Hair & beauty

Ingin Wajah Glowing, Ini 5 Manfaat Alpukat Untuk Wajah

By : Her World Indonesia - 2022-05-12 13:30:02 Ingin Wajah Glowing, Ini 5 Manfaat Alpukat Untuk Wajah

Persea Americana atau yang lebih dikenal dengan alpukat adalah buah yang memiliki segudang manfaat bagi kesehatan. Rasa lezat buah alpukat membuatnya seringkali diolah menjadi jus atau pelengkap makanan berat seperti sushi, taco, dan salad.

Selain bermanfaat bagi kesehatan, terdapat sederet manfaat alpukat untuk wajah yang penting untuk kamu yang menginginkan wajah glowing, baik dimakan maupun diaplikasikan langsung pada kulit. Alpukat memiliki kandungan vitamin A, vitamin B, vitamin C, vitamin E, lemak sehat, antioksidan, dan mineral yang penting untuk kesehatan kulit kamu. Yuk simak 5 manfaat alpukat untuk wajah berikut ini.


(Baca juga: Ketahui 6 Manfaat Buah Alpukat Untuk Kesehatan)


1. Melembutkan Kulit Wajah


Bukan hanya kulit berminyak, kulit kering juga seringkali menjadi masalah utama wajah. Kulit kusam, pecah-pecah, dan sebagainya merupakan berbagai masalah yang timbul akibat kulit kering. Manfaat alpukat untuk wajah yang pertama bisa menjawab permasalahan tersebut.


Buah yang tumbuh di daerah tropis ini kaya akan mineral, lemak, air, dan vitamin. Kandungan tersebut membuat alpukat menjadi solusi alami untuk kamu yang memiliki permasalahan kulit kering dan pecah-pecah, sebab alpukat mampu melembutkan kulit wajah. Selain itu, alpukat juga mengandung biotin yang merupakan bagian dari vitamin B kompleks. Biotin memainkan peran penting dalam melembutkan kulit wajah dan mencegah kulit kering. Selain vitamin B dan E, alpukat juga mengandung kalium dan nutrisi lainnya yang membantu menyehatkan kulit. Lapisan terluar kulit atau yang dikenal dengan epidermis, dapat dengan mudah menyerap nutrisi ini, yang juga membantu pembentukan kulit baru. 

2. Mencegah Kerusakan Kulit


Cuaca yang ekstrem, polusi udara, dan sinar ultraviolet dapat menyebabkan kerusakan dan iritasi pada kulit wajah. Kandungan vitamin A, vitamin B, vitamin C, vitamin E, dan antioksidan, membantu mengurangi peradangan kulit. Selain itu, penelitian juga menunjukkan bahwa vitamin C dan vitamin E yang ditemukan dalam alpukat, memainkan peran penting dalam membantu melindungi kulit dari kerusakan oksidatif yang disebabkan oleh matahari dan faktor lingkungan lainnya.


Sebuah jurnal pada tahun 2011 yang diterbitkan oleh National Center for Biotechnology Information menunjukkan bahwa alpukat mengandung senyawa yang dapat melindungi kulit dari kerutan, kanker kulit, serta tanda-tanda penuaan lainnya akibat sinar matahari.

3. Menjaga Elastisitas Kulit


(Manfaat Alpukat Untuk Menjaga Elastisitas Kulit. Foto: Dok. paulaphoto/iStock)


Manfaat alpukat untuk wajah berikutnya adalah menjaga elastisitas kulit. Kandungan mangan dan vitamin C pada alpukat adalah dua nutrisi yang dibutuhkan tubuh untuk memproduksi kolagen. Kolagen penting untuk menjaga elastisitas kulit. Sebuah penelitian juga menunjukkan bahwa kandungan lemak dalam alpukat mampu meningkatkan elastisitas kulit dan mencegah munculnya kerutan pada wajah.


(Baca juga: Manfaat Jus Alpukat Yang Baik Untuk Tubuh)

4. Mencegah Munculnya Jerawat


(Mencegah Kulit Berjerawat Dengan Alpukat. Foto: Dok. Boyloso/iStock)


Untuk kamu yang memiliki kulit berjerawat, jangan khawatir sebab manfaat alpukat untuk wajah selanjutnya adalah mencegah munculnya jerawat. Vitamin C dan omega 3 yang terkandung dalam alpukat membantu meminimalisir peradangan pada kulit, sehingga mampu mengurangi kemungkinan jerawat untuk tumbuh. Selain itu, kandungan asam lemak omega-3 pada alpukat terbukti dapat memperbaiki peradangan jerawat. Mengonsumsi alpukat membantu memperkuat kekebalan tubuh kamu untuk melawan peradangan dari dalam hingga ke luar.

Untuk membunuh bakteri penyebab jerawat, membersihkan minyak berlebih, dan melembapkan kulit, kamu bisa membuat masker dari alpukat dan mengaplikasikannya langsung pada kulit wajah kamu. Cukup dengan mencampurkan alpukat yang sudah dihancurkan dengan madu, minyak kelapa, dan air, kamu bisa membuat masker alami dengan mudah.


5. Mencerahkan Wajah


(Kulit Glowing Dengan Menggunakan Alpukat. Foto: Dok. monstArrr_/iStock)


Sterolin, sebuah protein yang ditemukan dalam alpukat memiliki manfaat untuk mencerahkan kulit dan menyamarkan bekas jerawat serta bintik hitam pada wajah. Selain itu, alpukat juga mengandung senyawa antioksidan yang disebut glutation, yang mampu menurunkan kadar melanin. Melanin adalah salah satu zat dalam tubuh yang memberikan pigmentasi atau warna pada kulit. Sehingga, mengoleskan alpukat pada wajah dapat membantu mengurangi produksi melanin, yang akan membuat kulit kamu menjadi lebih cerah.


(Baca juga: 10 Manfaat Minyak Alpukat Untuk Rambut Lebih Sehat dan Indah)


Itulah lima manfaat alpukat untuk wajah bagi kamu yang menginginkan kulit glowing. Sekarang kamu bisa menjadikan alpukat sebagai skincare alami kamu sehari-hari. Jadi tunggu apa lagi? Yuk langsung dicoba dan rasakan manfaatnya!


(Penulis: Audrey Josephine)

Hair & beauty