Fashion

Melissa The Real Jelly Pop-Up Store Pertama Di Indonesia

By : Her World Indonesia - 2022-06-21 12:00:01 Melissa The Real Jelly Pop-Up Store Pertama Di Indonesia

Brand footwear & accessory yang dikenal akan product-nya yang quirky dan playful, Melissa, merilis kampanye terbaru untuk merayakan keotentikannya selama lebih dari 40 tahun. Kampanye tersebut juga diiringi dengan pembukaan Melissa The Real Jelly Concept Pop-Up Store pertamanya di Indonesia, untuk memperlihatkan keotentikan Melissa sebagai the real jelly shoes.


Konsep Pop-Up Store ini dihiasi dengan berbagai koleksi terbaik dari Melissa, serta sudut-sudut aesthetic dan aktivitas menarik mulai dari photobooth hingga nail arts yang berlokasi di Pondok Indah Mall 2 lantai 1 mulai tanggal 18 Juni 2022 hingga 17 Juli 2022.



Dalam kampanye ini, Melissa menghadirkan 10 items sepatu jelly yang otentik dan estetik khas Melissa, dengan garis rancang yang dinamis dan color pallete yang vibrant tapi tetap menonjolkan sisi jelly shoes yang transparan dan ringan.



(Melissa The Real Jelly. Foto: Dok. Melissa)

(Baca juga: Comfy & Playful, Intip Koleksi Melissa x Simon Miller)


Melissa Possession, koleksi ikonis dengan model yang timeless, dihadirkan kembali melalu warna palet yang cerah yang mengingatkan pada nuansa pergantian millennium. Sementara itu, koleksi Melissa Airbubble Platform, Bridgette, Flipflop, Jelly Bag, Candy Heels dan the Bubble Flip Flops hadir dalam konsep yang terinspirasi era digital dan subculture di tahun 2000-an. Desain yang minimalis dan terkesan clean membuat materi inti, jelly yang transparan dan sangat vibrant, menjadi lebih terlihat. Koleksi ini sangat pas untuk musim semi yang berwarna.



(Melissa The Real Jelly. Foto: Dok. Melissa)

Secara global, Kampanye The Real Jelly yang dibuat di kota New York ini bertujuan untuk merayakan kepercayaan diri dan semangat menjadi pioneer. Ini merupakan pesan besar bagi kita untuk menjadi pribadi yang berkarakter dan berani melakukan hal yang berbeda, sejalan dengan apa yang telah dicanangkan Melissa sebagai pioner dalam sepatu Jelly.


(Baca juga: Rekomendasi 5 Busana Bermotif Unik Dari Brand Lokal)


Melissa sendiri terus mendisrupsi industri sepatu dengan berbagai teknologi terbaru dan komitmen terhadap keberlanjutan melalui penggunaan plastik daur ulang dan program recycle. Seluruh produk Melissa sendiri terbuat dari Melfex® yaitu bahan yang 100% dapat didaur ulang dan vegan serta memiliki 30% materi dari bahan daur ulang dalam komposisi produknya.



(Melissa The Real Jelly. Foto: Dok. Melissa)


Koleksi The Real Jelly sudah tersedia di seluruh store Melissa di Indonesia, mulai harga Rp. 600.000. Lebih lanjut mengenai koleksi The Real Jelly, kamu dapat mengunjungi website dan Instagram @melissashoes_id. Get ready to be mesmerized by the unique design of the iconic #MelissaTheRealJelly you don’t wanna miss!


(Penulis: Girah Ababyl M.K)



Fashion