Life & health

Ingin Cepat Hamil? Konsumsi 18 Makanan Berikut

By : Rengganis Parahita - 2020-05-08 02:00:01 Ingin Cepat Hamil? Konsumsi 18 Makanan Berikut

Kehamilan dan kesuburan adalah dua hal yang saling berkaitan. Untuk bisa hamil maka perempuan harus dalam keadaan subur, dan jika kondisi fertilitas baik maka kehamilan akan lebih mudah terjadi. Sayangnya, wanita-wanita masa kini sering lupa bahwa gaya hidup, stress, dan makanan yang mereka makan setiap hari juga punya pengaruh besar terhadap kesuburan.


Dilansir dari situs Glamour, Jayne Williams, seorang pakar kesehatan dan juga ahli nutrisi, mengatakan bahwa "Eating a diet that ‘supports’ fertility includes whole foods, a healthy balance of lean protein, healthy fats, and fiber that can help boost your gut microbe, regulate hormones, and lower stress levels—all three are important to prep your body for pregnancy.” ujarnya.


Oleh sebab itu, muncullah satu istilah  yaitu 'fertility foods' atau makanan kesuburan yang dikhususkan bagi para wanita yang mendambakan keturunan. "When you’re eating for reproductive health, foods that can help lower stress hormones and increase blood flow to the uterus are the ticket. From salmon and walnuts, which have been shown to reduce surges of stress hormones, to beetroots, which are rich in resveratrol and nitrates and are known to improve blood flow to the uterus to help with embryo implantation," tambahnya kemudian.


Berikut adalah makanan yang dimaksud:


1. Alpukat


(Enak dan kaya manfaat. Foto: Dok. Pexels.com)


Kaya akan vitamin E, studi mengatakan bahwa alpukat dapat memperbaiki kualitas dinding uterus. Lalu, lemak sehat yang terkandung di dalamnya juga diperkaya oleh potassium tinggi, folat, dan vitamin K yang terbukti akan mempermudah tubuh dalam menyerap ragam vitamin yang masuk ke dalam badan. Dimakan langsung atau dijadikan smoothie, alpukat akan selalu jadi makanan sehat yang nikmat untuk dinikmati dengan berbagai cara.


2. Sayuran berdaun hijau gelap


(Meski rasanya agak pahit dan bertekstur lebih keras dan kesat, sayuran ini punya banyak nutrisi baik. Foto: Dok. Pexels.com)


Ada baiknya sayuran jenis ini dimakan setiap hari bagi wanita yang ingin segera punya bayi. Sebut saja bayam, kale, dan Swiss chard yang memiliki nutrisi prenatal penting seperti kalsium, zat besi, dan folat di mana akan membantu meminimalisir kondisi bayi cacat lahir. Lalu, dedaunan ini juga punya serat makanan yang diperlukan oleh tubuh setiap hari. Cara menikmatinya pun tidak sulit. Hanya tinggal disantap sebagai raw salad, ditumis, dikukus, dipanggang, atau direbus. Bahkan, daun bayam bisa diikutsertakan pada smoothie favoritmu, lho. Rasanya tidak akan mengganggu.


(Baca Juga: 7 Cara Cepat Hamil)


3. Bit


(Dengan rasa 'tanah' yang khas, sayuran yang banyak tidak digemari ini nyatanya kaya nutrisi. Foto: Dok. Pexels.com)


Bit amat sering dipandang sebelah mata dan dikesampingkan manfaatnya. Padahal, sebagai salah satu sayuran paling kaya akan kandungan, bit sangat penting untuk dikonsumsi saat wanita ingin lekas hamil. Bagus untuk kesehatan jantung dan melancarkan peredaran darah, sayuran pemilik rasa earthy yang kuat ini juga baik untuk membantu proses implantasi embrio. Tak heran jika rutin mengonsumsinya saat menjalani IVF treatment, maka keberhasilan akan cenderung mudah tercapai. Bayangkan jika tak hanya dalam program ini saja kita mengudapnya, pasti akan lebih subur, kan?


