Food & travel

Cucina by Sofitel Bali Nusa Dua Hadir Dengan Konsep Baru

By : Her World Indonesia - 2022-09-09 13:00:02 Cucina by Sofitel Bali Nusa Dua Hadir Dengan Konsep Baru

Sofitel Hotels & Resorts merupakan duta gaya Perancis modern, budaya, serta perwujudan dari seni-de-vivre di seluruh dunia. Hotel mewah ini didirikan pada tahun 1964 dengan gaya bangunan ala Perancis yang memadukan sentuhan modern dan lokal.


Pada tahun 2022 ini, Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort membuka kembali restoran andalannya, yaitu Cucina. Cucina hadir dengan sajian baru serta konsep yang menarik dan berbeda dari sebelumnya.


(Seragam Baru Cucina, Mengusung Tema Zero Wate. Foto: Dok. Cucina by Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort)


Dengan bangunan yang baru, Cucina juga menghadirkan kepala koki baru dari Italia, yaitu Chef Patrizia Battolu. Chef Patrizia nantinya akan memimpin dapur Cucina. Selain itu, ia juga mengusung pemakaian seragam baru dengan konsep zero waste.


Berbicara mengenai sebuah restoran, seseorang tidak akan pernah dapat menolak keindahan seni yang dituangkan pada sebuah makanan. Hal tersebut diaplikasikan pada sajian brunch yang dimiliki Cucina. Dengan menawarkan beberapa hidangan brunch dari berbagai negara seperti Italia, Spanyol, Prancis, dan Asia, Cucina akan memberikan rasa otentik yang didukung dengan bahan-bahan lokal premium.


(Baca Juga: Kolaborasi Adelle Jewellery & Sofitel Di Bridestory Market)


Selain itu, Cucina juga menyajikan menu Italia-Mediterania ala carte untuk pengalaman yang menyenangkan. Untuk menu tersebut hanya dapat dinikmati pada saat waktu makan malam, yang tersedia setiap harinya dan dimulai dari jam enam sore hingga 11 malam. Dengan konsep baru, Cucina by Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort siap melayani tamu yang menginap maupun tidak mulai 29 Agustus 2022. Sedangkan untuk makan malam, akan dibuka pada 4 September 2022.


Modis namun tetap menjaga alam, seragam Cucina dirancang oleh Adrie Basuki, seorang seniman Indonesia yang ahli dalam menggunakan kain perca (kain sisa pembuatan busana) dan rayon katun daur ulang untuk meminimalkan dampak dunia fashion terhadap lingkungan. Warna dan pola seragam baru terinspirasi oleh pemandangan langit dan laut Positano di Italia. Seragam ini dibuat khusus oleh ibu rumah tangga di Kampung Perca, Bogor – Indonesia.


Untuk menyambut kembali Cucina, diadakanlah acara Cucina Brunch. Selama acara tersebut dilaksanakan pada 28 Agustus 2022, Adrie Basuki berbagi semangat, motivasi, serta koleksinya yang dihasilkan melalui kerja sama dengan komunitas ibu rumah tangga di Kampung Perca. Bersama dengan Sofitel Bali Nusa Dua, Adrie Basuki memberikan donasi kepada komunitas Kampung Perca. Donasi tersebut berasal dari setiap pembelian busana dari koleksi Adrie Basuki selama Cucina Brunch.


Cucina Brunch didukung oleh BRI Private, BRI Prioritas dan Adelle Jewellery serta Harper’s Bazaar Indonesia sebagai media partner utama. Selain itu, terdapat Becky Tumewu dan Rian Ibrahim sebagai pembawa acara. Acara ini juga dihadiri oleh media partner, travel blogger, dan selebriti ternama seperti Nicholas Saputra, Fachri Albar, Renata Kusmanto, Sapto Djojokartiko, Andien Aisyah, Niluh Djelantik, Anindya Kusuma Putri, Daddo Parus, Febrian dan lainnya.





(Baca Juga: 6 Momen Paling Dirindukan Dari Bali)


Itu dia sederetan rangkaian acara dari pembukaan kembali Cucina by Sofitel Bali Nusa Dua. So, tunggu apa lagi? Let’s travel to Bali and come to Cucina by Sofitel Bali Nusa Dua! Happy holiday!


(Penulis: Haura Salsabila Zahrana)

Food & travel