Life & health

Dua Hati Biru: Film Tentang Kehangatan Sebuah Keluarga

By : Her World Indonesia - 2024-04-25 16:00:02 Dua Hati Biru: Film Tentang Kehangatan Sebuah Keluarga

Pernikahan merupakan perjalanan panjang yang melibatkan komitmen, pengorbanan, dan kerja sama yang kuat. Bagi banyak pasangan, menghadapi pernikahan bisa menjadi momen yang menakutkan. Mengapa? Karena pernikahan tidak hanya melibatkan dua individu, tetapi juga dua keluarga yang terkadang memiliki latar belakang dan keyakinan yang berbeda, mengikat dua keluarga secara emosional, finansial, dan sosial.


Hal ini bisa memberikan tekanan yang melelahkan bagi kedua pihak, terutama dua individu yang saling terikat. Apalagi ketika pernikahan itu terjadi di usia muda, lalu apa saja tantantangannya? Gina S. Noer dan Dinna Jasanti menghadirkan konflik pernikahan di usia muda dengan semua lika-liku kesulitan dan kesenangannya dalam naskah apik dan produksi menggugah dalam film Dua Hati Biru


Benar, film ini merupakan lanjutkan kisah Bima dan Dara dari perjalanan cinta mereka sebelumnya dalam film Dua Garis Biru. Dalam film terbaru ini, Gina S. Noer dan Dinna Jasanti memberikan kisah lanjutan Bima dan Dara yang diperankan oleh Angga Yunanda dan Nurra Datau dalam menghadapi konflik rumah tangga mereka, menjadi orang tua, dan menjaga cinta yang semula mereka dambakan. 


(Baca juga: Kenali Istilah Pocketing dan 5 Cirinya dalam Sebuah Hubungan)


Dua Hati Biru akan mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada 17 April 2024, sebuah hadiah untuk keluarga di momen lebaran yang akan memberikan kehangatan. kenyamanan, dan tawa dengan hadirnya karakter-karakter baru yang menyenangkan. 


Setelah melakukan Gala Premiere pada 4 April 2024 di Epicentrum XXI, film menerima sambutan hangat dari masyarakat dan memukau para tamu undangan dengan alur dan kisah yang terasa dekat sekaligus relate bagi banyak orang. “Kami berharap bahwa film ini dapat menjadi ruang bagi banyak cerita yang membawa harapan baik tentang keluarga, serta membuka jalan komunikasi lebih akrab,” lanjut Chand Parwez Servia, produser film ini.



(Keseruan Bima, Dara, dan Adam dalam film Dua Hati Biru. Foto: Dok. Angga Yunanda/Instagram)



(Keseruan Bima, Dara, dan Adam dalam film Dua Hati Biru. Foto: Dok. Angga Yunanda/Instagram)


“Film Dua Hati Biru ingin menggambarkan perjuangan merekatkan hubungan keluarga kita yang tak sempurna. Tumbuh menjadi satu keluarga tak hanya butuh cinta, tapi juga butuh ilmu serta konsistensi untuk menerapkannya. Semoga film ini akan menambah kehangatan keluarga yang menontonnya dan motivasi belajar untuk yang akan atau baru berkeluarga,” ujar Gina S. Noer yang merangkap produser, penulis skenario, dan sutradara bersama Dinna Jasanti.


“Kerja kolaboratif dalam Dua Hati Biru menjadi nyawa dalam produksi ini, sehingga kami berhasil melahirkan film keluarga yang hangat. Semoga pesan baik Film ini bisa tersampaikan untuk seluruh keluarga di Indonesia” tambah Dinna Jasanti selaku sutradara.



(Keseruan Bima, Dara, dan Adam dalam film Dua Hati Biru. Foto: Dok. Angga Yunanda/Instagram)


(Baca juga: 5 Tanda Kamu Feeling Lonely Dalam Suatu Hubungan)


Selain Angga Yunanda dan Nurra Datau sebagai Bima dan Dara, ada juga aktor cilik Farrell Rafisqy sebagai Adam yang akan menjadi anak dari Bima dan Dara. Perpaduan ketiga aktor ini akan menghangatkan layar bioskop sebagai sebuah keluarga kecil yang akhirnya bertemu kembali setelah 4 tahun terpisah.


Kisah yang menyoroti lika-liku keluarga muda ini juga menghadirkan sisi yang entertaining dengan kehadiran pemeran Keanu Angelo, yang menjadi sahabat Bima dan Dara. Dengan mulutnya yang terdengar seperti ceplas-ceplos, tetapi Keanu yang berperan sebagai Iqi memperlihatkan betapa krusialnya komunikasi keluarga.


Pastikan kamu meluangkan waktu untuk menonton Dua Hati Biru di bioskop dan menikmati kehangatan dari keluarga Bima dan Dara ya, selamat menonton!


(Penulis: Adila Firani)

Life & health