Fashion

AIRism Experiment, Booth Pertama Uniqlo untuk Uji Coba

By : Rahman Indra - 2018-10-11 18:19:00 AIRism Experiment, Booth Pertama Uniqlo untuk Uji Coba


Sejalan dengan rencana pembukaan toko ke-19 di Indonesia, Uniqlo turut membuka booth pertama AIRism yang dinamakan 'AIRism Experiment' di Senayan City lantai LG pada 10-12 Oktober 2018. Booth ini menghadirkan mesin AIRism yang mempraktikkan tiga dari delapan fungsi unggulan innerwear Uniqlo yang selama ini kerap disebut.

“Melalui booth AIRism Experiment ini, kami ingin memperlihatkan teknologi dari Jepang sehingga pelanggan dapat melihat secara langsung, dan lebih memahami delapan fungsi dari innerwear AIRism,” ujar Naoki Kamogawa, Presiden Direktur Uniqlo Indonesia, di Jakarta, Rabu (10/10).

Tiga teknologi AIRism yang dapat diuji coba dan dibuktikan langsung itu yakni quick dry, anti odor, dan smoothness experience (almost like silk). 

(Baca juga: Uniqlo Segera Buka Toko Pertamanya di Bali)

Dalam pernyataan resminya, Uniqlo menyebutkan AIRism telah mengubah cara pandang innerwear. Bahan unggulan innerwear ini disebutkan lebih cepat menetralisir amonia (keringat) daripada kaos berbahan katun biasa. Memang kebutuhan untuk pakaian dalam masing-masing individu berbeda, namun AIRism mengedepankan tentang kualitas dan kenyamanan.


(Booth AIRism Experiment. Foto: Dok/Uniqlo) 


Dengan kelebihannya itu, koleksi AIRism ini kemudian cocok dikenakan sehari-hari, untuk setiap individu, berkat potongannya yang simpel dan bahan mudah kering yang nyaman.

Mengulik dari segi bahan, AIRism untuk pria terbuat dari serat micro-polyester dari Toray Industries yang menjaga AIRism tetap kering, halus serta lembut bagai sutra menyerap keringat dari kulit. Sedangkan AIRism untuk wanita mengandung serat cupro, yaitu regenerasi serat selulosa dari bahan katun yang dapat menyerap dan melepas kelembapan di bawah pakaian. 

(Baca juga: Tampilan Kontemporer di Koleksi Basic Uniqlo U) 

Koleksi innerwear Uniqlo AIRism juga mencakup lini kolaborasi dengan desainer fashion Hana Tajima, yang produkna antara lain t-shirt high neck AIRism untuk wanita, headband dan bandana. 

Setelah hadir di Senayan City, booth AIRism Experiment disebutkan akan melanjutkan road show ke beberapa toko Uniqlo lain, gedung perkantoran serta pusat perbelanjaan.

Bagi yang ingin mencoba eksperimen dengan mesin AIRism, bisa datang pada pembukaan toko Uniqlo ke-19, pada Jumat (12/10), di lantai 3 Senayan City. Tak hanya melakukan uji coba pembuktian, nantikan juga penawaran terbatas mereka khusus di hari itu.

(Teks: Zamira Mahardini)

Fashion