Life & health

Sri Mulyani & Pakar Ekonomi Ramaikan Future Financial Fest

By : Hafizah Rana Dalilah - 2020-07-30 14:50:02 Sri Mulyani & Pakar Ekonomi Ramaikan Future Financial Fest


Gelaran Future Financial Festival 2020 telah sukses diselenggarakan secara virtual. Berlangsung selama dua hari, acara ini tak hanya memberikan edukasi tapi juga kemeriahan di tengah pandemi virus corona.

Dengan menghadirkan 80 pembicara, di antaranya adalah Sri Mulyani, Bambang Brodjonegoro, Andyhta F Utami, Veronica Colondam, Nicky Hogan, Ika Natassa, Ellen May, Ligwina Hananto dan lainnya, masing-masing mengisi sesi acara seperti Macroeconomy Talk, Stock Market Talk, Banking Talk, dan Financial Technology Talk.


(Baca Juga: Peduli Ekonomi Sejak Muda Di Future Financial Festival 2020



(Jeffry Jouw bersama Adityalogy berbincang mengenai investasi dari hobi mengoleksi sepatu.Foto:Dok/Hafizahrana/Her World Indonesia)


Dari 36 sesi, acara ini memberikan pengetahuan seputar ekonomi di Indonesia, sekaligus membocorkan strategi pengelolaan keuangan yang baik, familiar dengan berbagai instrument keuangan dan juga paham mengenai ekonomi dasar. Bukan tanpa alasan, hal ini bertujuan untuk mengembangkan sektor ekonomi, terutama bagi para generasi milenial dan gen Z. 

Salah satunya adalah Jeffry Jouw Founder of The Urban Sneaker Society yang mengisi program Stock Market menjelaskan bagaimana hobi mengoleksi sepatu dan passion bisa jadi penggerak awal untuk berinvestasi. Dengan berani menghadapi risiko dan belajar terus menerus akan memberikan kunci kesuksesan dalam dunia bisnis sejak muda.


(Baca Juga: Seberapa Pentingkah Peran Financial Planner?)


Selain itu ada pula Sri Mulyani sebagai Menteri Keuangan Republik Indonesia yang tampil di Live Talks sesi Macro Economy, Sabtu (25/72020) mengatakan bahwa “Saya memberikan harapan besar kepada Milenial sebagai generasi yang akan membawa Indonesia untuk menjadi bangsa dan negara yang maju."

"Semoga dengan mengikuti Future Financial Festival 2020 akan muncul ide-ide baru termasuk bagaimana kita melakukan inovasi pembiayaan micro finance di dalam suasana tantangan Covid-19, dan New Normal."


(Baca Juga: Merencanakan Finansial Kreatif Bersama AIA Indonesia)


Digelar pada 25-26 Juli 2020, acara ini dihadiri oleh 453,436 orang #GenerasiAntiWacana yang menyaksikan penampilan seluruh pembicara diberbagai sesi program melalui aplikasi atau website Vidio.com. Sementara, 1,205 tiket untuk 12 sesi khusus atau berbayar berhasil terjual. 

Diorganisir oleh Samara Live dan didukung oleh Bank BRI, DBS, Phillip Sekuritas, Prudential, dan UBS, acara Future Financial Festival 2020 diharapkan bisa menjadi inspirasi, sarana hiburan masyarakat juga menjadi lebih perduli terhadap isu-isu ekonomi yang dihadapi, serta saling mendukung dan membantu mewujudkan perekonomian yang lebih baik. Dengan berkolaborasi bersama berbagai pihak, baik individu, institusi, regulator, dan pemerintah bisa membuat suatu gerakan secara harmonis dalam keberlangsungan hidup saat ini dan generasi mendatang untuk mewujudkan mimpi Indonesia Emas di 2045.

Life & health