4. Ubi


(Lezat layaknya kentang, ubi lebih kaya serat, rendah gula, dan benefisial bagi kesuburan. Foto: Dok. Pexels.com)


Kaya akan beta-karoten yang benefisial bagi produksi hormon progesteron, ternyata salah satu makanan tradisional Indonesia ini jadi salah satu pemeran utama dalam menyuburkan wanita. Makan saja layaknya ubi sering disajikan. Dibakar, direbus, dikukus, bahkan digoreng seperti kentang atau digiling jadi tepung untuk dijadikan mie, semua bisa dilakukan demi menikmati manfaat dari salah satu jenis umbi-umbian ini.


 5. Berries


(Mudah dicinta karena rasanya yang enak dan segar. Foto: Dok. Pexels.com)


Ingin makanan kesuburan yang leih mudah didapat, enak, dan gampang diolah? Beri-berian adalah jawabannya. Stroberi, bluberi, dan raspberi, amatlah kaya dengan antioksidan yang juga sarat akan folat dan zinc. Oleh sebab itu, makanan ini tak hanya akan menyuburkan wanita tapi juga pria dalam waktu bersamaan. "Antioxidants deactivate free radicals in your body, which can damage both sperm and egg cells," ujar Jayne. Oleh sebab itu, konsumsilah berdua dengan pasangan untuk hasil yang maksimal. Tapi sebisa mungkin pilih yang organik, ya. Karena kulit beri tidak bisa dibuang.


(Baca Juga: Gaya Bercinta Agar Cepat Hamil)


6. Salmon


(Pilih wild salmon untuk hasil yang maksimal. Foto: Dok. Pexels.com)


Hampir semua orang menyukainya. Tapi, ternyata daging salmon liar lebih disarankan untuk dimakan karena punya kandungan merkuri yang lebih sedikit dibandingkan salmon yang biasa dijual bebas di pasaran. So, teliti dulu sebelum membeli. Apalagi jika kamu sedang betul-betul melaksanakan promil.


Sebagai salah satu makanan kesuburan paling baik, salmon juga punya kandungan omega-3 fatty acids dan DHA yang bagus untuk perkembangan mata dan otak bayi selama di dalam kandungan. Untuk itu, olahlah dengan cara paling sederhana sehingga kandungannya tak banyak hilang saat terlalu lama dimasak. Panggang sebentar dengan sedikit garam serta rempah favoritmu atau cukup gunakan cold-pressed avocado oil sambil diberi perasan jeruk lemon untuk tambahan benefit. Tak hanya enak, tapi hidangan ini juga terasa mewah dan kaya akan nutrisi.


7. Ikan sarden


(Jangan pilih yang kalengan untuk program hamil yang lebih efektif. Foto: Dok. Pexels.com)


Selain salmon, ternyata ikan sarden juga kaya akan omega-3 yang dapat membantu perkembangan otak bayi saat masih di dalam kandungan dan menyuburkan wanita yang belum berhasil hamil. Namun hal tersulit adalah mendapatkan ikan sarden segar di Indonesia khususnya di kota-kota besar. Biasanya mereka dijual kalengan, itu pun bukan betul-betul ikan sarden melainkan menyerupai atau hanya satu spesies saja. Jadi, cara termudah untuk mendapat manfaatnya adalah dengan pergi ke restoran Mediterania yang kebetulan punya menu olahan ikan sarden segar di dalamnya. Dengan begitu kamu tak perlu khawatir lagi.


8. Walnut


(Meski sedikit mahal, walnut sangat bagus untuk para wanita. Foto: Dok. Pexels.com)


It's time for snack! Ingin nyemil tapi yang punya banyak manfaat? Makanlah kacang walnut yang dapat membantu mengembalikan kondisi fertilitas menjadi prima. Mengandung lemak omega-3, vitamin E, vitamin B, dan protein, jenis kacang-kacangan ini juga tinggi akan serat dan merupakan satu-satunya kudapan vegetarian yang punya jenis omega-3s di dalamnya. Lalu, ada pula magnesium yang akan dengan mudah meningkatkan kadar progesteron sehingga jika ibu hamil rutin mengonsumsinya, kondisi morning sickness bisa teratasi.


9. Greek yogurt


(Menikmati yogurt sambil menungu datangnya buah hati? Pasti bikin tambah bahagia! Foto: Dok. Pexels.com)


Butuh sarapan yang mampu meningkatkan fertilitas? Makanlah greek yogurt bersama sereal atau granola kesayanganmu. Selain mengandung kalsium dan vitamin D yang akan merangsang follicles dalam ovarium menjadi matang, yogurt bertekstur kental ini juga akan membantumu memperkuat tulang sehingga para wanita lebih siap untuk kehamilan yang akan datang. Makan satu porsi setiap pagi dan pilih variasi plain untuk memangkas asupan gula berlebih yang bisa dihasilkan oleh yogurt berbagai rasa.


