Hair & beauty

Ini 7 Kebiasaan Yang Bisa Membuat Bibir Merah Alami

By : Vanessa Masli - 2022-12-09 18:00:01 Ini 7 Kebiasaan Yang Bisa Membuat Bibir Merah Alami

Selain wajah yang bebas jerawat, rambut yang sehat dan tak cepat rontok, mungkin memiliki bibir merah jadi salah satu misi kecantikan yang sedang kamu upayakan. Itu bisa jadi alasan mengapa kamu stok berbagai macam lip product untuk menyamarkan warna bibir yang tak merata.


Namun, ada beberapa kebiasaan yang sebenarnya bisa kamu lakukan untuk membuat bibir merah alami tanpa bantuan lip product apapun. Di bawah ini, Her World sudah merangkum beberapa di antaranya untuk kamu coba di rumah. Penasaran apa saja? Simak terus sampai akhir ya!


1. Rutin eksfoliasi


Tak hanya kulit, bibir juga perlu kamu berikan perhatian ekstra dengan melakukan eksfoliasi secara rutin. Mungkin bisa memanfaatkan bahan alami untuk dijadikan scrub, tapi bisa juga memanfaatkan kain lap atau sikat gigi yang dibasahi. Setelah itu, gosok bibir secara perlahan menggunakan salah satu dari dua alat tersebut.


Proses ini bantu mengangkat sel-sel kulit mati di permukaan bibir dan juga melancarkan sistem peredaran darah. Setelah proses eksfoliasi selesai, aplikasikan minyak kelapa atau lip balm untuk menjaga kelembutannya.


2. Manfaatkan gula pasir



(Scrub dengan gula pasir. Foto: Dok. Sun Studio Creative/Unsplash)


Kalau kamu memilih untuk melakukan proses scrubbing dalam mengeksfoliasi bibir, gula bisa jadi opsi paling mudah ditemukan. Untuk membuat scrub-nya, kamu cukup mencampurkan minyak almond dan madu sebanyak satu sendok teh masing-masing, serta dua sendok teh gula pasir.


Setelah tercampur rata, aplikasikan scrub secara lembut ke bibir selama beberapa menit dan kamu bilas sampai bersih. Saat gula pasirnya mengerjakan perannya dalam mengeksfoliasi, minyak almond dan madu menjaga bibir tetap lembap. Kalau kamu rutin melakukan proses scrub ini, bibirmu lama-lama akan memerah secara alami.


3. Minum air yang banyak


Kelembapan tak cukup dijaga dari serangkaian minyak alami atau skincare yang menjaganya dari luar. Kamu ingin bibirmu terlihat lebih segar, lembap, dan sehat, perawatan juga harus dilakukan dari dalam. Caranya tak sulit, cukup meminum air sesuai kebutuhan tubuh.


Setidaknya delapan gelas atau setara dengan dua liter air putih harus kamu konsumsi setiap harinya. Selain membantu untuk membuat bibir terlihat lebih sehat dan cerah, kebiasaan ini juga baik bagi kesehatan tubuh secara keseluruhan.


4. Manfaatkan lidah buaya dan madu sebagai masker



(Madu dan lidah buaya jadi kombo masker bibir yang aman. Foto: Dok. Mateusz Feliksik/Pexels)

Sesekali kamu perlu memberi masker khusus pada area bibir. Walau ada banyak brand kecantikan yang tawarkan lip mask untuk menjaga kelembapan bibir, tak ada yang lebih baik daripada membuatnya dari bahan alami. Kamu hanya butuh dua bahan: lidah buaya dan madu. Ambil satu sendok makan ekstrak gel lidah buaya lalu campurkan dengan madu.


Setelah tercampur rata, aplikasikan ke bibirmu. Diamkan selama 15 menit dan dibilas hingga bersih. Kamu akan melihat hasilnya secara langsung ketika bibirmu terlihat lebih sehat dan lembap.


(Baca Juga: Bingung Pilih Yang Cocok? Ini Masker Untuk Kulit Berminyak)


5. Gunakan sunscreen


Kalau kamu mencari lip balm untuk menjaga kelembapan bibir, pastikan produk tersebut memberikan perlindungan dari sinar matahari. Sama seperti kulit wajah, bibirmu juga perlu menggunakan tabir surya atau sunscreen. Setidaknya memiliki kandungan SPF 15, bibir bisa terhindar dari kerusakan akibat paparan sinar matahari sehingga harus diaplikasikan setiap hari.


6. Minyak peppermint bisa jadi opsi


(Peppermint oil bisa jadi kuncian bibir merah. Foto: Dok. Tara Winstead/Pexels)


Tak sedikit brand kecantikan yang manfaat minyak esensial peppermint di dalam kandungan produk bibirnya. Minyak satu ini, seperti namanya, memiliki kandungan menthol yang dikenal bisa membuka sel-sel darah sehingga berdampak pada tampilan bibir yang lebih merah. Plus, dengan memanfaatkan peppermint oil¸ peredaran darah di area bibir juga jadi lebih lancar dan juga memberikan sensasi yang dingin pada bibir yang terasa kering.


7. Pijat bibir secara rutin


Selain mengeksfoliasi dan mengaplikasikan masker, kebiasaan yang bisa membuat bibir merah alami adalah dengan memijatnya. Gerakannya mudah dan tentu bisa dilakukan secara mandiri. Kamu bisa menggunakan minyak kelapa untuk memijat bibir selama beberapa menit sebelum dibilas hingga bersih. Proses memijat ini membantu peredaran darah di area bibir sehingga membuatnya terlihat lebih merah secara alami.


(Baca Juga: Coba 6 Cara Merawat Kulit Ketiak Ini Agar Tetap Putih)


Itu dia beberapa kebiasaan yang bisa kamu lakukan untuk membuat bibir terlihat lebih merah. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!


Hair & beauty