Life & health

Samsonite Indonesia, Hadirkan Taman Kota yang Berkelanjutan

By : Her World Indonesia - 2024-02-03 14:00:02 Samsonite Indonesia, Hadirkan Taman Kota yang Berkelanjutan

Setiap perusahaan yang menjalankan kegiatannya bertanggung jawab terhadap lingkungan sekitar, termasuk komunitas di dalamnya hingga dampak jangka panjang dari hasil produksi yang dilakukan. Kamu perlu tahu jika tanggung jawab dan kewajiban ini diatur dalam Pasal 1 Undang-Undang No. 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas (PT) di Indonesia, “Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan adalah komitmen Perseroan untuk ikut serta dalam pembangunan ekonomi berkelanjutan guna meningkatkan kualitas kehidupan dan lingkungan yang bermanfaat, baik bagi Perseroan sendiri, komunitas setempat, maupun masyarakat pada umumnya.” 


Untuk mendukung aturan ini serta aturan yang berkaitan dengan tanggung jawab sebuah perusahaan, pemerintah menghadirkan konsep Corporate Social Responsibility (CSR). CSR sendiri merupakan konsep yang memperkuat kewajiban moral dan etika suatu perusahaan terhadap masyarakat dan lingkungan di sekitarnya. Mudahnya dipahami bahwa perusahaan memiliki kewajiban moral yang kuat untuk bertindak secara bertanggung jawab terhadap semua pihak yang terdampak dalam kegiatan operasionalnya. Tidak hanya bertanggung jawab kepada pemegang sahamnya, tetapi juga kepada masyarakat, dan lingkungan.


Saat ini sudah cukup banyak perusahaan yang mulai aware dengan tanggung jawab mereka terhadap kewajiban ini, salah satunya adalah Samsonite Indonesia. Samsonite sendiri merupakan perusahaan yang didirikan pada 1910 oleh Jesse Shwayder di Denver, Colorado. Sejak kehadiran pertamanya, Samsonite telah menjadi salah satu merek terkemuka dalam industri luggage, travel bag, and accessories yang menjadi andalan para traveler dunia. Samsonite berkembang sejalan dengan teknologi dan kebutuhan para pelancong yang dipadukan dalam desain yang elegan dan inovatif. 


Selama beberapa dekade terakhir, Samsonite terus berinovasi dengan memperkenalkan teknologi-teknologi baru seperti koper dengan Advanced Hybrid Technology yang ringan dan tahan lama, membantu banyak orang untuk bepergian dengan aman dan nyaman. Merek ini juga memperluas jangkauannya dengan menghadirkan produk-produk yang sesuai dengan gaya hidup modern, termasuk tas laptop dan aksesori perjalanan. Jangan khawatir, kamu bisa mengunjungi toko resmi Samsonite Indonesia atau mengunjungi website resmi mereka.


Sebagai perusahaan besar yang terus melakukan perkembangan dan berupaya memberikan produk terbaik dan berkualitas bagi para penggemarnya, selama beberapa tahun terakhir Samsonite Indonesia menjaga komitmen mereka terhadap Corporate Social Responsibility (CSR) untuk membuktikan bahwa semua produk mereka tidak hanya ramah terhadap kebutuhan kamu, tetapi juga ramah bagi lingkungan sehingga kamu bisa menggunakannya dengan nyaman. Pada 2024, komitmen ini diwujudkan melalui program Luggage Trade-In yang diadakan di Taman Hang Tuah, Jakarta Selatan.


Program tahun ini bertujuan mendaur ulang koper bekas guna menghidupkan kembali Taman Kota. Ketika kamu mengunjungi Taman Hang Tuah, kamu akan melihat jika koper-koper yang tidak terpakai telah bermetamorfosis menjadi fasilitas fungsional, menciptakan ruang terbuka hijau yang tidak hanya cantik sekaligus dapat dinikmati dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Koper-koper ini merupakan koper-koper para pengguna Samsonite yang sudah tidak digunakan sekaligus menunjukkan antusiasme mereka dalam menjaga komitmen akan keberlanjutan. Dalam data yang ada, koper yang berhasil dikumpulkan tahun ini mengalami kenaikan sebesar 74% dibandingkan tahun sebelumnya. 


(Baca juga: Intip 5 Kota di Asia Yang Cocok Untuk Solo Traveling)


Program ini juga merupakan kerja sama Samsonite Indonesia dengan WERGUD, sebuah biro kreatif yang fokus pada produk daur ulang ulang, dan Plus Jakarta yang berperan sebagai pendorong kolaborasi antar elemen kota. Hal ini menunjukkan dedikasi ketiganya untuk menghadirkan instalasi publik yang ramah dan berkelanjutan. Nadya Pertiwi, Country Head PT Samsonite Indonesia mengatakan, “Kami percaya masyarakat berhak memiliki ruang terbuka yang nyaman. Samsonite Recycle Park adalah upaya Samsonite untuk berkontribusi pada pelestarian lingkungan yang berkelanjutan dan mengarahkan kesadaran konsumen dalam memilih produk yang mendukung ekonomi sirkular dan gaya hidup yang ramah lingkungan,” jelasnya. 


Nadya juga melanjutkan jika melakukan kerja sama dengan WERGUD dan Plus Jakarta merupakan keputusan terbaik yang dilakukan karena sejak awal upaya ini didasari untuk kepentingan bersama guna menghadirkan ekonomi sirkular dalam ekosistem yang berkelanjutan. Mengingat sampai hari ini terdapat banyak sampah koper yang tidak bisa di daur ulang karena menggunakan bahan-bahan yang tidak ramah lingkungan.


Oleh karena itu, melalui kerja sama ini Samsonite Indonesia ingin menunjukkan bahwa para penggemar Samsonite tidak perlu khawatir akan koper yang sudah tidak digunakan karena produk-produk Samsonite adalah produk-produk yang ramah lingkungan. “Samsonite Recycle Park di Taman Hang Tuah Jakarta diharapkan bisa menjadi ruang terbuka hijau baru yang bermanfaat bagi masyarakat,” tutup Nadya.



(Samsonite Recycle Park di Taman Hang Tuah Jakarta Selatan. Foto: Dok. Samsonite Indonesia)


Bagi kamu yang belum sempat ikut terlibat dalam program Luggage Trade-In ini, tidak perlu khawatir karena Samsonite Indonesia juga menawarkan diskon 40% untuk koleksi tertentu dari Samsonite, seperti CUBE, ENOW, UPSCAPE, EVOA, dan LITE-FRAME, dengan cara menukarkan pembeli lama yang tidak terpakai. Jadi, kamu masih bisa ikut berpartisipasi untuk program-program ramah lingkungan selanjutnya.


(Baca juuga: Lebih Ramah Lingkungan Dengan Kapas Reusable)


Pastikan untuk mengunjungi Samsonite Recycle Park di Taman Hang Tuah Jakarta pada 8 Februari 2024. Kamu akan melihat simbol penghentian, inovasi, dan kolaborasi masyarakat, yang lebih bertanggung jawab dan untuk masa depan yang lebih ramah lingkungan.


(Penulis: Adila Firani)

Life & health