Life & health

10 Film Terbaik Tom Hanks Yang Wajib Untuk Ditonton!

By : Hafizah Rana Dalilah - 2020-03-21 20:45:00 10 Film Terbaik Tom Hanks Yang Wajib Untuk Ditonton!


Beberapa waktu lalu, aktor Tom Hanks (63) mengumumkan lewat media sosialnya bahwa di sela pengambilan gambar film terbarunya biopik Elvis Presley di Australia, ia dan istrinya Rita Wilson didiagnosa positif virus corona. 

Serta merta pengumuman ini membuatnya jadi sorotan. Hanks menerima banyak dukungan terutama dari sesama selebritis, dan mendoakan kesembuhannya. Ia juga menjalani self-isolation dan social distancing sebagai penanganan. 

Aktor peraih penghargaan Oscar tersebut dikenal dengan talentanya yang serba bisa. Dengan lebih dari 80 film yang pernah ia bintangi, Hanks hampir selalu menunjukkan kepiawaian yang matang. Dari mulai 'Forrest Gump' hingga 'You’ve Got Mail', atau yang terbaru ‘A Beautiful Day in the Neighboorhood’ yang mencuri perhatian tahun lalu. 

Sembari menemani aktivitas di rumah, berikut beberapa film terbaik Tom Hanks yang menarik untuk ditonton. 

(Baca Juga: Daftar Nominasi Piala Oscar 2020)


1. Forrest Gump (1994) 

Jika bukan Tom Hanks, film ini bisa jadi terasa berbeda. Ditengarai, berkat aksinyalah karakter Forrest Gump begitu hidup dan kemudian menjadi sangat mudah untuk dicintai. Publik bisa melihat sejarah Amerika lewat pengalaman yang dialaminya. Di film ini juga, karakter Gump mengajari kita akan makna cinta, keluarga, dan juga hidup. Sebuah film yang patut ditonton. 


2. Cast Away (2000) 

Jika saat ini kamu merasa kesepian karena self-isolation misalnya, maka film ini bisa jadi sedikit mengobati dan memberi pemahaman berbeda. Di film ini, Tom Hanks berperan sebagai seorang pria yang terdampar di pulau terpencil dan berupaya bertahan hidup dengan hanya ditemani bola voli sebagai teman. Aksinya di film ini mendapat banyak kritik positif, dan Hanks memberi inspirasi besar dan makna yang dalam akan hidup.  

(Baca Juga: 18 Daftar Film yang Tayang di Bulan November 2019)


3. You've Got Mail (1998) 

Di era 90-an, Tom Hanks dan Meg Ryan menjadi pasangan yang dicintai publik. Aksinya di film komedi romantis memberi warna tersendiri dan menarik untuk diikuti. Dari mulai ‘Joe versus the Volcano’, hingga ‘Sleepless in Seattle’. Namun, dibandingkan keduanya, film ini yang paling terkenal dan mengena. Perjalanan cinta Hanks dan Ryan yang tak terduga lewat surat-suratan membuat kisah di film ini menarik untuk ditonton. Romantis dan sekaligus menghibur. 


4. Big (1988) 

Satu dekade sebelum film ‘You’ve Got Mail’, Tom Hanks bermain apik di film ‘Big’ di mana berkisah tentang seorang anak muda yang ingin menjadi besar, dan kemudian menghadapi dunia dalam tubuh orang dewasa. Di film ini, banyak hal yang mengesankan, dari mulai aksinya yang berjualan dengan cara unik, dan atau kala berakting serius dengan lawan main Elizabeth Perkins. 

(Baca Juga: Review Film: 'To All The Boys : P.S. I Still Love You')


5. Saving Mr Banks (2013) 

Di film ini, Tom Hanks bermasin sebagai Walt Disney yang berupaya meyakinkan P.L Travers (diperankan Emma Thompson) untuk mengizinkannya menggunakan studio dalam proses adaptasi buku karyanya Mary Poppins ke medium film. Meski ceritanya sudah bisa ditebak dan diketahui, akting Hanks di film ini salah satu alasan untuk tidak melewatkannya begitu saja. 


6. The Post (2017)

Lagi-lagi memainkan tokoh atau sosok terkenal, Tom Hanks berperan sebagai Ben Bradlee dalam ’The Post’. Film ini mengisahkan Bradlee dan Kay Graham dalam upaya mereka menerbitkan Pentagon Papers di Washington Post. Menegangkan dan juga menginspirasi. 

(Baca Juga: 10 Film Hyun Bin yang HARUS Kamu Tonton Selain CLOY)


7. A Beautiful Day in the Neighborhood (2019) 

Film ini membawa Tom Hanks masuk dalam daftar nominasi Oscar tahun lalu. Aktingnya memukau, sebagai seorang ikon tv yang satu kali menghadapi jurnalis (Matthew Rhys) yang ingin membuat profil tentang dirinya. Berkat Hanks, film ini memberi pengalaman menonton yang berkesan. 


8. Larry Crowne (2011) 

Bermain bersama Julia Roberts, film drama komedi yang ia juga turut disutradarainya ini masuk dalam daftar film Hanks wajib tonton. Menggugah emosi dan sekaligus memberi pengalaman yang asik sepanjang film. Akting Hanks dan Roberts di film ini bisa jadi salah satu alasan kuat untuk tidak mengabaikan film ini dari daftar film terbaik. 

(Baca Juga: Dari Sinetron ke Film, 9 Fakta Menarik Keluarga Cemara)


9. A League of their Own (1992) 

Tom Hanks menjadi pemeran pendukung dalam film bertema olahraga arahan Penny Marshall. Film ini mengisahkan tentang pemain baseball profesional perempuan pertama, di mana Geena Davis menjadi lawan main sekaligus lead actor. Berperan sebagai seorang manajer yang alkoholik, Hanks mengaduk-aduk emosi di film ini. 


10. The Terminal (2004) 

Film besutan sutradara Steven Spielberg ini meski sudah dibuat hampir 16 tahun lalu masih terasa relevan dengan tema besar yang diusungnya. Di sini, Hanks berperan sebagai seorang traveler dari negara fiksi Krakozhia dan terdampar di bandara JFK New York. Perjalanannya yang unik dengan berbagai pengalaman mengejutkan menjadi suguhan tontonan wajib dari deretan film Hanks.


(Teks: Rai Rahman Indra) 

Life & health