Life & health

7 Buah Penurun Kolesterol Yang Perlu Kamu Tahu

By : Her World Indonesia - 2022-03-07 15:00:01 7 Buah Penurun Kolesterol Yang Perlu Kamu Tahu

Kolesterol tinggi di dalam darah bisa meningkat akibat mengonsumsi makanan tertentu, seperti gorengan, junk food, dan sebagainya. Jika tidak dikendalikan, kolesterol tinggi bisa memicu terjadinya stroke atau bahkan serangan jantung. Menerapkan pola makan sehat adalah salah satu upaya untuk mencegah kolesterol tinggi sejak dini.


Buah-buahan merupakan jenis makanan yang baik untuk menurunkan risiko kolesterol. Hal ini dikarenakan buah-buahan memiliki kandungan kaya akan serat yang larut dalam air. Serat dalam buah tersebut berfungsi untuk mengikat asam empedu sehingga dapat menurunkan penyerapan lemak dan kolesterol dalam darah. Simak buah penurun kolesterol berikut ini.


1. Apel

(Kandungan pektin pada kulit apel dipercaya dapat menurunkan kadar kolesterol. Foto: Dok.Evgeniy Alekseyev/Pexels)

Apel diyakini jadi salah satu buah penurun kolesterol LDL (Low-density lipoprotein). Pasalnya, apel terutama pada bagian kulitnya, mengandung pektin, yaitu serat larut air yang mampu untuk menurunkan kolesterol. Cara kerja dari pektin adalah dengan menyerap kolesterol dan lemak jahat yang ada di dalam usus halus, untuk kemudian dibawa keluar tubuh melalui urine dan feses.

Selain itu, apel juga mengandung vitamin dan antioksidan polifenol yang membantu mengurangi peradangan. Apel dapat memberikan rasa kenyang yang lama, sehingga kamu bisa menghindari keinginan untuk makan makanan yang tidak sehat. 


2. Anggur 

Buah lainnya yang dipercaya dapat menurunkan kolesterol ialah anggur. Manfaat anggur dalam menurunkan kadar kolesterol LDL berasal dari antosianin dan polifenol resveratrol yang ada pada bagian kulitnya. Resveratrol dapat membantu mengurangi pembentukan LDL dan antosianin berfungsi menurunkan kadar trigliserida di dalam organ hati. Dengan begitu, hal tersebut juga menurunkan produksi lipoprotein yang membentuk LDL. 

Sebagai informasi, jumlah antioksidan dalam anggur tergantung pada banyak faktor, termasuk jenis anggur, asal geografisnya, dan cara pemrosesannya. Anggur merah dan ungu tua cenderung lebih tinggi antioksidan daripada anggur putih atau hijau. 


(Baca Juga: Daftar Makanan yang Dapat Membantu Turunkan Kolesterol)


3. Alpukat 


(Alpukat dapat menurunkan kolesterol di dalam darah. Foto: Dok.bergamont/iStock)

Siapa yang tak suka dengan buah yang satu ini? Kandungan yang ada pada alpukat adalah sumber lemak tak jenuh tunggal yang baik untuk kesehatan jantung dan juga dan serat yang tinggi. Keduanya dinilai baik untuk menurunkan kolesterol.

Selain itu, alpukat juga kaya akan vitamin, mineral, serta senyawa yang menghambat penyerapan kolesterol dalam tubuh. Mengonsumsi satu buah alpukat per hari bisa membantu mengurangi pembentukan LDL. 


4. Buah Beri 

(Berbagai jenis buah beri dapat menurunkan kadar kolesterol jahat. Foto: Dok.Susanne Jutzeler/Pexels)

Sama seperti apel, berbagai jenis buah beri seperti stroberi, bluberry, dan cranberry kaya akan pektin, serat larut air yang dapat mengikat kolesterol yang terserap di usus halus, sehingga kadar kolesterol jahat (LDL) menurun dan digantikan dengan kolesterol baik (HDL).

Selain itu, buah beri ini juga kaya akan antioksidan yang dapat menjaga kesehatan pembuluh darah. Maka dari itu, tidak heran bila buah beri ini juga termasuk dalam buah penurun kolesterol. 


5. Pepaya 

(Kandungan antioksidan pada pepaya dapat menurunkan kolesterol. Foto: Dok.Any Lane/Pexels)

Buah lain yang bisa digunakan sebagai penurun kolesterol adalah pepaya. Buah ini mempunyai kandungan antioksidan yang tinggi seperti likopen, vitamin C, dan vitamin E. Biasanya, kolesterol menempel pada pembuluh darah jika terjadi oksidasi, hingga akhirnya berkumpul membentuk plak dan menutupi pembuluh darah.

Vitamin C dan E pada pepaya akan menyatu dengan enzim yang disebut paraxonase. Nantinya, enzim ini akan menghambat terjadinya oksidasi kolesterol di dalam pembuluh darah.Untuk mengatasi hal tersebut, kamu bisa mengonsumsi buah pepaya agar mencegah plak yang menutupi pembuluh darah.  


(Baca Juga: 7 Buah Penurun Darah Tinggi Yang Perlu Kamu Ketahui)


6. Jambu Biji

Rutin mengonsumsi jambu biji juga bisa dijadikan sebagai salah satu cara untuk menurunkan kolesterol yang cukup efektif. Pasalnya, kandungan nutrisi baik yang ada pada jambu biji penting untuk membantu menjaga kesehatan jantung, terutama dari kerusakan akibat radikal bebas. Selain itu, jambu biji juga mengandung kalium yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL), menurunkan tekanan darah, serta meningkatkan kadar kolesterol baik.  


7. Pisang 

Buah yang disukai banyak orang ini juga menjadi salah satu buah penurun kolesterol. Sebab, kandungan zat inulin yang ada pada pisang berfungsi untuk membantu mengurangi kadar kolesterol yang didapatkan dari mengonsumsi berbagai jenis makanan. Dengan demikian, kadar kolesterol dalam darah dapat dikendalikan.


Itulah beberapa buah penurun kolesterol yang perlu kamu tahu untuk menjaga kadar kolesterol tetap stabil dalam tubuh. Tidak hanya itu saja, kamu juga disarankan untuk melakukan pola hidup sehat lainnya, seperti olahraga rutin dan istirahat dengan cukup. 


(Penulis: Tiara Kandida E)

Life & health