Food & travel

Rekomendasi Restoran Vegetarian Di Jakarta Yang Wajib Dicoba

By : Hafizah Rana Dalilah - 2020-09-30 18:00:01


Vegetarian kerap jadi pilihan untuk menjalani pola hidup sehat saat ini. Di samping itu, pola hidup ini juga memiliki tujuan agar manusia, hewan dan alam bisa hidup dengan seimbang di dunia ini.

Sehingga berbagai restoran pun kini mulai mengusung menu-menu yang cocok untuk vegetarian. Berbagai menunya pun tak kalah lezat dan nikmat kala dicicipi. Penasaran apa saja? Dirangkum dari berbagai sumber, berikut rekomendasi restoran vegetarian di Jakarta yang patut dicoba.


(Baca Juga: Resep Soto Ayam untuk Vegetarian)


1. Burgreens Eatery


Bagi kamu yang vegetarian pastinya sudah tidak asing lagi dengan restoran yang satu ini. Burgreens Eatery salah satu restoran di Jakarta yang menyediakan berbagai menu burger yang lezat dan menggunakan bahan organik. Kamu bisa mencoba berbagai makanan seperti hot meals, steak, pasta dan lainnya.

Burgreens Eatery bisa ditemui diberbagai wilayah di Jakarta. Di antaranya adalah Dasrmawangsa, Pondok Indah Mall, Neo Soho dan Pacific Place. 


2. Dharma Kitchen


Selain itu, ada pula Dharma Kitchen yang menghadirkan berbagai menu vegetarian dengan cita rasa dari Indonesia, Asia dan Western. Tak hanya makanan berat, restoran ini pun menyediakan aneka cake and bakery sehingga pas untuk camilanmu sehari-hari. Bahkan bagi kamu yang ingin fokus untuk menjadi seorang vegetarian, Dharma Kitchen juga menyediakan katering dengan aneka menu sehat dan lezat.

Dharma Kitchen juga berada di daerah Central Park dan Jalan Pluit Kencana.


(Baca Juga: Mengenali 4 Tipe Diet Vegetarian)


3. Waytuki Vegetarian


Dari namanya kamu pasti sudah tahu bahwa rumah makan ini cocok untuk kamu yang vegetarian. Terletak di Sawah Besar, Jakarta Pusat Waytuki Vegetarian menyediakan berbagai menu makanan sayur yang menyehatkan dan juga nikmat. Tertarik mencobanya?


4. Chang Sow


Bagi kamu yang berada di Jakarta Barat dan sekitarnya bisa mencicipi aneka makanan vegetarian di restoran Chang Sow yang cukup terkenal ini. Karena restoran ini bisa jadi tempat melampiaskan kerinduan akan mengonsumsi daging bagi vegetarian. 


5. Loving Hut


Berbagai menu makanan Indonesia bisa kamu rasakan di Loving Hut sebagai salah satu restoran vegetarian. Di antaranya adalah Jakart Golden Soup, Nasi Bali Ridjtafell, nasi lemak dan lain-lain. 

Selain itu, bagi kamu yang menyukai makanan dengan cita rasa Jepang, restoran ini juga menawarkan aneka menu andalan mereka dari negara itu, seperti Tom Yam soup, Seven Seas Delight dan lainnya


Itulah sejumlah rekomendasi restoran vegetarian di Jakarta yang wajib kamu coba!

Food & travel