Life & health

5 Aplikasi Siklus Menstruasi Terbaik Untuk Wanita

By : Hafizah Rana Dalilah - 2020-02-23 15:50:02 5 Aplikasi Siklus Menstruasi Terbaik Untuk Wanita


Menstruasi atau datang bulan kerap dirasakan oleh kaum wanita. Meskipun hadir di setiap bulan, namun waktu dan tanggalnya sulit untuk diprediksi. Sehingga, perasaan gelisah pun bisa menghantui saat diri tidak tahu kapan haid datang. Lalu bagaimana?

Meskipun kamu bisa menghitung siklus menstruasimu secara manual, namun hal itu belum tentu akurat. Kini berbagai aplikasi telah hadir dan memudakanmu untuk mengetahui jadwal datang bulanmu di setiap bulannya.

Selain itu, berbagai aplikasi ini juga kerap memberikan perhatian khusus untuk kesehatan dan kondisi fisikmu kala menstruasi datang. Sehingga diri siap untuk menghadapi gejala menstruasi seperti nyeri, sakit perut dan lainnya. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut aplikasi terbaik untuk membantu mengetahui siklus menstruasi:

(Baca Juga: Begini, Cara Menghitung Masa Subur Dan Gejalanya)


1. Flo Period & Ovulation Tracker


Aplikasi yang satu ini jadi salah satu yang mampu memprediksi siklus menstruasimu di setiap pergantian bulan. Bahkan, aplikasi yang dirancang oleh Flo Health ini juga bisa memprediksi gejala, perasaan, masa subur dan lainnya saat datang bulan. 


2. Pslove Period Tracker: PMS & Ovulation Calendar


Diluncurkan oleh Pslove, Pslove period tracker ini bisa kamu unggah untuk mengetahui siklus menstruasimu secara akurat. Selain itu, tanggal ovulasi juga bisa diketahui dengan memantau pergantian tanggal datang bulanmu.

Yang jadi keistimewaan dari aplikasi ini adalah adanya tips atau panduan khusus untuk mencegah dan mengelola gejala menstruasi seperti nyeri dan lainnya. Pslove juga bisa melihat riwayat gejala tubuh selama beberapa bulan terakhir untuk mengetahui perubahan pada tubuh.


3. Clue Period Tracker


Bagaimana pun olahraga harus tetap dilakukan meskipun saat menstruasi. Namun gerakan apa yang baik untuk membakar lemak kala datang bulan?

Aplikasi Clue Period Tracker ini bisa jadi pilihannya bagi kamu yang gemar berolahraga. Karena selain memberikan pengetahuan tentang siklus, perasaan atau mood, dan kesehatan saat menstruasi, kamu juga bisa mengetahui berbagai latihan dan olahraga yang sebaiknya dilakukan saat itu. Bahkan, aplikasi ini pernah berada diposisi tertinggi sebagai aplikasi siklus menstruasi menurut Obstetrics & Gynecology Journal.

(Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Kram Menstruasi)


4. Period Diary


Sebagaimana sebuah diary, Period Diary menyuguhkan berbagai fitur untuk memberikan kondisimu saat menstruasi. Kamu bisa mencatat kondisimu baik gejala yang timbul atau pun perasaanmu di aplikasi ini lewat 30 ikon gejala PMS dan 20 perasaanmu. Hal ini akan memudahkan untuk mengetahui siklus menstruasimu dari bulan ke bulan yang lain.

Kamu dapat mengunduh ragam aplikasi ini melalu PlayStore atau Google Play melalui smartphone yang kamu miliki. Selamat mencoba!


5. Period Tracker, My Calender


(Tampilan aplikasi My Calender. Foto: Dok. Playstore)

Siklus menstruasimu akan terlacak dengan aplikasi My Calender. Selain bisa membantumu untuk mengetahui tanggal datang bulan dan lainnya, aplikasi ini juga bisa memprediksi kondisi tubuhmu saat datang bulan, mulai dari suasana hati, aliran darah, suhu tubuh dan lainnya. 

Dan bagi kamu yang merencanakan untuk memiliki anak, aplikasi ini juga kerap memberikan informasi mengenai masa subuh dan waktu yang tepat untuk berhubungan seks untuk mempercepat kehamilan. 

Life & health