Fashion

Mengenang Masa Kejayaan David Bowie Bersama Vans

By : Yolanda Deayu - 2019-04-12 16:34:00 Mengenang Masa Kejayaan David Bowie Bersama Vans

Label sepatu Vans yang telah mendunia menjadi salah satu brand yang gencar dalam mempromosikan gaya hidup yang aktif, budaya kaum muda, dan ekspresi diri yang kreatif melalui dukungan atlet, musisi dan seniman. 

Kolaborasi dengan sejumlah nama terkemuka pun telah dilakukannya, seperti Takashi Murakami, Marc Jacobs, dan Iron Maiden. Tahun ini, label yang telah berdiri sejak tahun 1966 tersebut menghadirkan koleki kapsul spesial bersama dengan musisi legendaris David Bowie.

(Baca juga artikel: Sentuhan Androgini di Koleksi SS2019 Jasmine Elizabeth)

Sebagai bentuk perayaan masa kejayaan David Bowie, Vans menghadirkan koleksi edisi terbatas 'Vans x David Bowie'. Kolaborasi istimewa ini terinspirasi dari fantasi ikonis David Bowie sepanjang karirnya. Mulai dari Space Odity yang dilansir pada 1969 hingga album terakhirnya, Blackstar pada tahun 2016.



(Koleksi 'Vans x David Bowie'. Foto: Dok. Navya Retail Indonesia)


Koleksi ini menghadirkan sepatu 'Vans Classic Era' dengan kombinasi warna biru dan hijau, disertai motif silinder yang mengambil inspirasi dari desain sampul album Space Oddity. Desain sepatu ini dilengkapi dengan sol warna hitam bertuliskan nama album pada bagian tengah, serta pola detail bergradasi pada sisi luar sepatu.

Sepatu ikonis 'Slip-On 47 V' juga hadir dengan desain segar dan menampilkan motif checkerboard dengan tekstur berbulu yang mengingatkan pada jubah andalan David Bowie dalam sampul album Hunky Dory. Desain sepatu slip on ini ditambahkan aksen warna kuning dari bahan suede di bagian atas sepatu dan sebuah pull-tab sepatu bertuliskan nama “David Bowie.”

(Baca juga artikel: Pedro Hadirkan Tas dan Sepatu yang Terbuat dari Kertas)

Sementara itu, sepatu 'Old Skool' didedikasikan penuh kepada album Aladdin Sane milik David Bowie. Sepatu ini menggunakan bahan kulit pada bagian atas, dengan aksen motif petir merah dan biru serta simbol ikonis Vans pada sisi sepatu untuk mempercantik tampilan. Kedua motif legendaris ini bersatu pada model sepatu 'Sk8-Hi' yang juga memiliki motif checkerboard pada sisi samping serta motif petir ikonis sang musisi pada bagian tubuh sepatu.

Ada juga sepatu 'Sk8-Hi' yang menampilkan elemen tipografi timbul “Bowie” dengan sol bawah berwarna putih serta motif checkerboard khas Vans.

(Baca juga artikel: Peluncuran Koleksi Terbaru Charles & Keith di Surabaya)

Sepatu 'Classic Slip-On' adalah jenis terakhir yang dihadirkan. Terinspirasi dari album Blackstar, sepatu ini terbuat dari kombinasi material kanvas dan suede serta motif bintang pada bagian atas sepat. Sepatu ini juga menampilkan elemen bintang yang dibuat timbul di bagian outsole. Mempertegas desain, sepatu slip on menampilkan motif galaksi pada bagian dalam alas kaki sebagai bentuk penghormatan terhadap warisan David Bowie.



(Koleksi 'Vans x David Bowie'. Foto: Dok. Navya Retail Indonesia)


Koleksi ini juga menghadirkan pakaian dan topi yang menampilkan desain serta corak yang merefleksikan momen emas David Bowie, termasuk sampul album Aladdin Sane dan Ziggy Stardust serta desain dari tur "Serious Moonlight".

Koleksi edisi terbatas 'Vans x David Bowie' sudah bisa didapatkan di gerai Vans Grand Indonesia dan vans.com/Bowie.

Fashion