Eye cream atau krim mata kerap jadi pilihan untuk mengatasi segala permasalahan kulit yang terjadi di sekitar mata. Hitamnya kantong mata, kerutan dan garis-garis halus, bisa diatasi dengan menggunakannya secara rutin pagi dan malam.
Jadi produk untuk merawat area mata, eye cream pula memiliki banyak khasiat lain untuk kulit di bagian wajah dan tubuh yang belum banyak diketahui. Apa saja? Selain bisa menutrisi kulit yang kering di area mata, berikut lima manfaat lain eye cream yang wajib kamu ketahui:
(Baca Juga: Ini Perpaduan Krim Mata dan Concealer Terbaik)
Penuaan kulit bisa terlihat dengan garis-garis halus di sekitar area mata. Hal ini bisa jadi salah satu persoalan yang bisa diatasi oleh eye cream atau krim mata jika digunakan secara rutin, karena di dalamnya mengandung retinol, vitamin C, Vitamin E dan hyaluronic acid yang berfungsi sebagai formula anti-aging dan sekaligus bisa mencerahkan.
Mengutip Healthtrends, retinoid yang menjadi komponen utama dalam krim mata diyakini dapat mengurangi garis halus, dan kerut pada wajah. Sementara, vitamin C berfungsi sebagai antioksidan, Vitamin E sebagai pelindung kulit dari kerusakan, serta hyaluronic acis menjadi komponen pelembap untuk area bawah mata.
Selain menjadi solusi untuk masalah penuaan, krim mata ini juga berfungsi untuk melembutkan bibir yang kering. Dengan kandungan vitamin C yang dimilikinya bisa jadi alternatif untuk membuat kulit bibir tidak pecah-pecah dan tampak lebih sehat.
(Baca Juga: Solusi Keremajaan Area Mata dari Sulwhasoo)
Kutikula merupakan bagian kulit yang ada di sekitar kuku. Paling sering terkena sinar matahari, bagian kulit ini menjadi mudah untuk tidak terawat dan kering. Untuk Merawatnya, dengan mengoleskan eye cream ke bagian yang kering, bisa membuatnya lebih lembap dan sehat. Hal ini dikarenakan eye cream memiliki kandungan yang mirip dengan moisturizer.
Tak hanya merawat kulit di bagian mata, produk perawatan krim mata juga bisa membuat kulit lebih glowsy karena terhidrasi dengan baik. Memiliki formula antioksidan, niacinamide, dan hyaluronicacid sangat bermanfaat untuk merawat kulit kering.
(Baca Juga: 5 Kesalahan Memakai Krim Mata)
Eye cream atau krim mata bisa jadi pilihan untuk pengganti primer untuk area mata. Sehingga, dengan menggunakannya sebelum mengaplikasikan concealer bisa membuatnya lebih menempel dan lebih rata.