Blazer merupakan fashion items yang sudah tidak asing lagi, Seiring berkembangnya dunia fashion, blazer bukan hanya digunakan untuk menghadiri sebuah acara formal. Namun, sudah menjadi must have fashion items, yang dapat dipadupadankan dalam aktivitas sehari hari.
Tidak hanya itu, seiring berkembangnya antusias para pecinta fashion terhdap blazer, berbagai brand lokal dan internasional juga sudah mulai memunculkan koleksi-koleksi blazer terbaiknya.
Di balik antusiasmenya yang tinggi, blazer dapat terbilang cukup tricky untuk digunakan. Bila siluet blazer tidak cocok dengan bentuk badan pemakai, blazer kurang dapat menonjol, begitu juga dengan pamakainya.
Bagi kamu yang masih bingung memilih blazer sesuai dengan bentuk badan kamu, berikut Her World rangkum setelan blazer sesuai dengan bentuk badan kamu. Lets take a look!
Bagi kamu yang mau menutupi bentuk tubuh curvy, oversized blazer dapat dijadikan pilihan. Siluetnya yang loose, dapat memberikan kesan yang longgar, sehingga dapat menutup bagian badan yang tidak ingin ditonjolkan. Namun harus berhati-hati dalam melakukan stylin. Mix and match yang terlalu ber-layer dapat memberikan kesan yang bulky. Akan tetapi, cara ini malah dapat digunakan bagi kamu yang ingin mendapatkan look yang lebih bervolume.
Oversized crop top blazer ini dapat menjadi pilihan bagi kalian yang memiliki badan kecil dan petite. Short pants dapat memberikan kesan yang lebih tinggi bagi penggunannya, sedangkan oversized crop top dapat memberikan bentuk pada bagaian badan atas.
Selain itu, setelan blazer ini memberikan kesan yang edgy, rapih, tetapi tetap playful untuk pemakainnya. Kamu juga dapat mengkreasikan inner yang dipakai, pemilihan inner juga dapat mempengaruhi keseluruhan tampilan.
(Baca juga: Inspirasi Padu Padan Busana Oversized Pada Hijab)
Bila sebelumnya penggunaan short pants dapat memberikan kesan tinggi, begitu juga dengan ankle pants, yang dapat memberikan kesan jenjang. Ankle pants adalah celana dengan potongan atau panjang sampai pergelangan kaki. Setelan ini dapat dijadikan pilihan bagi kamu yang ingin terlihat jenjang tetapi tetap sopan dan formal.
Blazer ini dapat menajdi opsi untuk kalian yang ingin menonjolkan bentuk lekuk pinggang. Detail kancing dan sabuk di daerah pinggang membantu memberikan look yang pas di badan. Bagi kamu yang kurang menyukai blazer oversized, blazer ini dapat menjadi pilihan yang tepat. Bold color yang ada juga semakin memberikan kesan playful tetapi tetap formal.
(Baca juga: Rekomendasi Baju Blazer Panjang)
Blazer bermotif dapat memberikan kesan fun dan playful bagi penggunannya, tetapi harus berhati hati dalam penggunaannya. Motif besar yang ada pada setelan blazer juga dapat memberikan kesan besar bagi para penggunaannya.
Sebab, setelan blazer dengan motif yang besar dan berwarna warni lebih cocok digunakan oleh orang berbadan kecil. Namun, tidak menutup kemungkinan bentuk badan lainnya untuk mencoba setelan blazer bermotif ini.
\
(Setelan Blazer Stripes memberikan kesan jenjang di badan Foto: Dok. pexels)
Berbeda dengan setelan blazer yang bermotif besar, blazer dengan motif stripes tipis ini dapat memberikan kesan yang tinggi dan panjang sesuai penggunanya. Sesuai dengan arah motif, sehingga blazer ini cocok untuk kamu yang ingin terlihat lebih panjang pada bagian badan.
Selain memberikan kesan yang tinggi pada badan, blazer ini juga memberikan kesan yang elegan dan tetap formal, dapat dijadikan opsi bagi kamu yang mulai bosan dengan setelahh blazer polos.
(Baca juga:Cara Menentukan Ukuran Blazer Wanita)
Itulah rekomendasi Her World dalam mencari setelah blazer yang sesuai dengan bentuk badan kamu. Apakah selama ini blazer yang dipakai cocok dengan bantuk badanmu?
(Penulis: Brigitta T.Halim)