang sangatlah mudah.

Kamu hanya harus menghaluskan wortel kemudian mencampurkannya dengan minyak zaitun atau minyak kelapa. Balurkan ke rambut dan tutup dengan shower cap, setelahnya tinggal tunggu selama satu jam dan bilas menggunakan cuka apel. Ulangi terus sampai mendapatkan hasil warna yang kamu inginkan.


2. Teh Hitam

Teh hitam ini memang mengandung banyak kandungan yang baik untuk kesehatan salah satunya antioksidan. Bahan satu ini dapat dipakai sebagai pewarna rambut alami dan nanti hasilnya akan berwarna gelap serta lebih berkilau dan sehat.

Cara pembuatannya juga tak begitu sulit, karena langkah pertama kamu cukup perlu merebus teh hitam ini dan mendinginkannya. Setelah itu masukkan cairan teh hitam ke sebuah botol semprot yang sudah kamu sediakan.

Semprot cairannya ke rambut sambil kemudian didiamkan satu jam lamanya. Lalu setelah satu jam barulah bilas dengan air bersih dan kamu bisa ulangi langkah ini sampai warna rambutnya sesuai yang kamu butuhkan.


3. Buah Bit

(Buah bit. Foto: Dok. Roman Odintsov/Pexels)

Bahan-bahan untuk pewarna rambut alami selanjutnya adalah buah bit yang pasti sudah tak asing lagi buatmu dan nyatanya buah satu ini bisa dipakai untuk pewarna rambut alami. Efeknya adalah warna merah yang lebih gelap, sebab ia memiliki kandungan zat siantonin dan juga pigmen alami yang ada di dalam buahnya.

Dibandingkan dengan wortel, buah bit memberikan lebih banyak warna merah yang alami. Untuk membuat ramuan pewarna rambut ini, kamu hanya harus menghaluskan buah bit dan mencampurnya dengan minyak zaitun atau bisa juga dengan minyak kelapa.

Barulah oleskan ramuan pewarna ini secara merata ke seluruh bagian rambutmu. Caranya hampir sama dengan ketika menggunakan bahan wortel. Tutup rambut dengan shower cap dan diamkan satu jam, baru setelahnya bilas dengan cuka apel.

(Baca juga: 7 Warna Rambut Yang Sedang Tren di 2021)


4. Kopi

(Kopi. Foto: Dok. Igor Haritanovich/Pexels)

Siapa bilang jika kopi hanya enak diminum saja? Nyatanya kopi juga sangat bagus digunakan untuk pewarna rambut. Khususnya bagi kamu yang memiliki warna rambut terang dan ingin lebih menggelapkannya.

Bahkan kamu yang memiliki uban juga bisa menggunakan bahan ini untuk membuat uban tersebut lebih tertutup. Untuk tutorial membuatnya, kamu perlu mencampur bubuk kopi dengan kondisioner, dan oleskan campuran ini ke seluruh bagian rambut.

Tutup dengan handuk atau shower cap selama kurang lebih 1 jam. Jika sudah maka silakan bilas dengan air bersih dan juga sampo. Kemudian ulangi tahapannya sampai kamu mendapatkan warna rambut gelap yang sesuai keinginan.


5. Rosemary dan Daun Jelatang

Bahan selanjutnya yakni daun jelatang dan juga rosemary, di mana perpaduan dua bahan ini akan memberikan rambutmu warna cokelat yang alami. Selain memberikan warna, daun jelatang mempunyai beragam kandungan yang dapat menyehatkan rambut.

Kandungan tersebut di antaranya ada kalsium, flavonoid, magnesium dan juga fosfor. Untuk tahapan pembuatannya pertama-tama kamu harus menumbuk daun jelatang dan juga rosemary hingga halus.

Selanjutnya oles ke seluruh rambut secara merata dan istirahatkan selama 30 menit sampai satu jam lamanya. Kemudian bilas rambut sampai bersih dan ulangi jika memang dibutuhkan.

Penggunaan bahan-bahan alami dalam mewarnai rambut membuatmu lebih mudah, karena rambut merupakan salah satu hal paling penting. Ada beberapa kasus di mana orang-orang alergi terhadap bahan kimia yang terkandung di dalam cat rambut mereka. Jadi harus sangat berhati-hati.


Itulah sekilas tentang bahan-bahan untuk pewarna rambut alami yang bisa kamu coba di rumah. Pastinya ada banyak bahan lain juga yang bisa dijadikan referensi. Semoga berhasil!


(Penulis: Ellyza Aurelia Purwadi)

Hair & beauty