10. Delima


(Segar nan menyehatkan. Foto: Dok. Pexels.com)


Sebagai buah yang sering dicampur dalam dessert atau es buah, delima nyatanya diberkahi oleh kandungan antioksidan yang teramat banyak sehingga penting untuk dikonsumsi oleh para wanita. Tak hanya itu, tentu nutrisi lain masih menunggu, sebut saja vitamin C, vitamin K, folat, dan sejumlah vitamin lain dan mineral yang terbukti secara medis dapat membantu meningkatkan kesuburan. Bagaimana cara makannya? Bisa langsung dinikmati begitu saja dengan sendok, taburkan di atas oatmeal atau greek yogurt saat sarapan, atau taruh sebagai topping pada salad bayam atau salmon panggang untuk makan siang dan juga malam.


(Baca Juga: 3 Posisi Bercinta Yang Aman Bagi Ibu Hamil)


11. Telur


(Jangan kesampingkan kuningnya karena justru itu yang bermanfaat bagi kandungan. Foto: Dok. Pexels.com)


Siapa tak tahu kegunaan telur bagi kesehatan? Tentu hampir semua paham. Tapi kalau untuk makanan kesuburan, mungkin tak banyak yang mengetahuinya. Sebagai sumber protein yang terbukti dapat menyuburkan kandungan, telur juga kaya akan kolin yang punya ekfek signifikan dan positif dalam perkembangan fetus. Mudah dinikmati dengan cara direbus, poach, atau dibuat telur dadar yang kemudian dimakan bersama avocado toast atau salad sayuran. Di sini, satu hal yang perlu diingat adalah, kalau ingin lekas hamil atau bahkan sedang hamil, jangan buang kuning telurnya! Karena justru di bagian inilah seluruh nutrisi yang dibutuhkan oleh wanita terdapat. 


12. Bee pollen 


(Pilih dari produsen terbaik agar khasiatnya betul-betul bisa dirasa. Foto: Dok. Pexels.com)


Bee pollen atau serbuk sari lebah disinyalir jadi salah satu penolong kesuburan yang luar biasa bagi wanita dan pria. Selain meningkatkan jumlah sperma dan fertility booster bagi wanita, suplemen ini juga dapat menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan layaknya madu dan hasil produksi lebah lainnya yang bahkan telah tertulis di dalam kitab suci akan selalu membawa keuntungan bagi manusia. Tapi tetap waspada, karena kini banyak produk bee pollen yang beredar di pasaran sehingga kita sulit membedakan mana yang asli dan yang tidak. Lakukan riset terlebih dahulu untuk benar-benar mengetahui mana yang tebaik untuk dikonsumsi untuk hasil yang jauh lebih efektif. Cara menikmatinya, tambahkanlah dalam breakfast bowl atau taburkan dalam smoothie yang bisa disantap tiap pagi sebagai pengganti greek yogurt. Ya, mereka sifatnya substitutif. Pilih salah satu untuk melengkapi sarapanmu, ya. Jangan keduanya dijadikan satu.


13. Maca


(Bahan makanan kuno yang telah dipercaya dapat meningkatkan kesuburan pada pria. Foto: Dok. medicalnewstoday.com)


Digunakan sejak ribuan tahun lalu oleh masyarakat Peru sebagai superfoods, maca terbukti dapat meningkatkan jumlah sperma pada pria. Oleh sebab itu, suplemen ini adalah tambahan nutrisi terbaik yang diperuntukkan untuk pasanganmu. Masukkan beberapa sendok ke dalam jus buah atau smoothie pagi harinya, atau sebagai pelengkap sereal favorit yang disajikan bersama bee pollen atau greek yogurt. Bon apetit!


