Life & health

Pilkada Di Tengah Pandemi, Simak Tips Jaga Diri Di TPS

By : Her World Indonesia - 2020-12-07 18:00:01 Pilkada Di Tengah Pandemi, Simak Tips Jaga Diri Di TPS

Komisi Pemilihan Umum (KPU) resmi menetapkan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak dilaksanakan pada 9 Desember 2020. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, pilkada ini dilakukan di tengah pandemi Covid-19 yang jumlah kasusnya terus meningkat. Keputusan tersebut meresahkan banyak pihak, khususnya masyarakat. Nah, kalau kamu tetap mau menyalurkan hak suara, Her World merangkum sejumlah tips pemungutan suara dengan menerapkan protokol kesehatan. 


1. Tunggu giliran di ruangan terbuka 

Tak sedikit tempat yang dijadikan pemilihan umum (pemilu) dilaksanakan di ruang tertutup seperti kantor kelurahan, kecamatan, perkantoran, dan sebagainya. Berbeda dengan situasi normal, pilkada serentak yang akan digelar pekan ini menetapkan sejumlah sejumlah protokol kesehatan, salah satunya dilakukan di ruang terbuka/outdoor.


Area outdoor dapat membantu mengurangi penularan droplets melalui udara. Saat menunggu giliran, alangkah lebih baik kamu menunggu di ruangan terbuka agar tidak bersentuhan dengan orang lain, ya! 


2. Datang sebelum dimulai atau menjelang penutupan 

Bagi orang pekerja, mencoblos sebelum waktu dimulai merupakan sesuatu yang sering dilakukan. Hal tersebut dilakukan untuk menghindari antrean yang dapat membuatnya terlambat bekerja sehingga memilih untuk mencoblos pagi hari.


Ternyata, tips ini juga dapat diterapkan saat pilkada nanti, lho! Masyarakat dianjurkan datang lebih pagi atau menjelang waktu penutupan TPS untuk menghindari antrean atau kerumunan orang. 


3. Gunakan masker 

KPU mewajibkan masyarakat untuk menggunakan masker saat memasuki TPS. Dalam siarannya, Sabtu (5/12/12), Bawaslu mengatakan bahwa protokol kesehatan harus ditegakkan. Di samping itu, aturan itu dibuat tidak serta merta untuk menghilangkan hak suara masyarakat, KPU akan menyediakan masker bagi masyarakat yang tak menggunakan masker dengan alasan tertentu.


(Baca Juga: Jakarta Aquarium Kembali Dibuka Dengan Protokol Kesehatan)


4. Jaga jarak minimal 1 meter

Selain menggunakan masker, jaga jarak merupakan salah satu upaya penting dalam mencegah penularan Covid-19. Menurut Kepala Bidang Perubahan Perilaku Satuan Tugas Nasional Covid-19, Sonny Harry, dengan menggunakan masker hanya dapat menurunkan risiko penularan sebesar 30%. Namun, apabila penggunaan masker ditambah dengan penerapan jaga jarak, dapat mengurangi risiko penularan mencapai 65%. Jadi, jangan lupa diterapkan, ya


5. Gunakan hand sanitizer sebelum dan sesudah menyoblos 

Sebelum dan sesudah melakukan pemungutan suara, gunakan hand sanitizer untuk menghindari bakteri atau kuman yang melekat atau tersentuh melalui alat peraga yang digunakan seperti penusuk kertas pemilihan dan bilik suara. 

Life & health