Fashion

5 Inspirasi Gaun Bridesmaid Untuk Pemilik Badan Gemuk

By : Her World Indonesia - 2022-09-07 18:00:02 5 Inspirasi Gaun Bridesmaid Untuk Pemilik Badan Gemuk

Acara pernikahan impian pastinya merupakan salah satu acara penting yang dinantikan. Namun kemeriahan acara pernikahan tentunya tidak lengkap tanpa kehadiran bridesmaids terkasih. Seperti yang diketahui, bridesmaid merupakan pendamping mempelai wanita. Tidak hanya mendampingi, tetapi juga memberikan dukungan pada mempelai wanita.


Setiap pasangan tentunya ingin para bridesmaids-nya dapat tampil menawan dengan gaun yang cantik di hari pernikahannya. Namun memilih gaun bukanlah perihal yang mudah. Terlebih jika kamu belum memiliki pengalaman dalam menentukan gaun untuk acara pernikahan. Apabila kamu salah satunya, tetapi masih bingung menentukan gaun seperti apa yang cocok untuk kamu gunakan, berikut lima inspirasi gaun bridesmaid untuk pemilik badan gemuk!


(Baca Juga: Yang Harus Dilakukan Setelah Menjadi Bridesmaid)


1. Gaun Berwarna Gelap Dengan Kerah Berbentuk V


(Gaun Berwarna Gelap Dengan Kerah Berbentuk V. Foto: Dok. ever-pretty.com)


Agar badan terlihat ramping, kamu dapat memilih gaun dengan warna gelap. Gaun dengan warna gelap dapat menyerap cahaya serta dapat menimbulkan efek kulit lebih cerah. Selain itu, padukan dengan kerah berbentuk V.


Kerah berbentuk V ini akan mengurangi kesan lebar pada dada kamu dan kerah V juga akan membuat leher kamu terkesan lebih tinggi. Dua efek tersebut akan secara otomatis membuat tubuh kamu terkesan lebih proporsional dan terlihat seksi.


2. Gaun Dengan Bentuk A-Line Dengan Sentuhan Bahan Brokat


(Gaun Dengan Bentuk A-Line Dengan Sentuhan Bahan Brokat. Foto: Dok. luvlette.com)


Wanita sering kali tidak percaya diri akan bentuk tubuhnya, terlebih jika kamu memiliki badan gemuk. Untuk kamu yang memiliki badan gemuk, tidak perlu khawatir. Kamu dapat menggunakan gaun dengan potongan A-line. Potongan gaun ala princess ini akan membuat kakimu terlihat lebih jenjang, serta bentuk bokongmu akan tersamarkan. Potongan A-line juga akan membuat ilusi pinggang yang lebih kecil dan ramping.


Rok A-line yang dipadukan dengan sentuhan bahan brokat akan menimbulkan kesan mewah serta elegan. Khususnya pada acara pernikahan yang diadakan pada malam hari, gaun tersebut akan terlihat lebih mewah dan bersinar.


3. Gaun Dengan Bentuk Silhouette I Dengan Model Lengan Sabrina


(Gaun Dengan Bentuk Silhouette I Dengan Model Lengan Sabrina. Foto: Dok. abcfashion.net)


Gaun dengan bentuk silhouette I akan memperlihatkan bentuk badan kamu dengan jelas. Untuk kamu yang memiliki badan gemuk lebih disarankan untuk memilih gaun yang ketat pada bagian pinggang ke atas. Dengan dilengkapi model lengan sabrina, akan memberikan kesan mewah.


Gaun dengan bentuk seperti ini juga dapat kamu padukan dengan gaya rambut yang disanggul. Hal ini dapat membantu memperlihatkan leher yang lebih panjang. Terlebih jika kamu padukan dengan hoop earrings.


4. Gaun Dengan Bentuk Rok Asimetris Dengan Bahan Satin


(Gaun Dengan Bentuk Rok Asimetris Dengan Bahan Satin. Foto: Dok. davidsbridal.com)


Dengan memadukan gaun bentuk rok asimetris dan bahan satin, kamu akan mendapatkan tampilan yang mewah. Gaun dengan bentuk rok asimetris ini juga dapat memberikan ilusi kaki yang jenjang. Selain itu, kamu juga dapat menggunakan sepatu heels untuk mendukung tampilanmu.


5. Gaun Warna Earth Tone Dengan Model Kerah Halter Neck


(Gaun Warna Earth Tone Dengan Model Kerah Halter Neck. Foto: Dok. weddingwire.com)


Jika acara pernikahan sahabatmu diadakan di ruang terbuka, gaun dengan warna earth tone yang dipadukan dengan model kerah halter neck dapat menjadi pilihan lho! Kamu akan terlihat serasi dengan suasana acara tersebut, terlebih jika kamu juga menggunakan makeup yang bernuansa coklat. Warna earth tone juga akan membuat kulitmu lebih cerah dan berkilau.


Tampilanmu dengan gaun ini juga dapat didukung dengan perhiasan berwarna emas dan gelang bunga. Dengan kedua pelengkap tersebut, kamu akan semakin serasi dengan suasana tempat acara tersebut. Kesan feminin juga sangat tercermin dari penampilan kamu.


Untuk mendapatkan gaun yang sesuai dengan bentuk tubuhmu, tidak hanya ditentukan oleh bentuk serta pilihan warnanya lho! Kamu juga dapat menentukan gaun yang sesuai dengan kepribadianmu! Selain itu, kamu dapat menghindari beberapa hal seperti detail yang terlalu besar, gaun yang terlalu ketat atau besar, dan gaun yang terlalu pendek. Ketiga hal tersebut dapat membuat tubuhmu semakin terlihat lebih gemuk dan membuatmu terlihat lebih pendek.


(Baca Juga: Inspirasi Gaya Rambut untuk Bridesmaid)


Itu dia lima inspirasi gaun bridesmaid untuk badan gemuk yang dapat kamu jadikan acuan! So, tunggu apa lagi? Yuk, tentukan gaun bridesmaid impianmu!


(Penulis: Haura Salsabila Zahrana)


Fashion