(Baca Juga: Tips Agar Lebih Disayang Suami)


14. Asparagus


(Nikmati bersama steak dan butter untuk rasa terbaik yang bisa kamu bayangkan. Foto: Dok. Pexels.com)


Mungkin saat berkonsultasi dengan dokter kandungan, kamu akan sering mendengar saran untuk mengonsumsi banyak makanan atau suplemen yang mengandung asam folat agar lebih cepat hamil. Nah, asparagus dipenuhi akan kandungan itu! Dalam satu gelas asparagus cincang, kamu bisa mendapat lebih dari setengah kebutuhan harianmu akan asam folat. Ditambah dengan asupan vitamin K dan glutathione yaitu jenis antioksidan yang mampu memperbaiki kualitas telur dalam indung rahim, maka kamu akan semakin siap untuk dibuahi. Oh iya, jangan lupa untuk selalu mengonsumsi yang segar, ya. Sebab kalau kamu memilih untuk makan yang kalengan, nutrisinya akan jauh berkurang karena di dalamnya sudah terkandung bahan pengawet dan garam yang begitu banyak.


15. Semangka


(Buah berair yang manis dan banyak difavoritkan. Foto: Dok. Pexels.com)


Sama hal nya seperti asparagus, ternyata semangka juga punya kandungan glutathione yang terbilang tinggi. Tak hanya mampu memperbaiki kualitas telur di dalam indung, zat ini juga bisa meminimalisir risiko morning sickness, heartburn, pembengkakkan, hingga kram yang sering dirasakan saat ibu hamil memasuki trimester ketiga. Wow, luar biasa bukan. Lalu, tak hanya bermanfaat bagi wanita, semangka juga disarankan untuk dikonsumsi pria karena ia mengandung lycopen, yaitu sejenis antioksidan yang dapat membantu proses motilitas sperma. 


16. Hati


(Pilih dalam bentuk pil atau kapsul jika tak tahan dengan rasa dan teksturnya. Foto: Dok. cdn.shopify.com)


Seperti yang kita ketahui, organ hati hewan seperti sapi dan ayam, punya begitu banyak manfaat terlebih untuk urusan detoksifikasi. Selain dapat membersihkan dan membuang kotoran-kotoran dari sistem pencernaan manusia, hati juga mengandung asam folat tinggi yang akan menyuburkan organ reproduksi wanita. Adapun kandungan vitamin B, kolin, dan sejumlah antioksidan bernama inositol, juga semakin membantu wanita dalam mencapai tingkat kesuburan yang diinginkan. Tambahkan 3 ons hati ke dalam diet mingguanmu, atau pilih suplemen dalam bentuk pil yang lebih bisa ditelan saat kamu tidak tahan dengan rasanya yang cukup menyengat jika tidak diolah dengan baik.


(Baca Juga: Cara Tetap Romantis Setelah Mempunyai Anak)


17. Minyak ikan Cod


(Mudah ditemukan di pasaran dan gampang dikonsumsi sebagai suplemen sehari-hari. Foto: Dok. Pexels.com)


Kaya akan omega-3 asam lemak yang benefisial bagi tubuh, minyak ikan Cod yang kini banyak tersedia di pasaran juga dipenuhi akan vitamin A dan D yang terbutkti penting dalam proses pembuahan dan fertilitas. Bahkan jika seorang wanita terbukti memiliki defisiensi vitamin D, maka dokter kandungan akan menyarankan tunda kehamilan terlebih dahulu sampai vitamin D calon ibu tercukupi. Nah, minyak ikan Cod akan membantumu mendapatkan semuanya. Harus minyak ikan Cod, ya. Bukan minyak ikan biasa. Belilah dalam bentuk kapsul yang kini mudah didapat, dan minumlah setiap hati untuk memenuhi kebutuhan vitamin D sebanyak 2.000 IUs.


18. Biji bunga matahari


(Jadikan topping untuk berbagai makanan dan smoothie adalah cara termudah mendapatkan manfaatnya. Foto: Dok. Pexels.com)


Khusus untuk pria, biji bunga matahari merupakan peningkat fertilitas yang dapat memperbaiki proses motilitas dan memperbanyak jumlah sperma. Cara menikmatinya pun mudah. Taruh saja di dalam breakfast bowl, taburkan di atas roti panggang dengan selai kacang, atau blender bersama smoothie untuk sarapan pagi yang lebih bernutrisi bagi kesuburan. Semoga kamu dan pasangan sama-sama dalam kondisi selalu sehat sehingga impian untuk lekas punya keturunan segera tercapai.

Life & health