Fashion

Inspirasi Outfit Interview Kerja Wanita Ini Bisa Kamu Coba

By : Her World Indonesia - 2022-03-21 19:00:02 Inspirasi Outfit Interview Kerja Wanita Ini Bisa Kamu Coba

Saat melakukan interview kerja, outfit atau pakaian memang menjadi hal penting dan menjadi penilaian rekruter dalam proses seleksi kerja. Kamu perlu berpenampilan sopan, rapi, dan menunjukkan kesan profesional. Tidak hanya sebatas bagaimana kamu menguasai materi dan pengetahuan terkait pekerjaan tapi juga penampilan.  


Saat kamu memilih baju yang cocok untuk melamar kerja seringkali kamu merasa bingung sehingga menjadi masalah ketika menyiapkan interview kerja. Apalagi mengetahui bahwa interview kerja yang sukses juga bergantung pada seberapa baik kamu menampilkan diri kamu kepada perekrut. Oleh karena itu, penting untuk menyiapkan outfit interview kerja yang cocok dan nyaman. Berikut ini beberapa inspirasi outfit interview kerja yang bisa kamu coba. 


1. Kemeja Putih dan Plaid Pants 


(Kemeja putih sebagai outfit interview kerja yang aman. Foto: Dok.Morsa Images/iStock)

(Padukan kemeja putih dengan plaid pants. Foto: Dok.Febriana Suwarningsih/iStock)


Pakaian formal interview tentunya tidak jauh-jauh dari kemeja. Kamu disarankan untuk memakai kemeja lengan panjang dengan warna netral, misalnya putih. Tidak perlu bingung menggunakan kemeja mana yang hendak kamu pakai, yang penting tampak rapi maka pakaian akan cocok untuk dipakai saat interview


Kamu bisa memadu padankan dengan straight pant bermotif kotak-kotak kecil atau plaid pants maupun check print pants. Padukan dengan high heels atau sepatu pantofel yang terlihat formal. Dengan begitu, penampilan kamu akan terlihat rapi sekaligus modis.


(Baca Juga: Intip Inspirasi Korean Style Outfit)

2. Tie Neck Blouse dan Straight Leg Pants


(Tie neck dengan straight leg pants bisa menjadi inspirasi outfit interview kerja. Foto: Dok.misslouie.com/iStock)


Tak perlu memilih yang lain jika kamu punya tie neck blouse di lemari yang cantik. Sebab atasan yang satu ini akan membuat kamu dapat tampil formal namun juga stylish disaat bersamaan. Kamu hanya tinggal memadukannya dengan straight leg pants yang memiliki potongan pinggang tinggi untuk memberikan kesan yang slim dan jenjang.  Padukan juga dengan pump shoes atau flat shoes berwarna netral, dan tampilah lebih percaya diri untuk interview


3. Blazer dan Pleated Skirt 

(Blazer bisa menjadi pilihan outfit interview kerja. Foto: Dok.gzorgz/iStock) 

(Padukan dengan pleated skirt. Foto: Dok.Tarzhanova/iStock)


Nah buat kamu yang melamar pekerjaan di perusahaan-perusahaan yang santai dan tidak terlalu formal, seperti perusahaan majalah, fashion, desain, dan lainnya. Kamu bisa tampil lebih santai nampun tetap fashionable dan rapi. Kamu bisa memadukan atasan polos yang dikombinasikan dengan blazer berwarna netral. Lalu padukan dengan pleated skirt berwarna pastel yang cantik. Selera fashion kamu akan menambah nilai plus untuk diterima di perusahaan. 


4. Ruffle Blouse dan Straight Wide Pants


(Alternatif outfit interview kerja dengan ruffle blouse dan pants coklat. Foto: Dok.s3.amazonaws.com) 


Mungkin kamu bosan dengan kemeja putih dan mencari alternatif lain. Untuk itu, kamu bisa menggunakan blouse berwarna cokelat dengan detail ruffle yang vintage dan menawan. Padukan dengan straight wide pants ataupun celana kulot berwarna hitam. Dengan begitu, kamu akan mendapatkan penampilan yang vintage namun stylish sekaligus tetap formal. Kamu juga bisa menambahkan aksesoris seperti kalung, anting, dan juga tas. Padukan juga dengan ankle boots berwarna putih. 


(Baca Juga: Ragam Inspirasi Outfit Kondangan Untuk Remaja Perempuan)


5. Pencil Skirt dan Shirt Berwarna Netral

(Pencil skirt dan blouse berwarna netral cocok sebagai outfit interview kerja. Foto: Dok.a-wrangler/iStock)


Untuk kamu yang mencari aman. Kamu bisa menggunakan setelan busana berwarna senada. Seperti perpaduan pencil skirt dengan atasan blouse atau shirt berwarna netral. Dengan penggunaan yang tepat, busana ini akan terlihat seperti dress yang modis untuk kamu gunakan saat interview kerja. Padukan juga dengan heels berwarna hitam dan aksesoris seperti cincin dan kalung agar tidak tampak berlebihan. 


6. Atasan Putih dan High Waist Skirt

(long sleeve wrap blouse berwarna putih yang dipadukan dengan high waist skirt berwarna coklat akan membuat tampilan menjadi feminim dan elegan. Foto: Dok.work18.sotyi.com)


Inspirasi gaya outfit untuk interview kerja berikutnya adalah kamu bisa menggunakan long sleeve wrap blouse berwarna putih yang dipadukan dengan high waist skirt berwarna coklat. Perpaduan dua item ini akan membuat kamu terlihat elegan dan feminin. Kamu juga bisa padukan dengan high heels agar memaksimalkan penampilan. Selain untuk interview kerja, outfit ini juga bisa kamu gunakan sebagai outfit bertemu dengan klien atau meeting bersama rekan kerja. 


7. Monochrome Outfit 


(Monochrome outfit akan memberikan tampilan sopan namun modis. Foto: Dok.lambada/iStock)


Inspirasi outfit yang terakhir adalah jika kamu hanya punya kemeja putih dan celana hitam di lemarimu. Kamu tetap bisa tampil sopan dan modis lho. Caranya adalah cukup tampil rapi dengan kemeja yang dimasukan kedalam celana. Bila tak ada pantofel, kamu bisa menggunakan sepatu kanvas ataupun sneaker favorit kamu yang masih bersih.


Itulah beberapa inspirasi outfit interview kerja wanita yang bisa kamu coba. Semoga bermanfaat!

(Penulis: Tiara Kandida E)

Fashion