Libur telah tiba, menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) orang-orang akan disibukkan dengan berbagai kegiatan untuk merayakan Nataru. Mulai dari mencari pakaian yang keren, memilih dekorasi pohon natal, membeli kado dan kartu ucapan, peralatan makeup, hingga mencari lokasi liburan bersama keluarga.
Dari hal-hal yang sudah disebutkan di atas, tidak jarang kita juga merasa kesulitan dalam menentukan kado dan kartu ucapan yang akan diberikan kepada teman, keluarga ataupun orang terkasih. Namun, sekarang tidak perlu khawatir lagi karena kamu bisa mendesain kartu ucapan sendiri dengan mudah menggunakan aplikasi YouCam dari Perfect Corp, dan yang terpenting hasilnya anti mainstream alisa tidak pasaran, berikut tips untuk menggunakan YouCam AI Pro.
Kamu cukup unduh aplikasih YouCam AI Pro, kemudian pilih fitur Text-to-Image. Fitur Text-to-Image akan menampilkan berbagai pilihan tema dan style yang beragam. Kamu cukup menentukan tema mana yang ingin dipilih dan yang paling sesuai. Selanjutnya, masukkan ide kreatif atau desain yang kamu inginkan ke dalam aplikasi YouCam AI Pro sebagai perintah teks singkat.
Setelah itu, biarkan generator gambar AI memvisualisasikan imajinasi kamu dalam hitungan detik sesuai dengan perintah teks singkat yang telah kamu ketik. Kemudian, YouCam AI Pro akan menampilkan beberapa gambar menarik yang bisa kamu pilih sebagai desain kartu ucapan Natal dan Tahun Baru. Melalui fitur ini, kamu dapat mengubah teks berkali-kali, praktis dan mengesankan.
(Baca Juga: Merayakan Pergantian Tahun di Mandarin Oriental Jakarta)
Selain kartu ucapan, kamu juga dapat mengunggah foto liburan yang estetik ke media sosial dengan memanfaatkan tekonologi inovasi dari Perfect Corp melalui aplikasi YouCam Perfect.
Berbagai pilihan fitur dengan tema liburan tahun ini ang baru saja dirilis oleh Perfect Corp bisa kamu ditemukan di sini. Fitur-fitur ini dapat membantu kamu menghasilkan foto dan karya orisinil yang menarik. Jadi tidak akan kehabisan ide untuk bergaya dan mengunggah foto di media sosial.
(Baca Juga: Rayakan Malam Pergantian Tahun Penuh Kejutan di Crane Lounge)
Ada juga fitur-fitur lainnya yang dapat kamu gunakan di Aplikasi YouCam. Perfect Corp berharap dapat menambah warna dan semangat liburan setiap orang dan juga mendorong para penggunanya untuk menghasilkan karya orisinil yang menakjubkan.
(Penulis: Nada Kamiliya)