Life & health

'Concours d'Elegance' Pertama Kali Digelar di Indonesia

By : Hafizah Rana Dalilah - 2019-09-20 12:48:00 'Concours d'Elegance' Pertama Kali Digelar di Indonesia


Festival seni yang menarik perhatian terus berkembang dengan seiring perkembangan zaman. Jika biasanya lukisan dan fotografi yang memenuhi instalasi dan ruang, bagaimana jika beragam kendaraan langka yang hadir dan meramaikannya?

Hal ini-lah yang disugukan ajang bergengsi 'Concours D'Elegance' yang pertama kali digelar di Indonesia. Diusung oleh Indonesia Classic Cars Owners Club (ICCOC) bersama Four Seasons Hotel Jakarta acara ini akan diselenggarakan dari 21 hingga 22 September 2019.

Lebih dari 30 mobil klasik dan sepeda motor dari berbagai negara akan tampil di sini dengan tema yang bernuansa tahun 1950-an.

(Baca Juga: Warna Indonesia di Pameran Desain Interior 'Maison 12')



(Para penyelenggara 'Concours D'Elegance' Festival.Foto:Dok.Hafizah Rana/Her World Indonesia)


Dicetuskan Stanley Atmadja, festival ini tak hanya sekedar memamerkan berbagai mobil di era 1950 hingga 1980-an, tapi juga mengajak para pecinta dan kolektor dari kendaraan klasik untuk berkompetisi dan mendapatkan penilaian langsung oleh Valentino Balboni, juri mancanegara dari ajang bergengsi ini. Diantaranya yang dikonteskan adalah Kostum Concours d'Elegance and Oldies, Classic Car Photography Contest, C|assic Car Contest dan Back to 50’s Party.

Yang tak kalah menarik, 'Concours D'Elegance' ini dibuat menjadi salah satu wadah untuk berkumpulnya mereka yang antusias akan sepeda motor serta mobil klasik, untuk berbagi pengalaman, dan memberikan tips dan trik dalam merawat kendaraanya itu.

'Concours d'Elegance ini merupakan sejarah bagi dunia otomotif di Indonesia yang mencerminkan bahwa Indonesia sudah menjadi bagian dari pasar otomotif dunia," jelas Stanley Atmadja, Founder 'Concours D'Egelance' Indonesia dan Presiden Indonesia Classic Cars Owners Club (ICCOC).

(Baca Juga: 10 Etika ke Pameran Seni)

"Melalui festival mobil klasik bergengsi ini kami berharap lintas generasi dapat menghargai nilai historis mobil sekaligus membantu melestarikan mobil-mobil klasik ini," tambahnya.

Di sisi lain, Stanley dalam membuat acara ini, bertujuan meningkatkan nilai pariwisata dalam negeri. Melalui event ini, Indonesia bisa menjadi destinasi pilihan yang menarik untuk berpariwisata.

Diselenggarakan selama dua hari, 'Concours D'Elegance' akan menghadirkan berbagai mobil klasik dan eksotis di antaranya:

1. Mercedes Benz B 170 Cabrio (1935) 

2. Chevrolet Corvette (1953) 

3. Ford Thunderbird (1956) 

4. Mercedes Benz 190 $1. (1956) 

5. MGA (1956) 

6. Mercedes Benz Ponton (1957)

7. Mercedes Benz 190SL (1958)

8. Austin Healey (1959)

9. Jaguar E type Series 1 (1960)

10. Mercedes Benz 220 SE (1961)

11. Volkswagen Karmann Ghia (1961)

12. Porsche 356C Coupe (1963)

13. Aston Martin DB5 (1964)

14. Mercedes Benz Pagoda 230 SL Matic (1965)

15. Ford GT 500 Eleanor (1967)

16. Lotus Elan (1968)

17. Mercedes Benz 280 SE (1970)

18. Lamborghini Miura (1971)

19. Citroen DS 21 (1972)

20. Ferrari 365 Berlineta Boxer (1972)

21. Porsche 911 2.4s (1973)

22. Ferrari Dino Coupe (1974)

23. Porsche 930 Turbo (1987)

24. Mini Cooper (1967)

25. Ferrari Testarossa (1991)

26. Rolls-Royce Silver Shadow (1983)

(Baca Juga: Rayakan Indonesia di Pameran Seni 'Karya Kita')

Adapun motor-motor klasik langka yang juga akan hadir di Concours d'Elegance diantaranya adalah:

1. BMW R47 (1928)

2. Vespa (1951)

3. Norton (1957)

4. BMW R25 (1955)

5. BMW R6US, zijspan Steib S 500 (1967)

6. BMW R50 zijspan Watsonian S500 (1955)

7. BMW R69S (1962)

Life & health