Life & health

4 Rekomendasi Film Tentang Perselingkuhan Yang Bikin Kesal

By : Vanessa Masli - 2023-01-31 18:00:01 4 Rekomendasi Film Tentang Perselingkuhan Yang Bikin Kesal

Memang menontonnya bikin gemas, tak jarang juga merasa kesal. Mungkin itu perasaan yang kerap kali kamu rasakan saat menonton serial Mendua yang tayang di Disney+ Hotstar beberapa minggu terakhir. Adaptasi versi Indonesia dari drama Korea, The World of Marriage ini kembali mengisahkan isu perselingkuhan yang dilakukan Ivan (diperankan oleh Chicco Jerikho) dan Bella (diperankan oleh Isabella Rijanto), di belakang sang istri, dr. Sekar (diperankan oleh Adinia Wirasti).


Lagi-lagi bikin kesal tapi sulit untuk tak merasa penasaran dengan kelanjutan kisahnya, mungkin kamu salah satu orang yang juga menonton ragam karya berkaitan dengan isu perusak hubungan satu ini. Kalau, serial dirasa terlalu bikin gemas, mungkin beberapa film tentang perselingkuhan rekomendasi Her World di bawah ini bisa jadi pilihan tontonanmu. Kira-kira apa saja filmnya?


1. Lady Chatterley’s Lover


Film satu ini mengisahkan seorang wanita bernama Constance Reid atau biasa dipanggil Connie (diperankan oleh Emma Corrin) yang menjalin hubungan dengan seorang penjaga hewan bernama Oliver Mellors (diperankan oleh Jack O’Connell). Apa yang semula murni untuk memenuhi gairah Connie, perlahan berubah menjadi sebuah kisah cinta yang jadi penyebab berakhirnya hubungan Connie dengan sang suami.


Drama romansa arahan sutradara, Laure de Clermont-Tonnerre ini juga menggambarkan bagaimana Connie merelakan semua gelar, harta, dan reputasinya untuk membangun hubungan dengan pria yang dicintainya. Nuansanya tak jauh dari romantis tapi tetap bisa buat kamu gemas dengan jalan-jalan sore yang sering diambil Connie untuk bertemu Oliver. Lady Chatterley’s Lover bisa kamu tonton di Netflix


2. Noktah Merah Perkawinan




Bentuk adaptasi salah satu sinetron ikonis tahun 1996, Noktah Merah Perkawinan kembali hadir di layar lebar (dan layar laptop) dalam bentuk film panjang. Kisah pernikahan Ambar (diperankan oleh Marsha Timothy) dengan Gilang (diperankan Oka Antara) yang mengalami masa-masa berat pernikahan setelah sebuah pertengkaran hebat terjadi dalam rumah tangganya.


Situasi tersebut dibuat semakin parah dan rumit dengan kehadiran sosok Yuli (diperankan oleh Sheila Dara Aisha) yang jatuh cinta pada Gilang, begitu pun sebaliknya. Perselingkuhan Gilang dan Yuli, yang akhirnya terkuak, membuat Ambar mempertanyakan apakah pernikahannya tersebut pantas untuk diselamatkan.


Film yang rilis di bioskop pada 15 September 2022 kemarin sudah bisa kamu tonton di Netflix.


(Baca Juga: Wajib Tonton! 5 Film Yang Pernah Diperankan Adinia Wirasti)


3. The Last Letter from Your Lover


Ada dua wanita di dua periode waktu yang berbeda – seorang ibu rumah tangga bernama Jennifer Stirling (diperankan oleh Shailene Woodley) di tahun 1960 dan jurnalis bernama Ellie Haworth (diperankan oleh Felicity Jones) di masa kini– tapi sama-sama dibuat penasaran dengan sebuah surat yang mereka temukan. Jennifer yang alami kecelakaan harus bangun tanpa memori apapun tentang kehidupannya sebelum bertemu sang suami menemukan surat-surat dengan inisial ‘J’ dan ‘Boot’. Dengan surat-surat tersebut, ia berusaha mengingat apa yang terjadi pada dirinya.


Lalu, Ellie, menemukan surat tersebut ketika menjalani riset untuk artikel barunya. Penasaran dengan pasangan misterius yang bertukar inisial dalam surat-surat tersebut, Ellie pun berusaha temukan identitas kedua orang tersebut dan bagaimana kisah cinta mereka berakhir.


Tak disangka, surat-surat tersebut adalah gambaran kisah cinta Jennifer dengan pria bernama Anthony O’Hare (diperankan oleh Callum Turner) yang terjalin secara diam-diam alias selingkuh. Jennifer, seorang istri yang hampir tak pernah mendapatkan perhatian dari sang suami, temukan cinta dan kenyamanan bersama Anthony.


Bagaimana kisah cinta dan skandal perselingkuhan tersebut berakhir? Kamu bisa temukan jawabannya bersama Ellie dengan menonton film The Last Letter from Your Lover di Netflix.


4. Selesai




Film garapan Tompi berjudul Selesai ini kembali menghadirkan Anya Geraldine sebagai salah satu pemeran utamanya (dan lagi-lagi perannya menjadi pelakor). Karya kolaborasi kedua dari Tompi dan Imam Darto kali ini mengisahkan seorang istri bernama Ayu (diperankan oleh Ariel Tatum) yang ingin meninggalkan pasangannya, Broto (diperankan oleh Gading Marten) karena sudah lelah jadi korban perselingkuhan sang suami.


Hubungan Broto dan Anya (diperankan oleh Anya Geraldine) yang sudah terjalin selama dua tahun di belakang Ayu pun semakin memperparah kondisi rumah tangga Ayu. Dengan keinginan untuk berpisah, justru Ayu dituduh balik oleh sang suami lantaran timbul rasa curiga. Film berjudul Selesai ini bisa kamu saksikan di Bioskop Online.


(Baca Juga: 7 Film Romantis Paling Sedih yang Bisa Menguras Air Mata!)


Itu dia beberapa rekomendasi film tentang perselingkuhan yang dijamin bikin kesal sekaligus gemas. Kira-kira kamu ingin menonton yang mana?


Life & health