Hair & beauty

Bingung Pilih Yang Cocok? Ini Masker Untuk Kulit Berminyak

By : Her World Indonesia - 2022-11-23 14:00:01 Bingung Pilih Yang Cocok? Ini Masker Untuk Kulit Berminyak

Kulit wajah masing-masing wanita, memiliki karateristik dan tipe yang berbeda. Hal ini berkaitan dengan cara perawatan atau pemilihan produk kecantikan yang menyesuaikan dengan tipe wajah. Menggunakan produk yang sesuai dengan tipe wajah juga sangat penting karena dapat menjauhkan kulit wajah dari berbagai permasalahan kulit. Begitu juga dengan pemilihan masker wajah untuk kulit berminyak yang sangat penting untuk menjaga minyak agar kulit wajah tidak semakin menimbulkan minyak berlebih.


Berikut ini Her World rangkumkan rekomendasi masker untuk kamu pemilik kulit berminyak. Let’s take a look!


1. Innisfree Super Volcanic Pore Clay Mask 2X

(Innisfree Super Volcanic Pore Clay Mask 2x bantu atasi kulit berminyak. Foto: Dok.Innisfree)


Masker yang satu ini memang sangat cocok untuk kamu pemilik kulit berminyak. Memiliki fungsi sebagai deep cleansing, masker dari Innisfree ini dapat mengangkat sebum pada muka sebanyak dua kali lebih kuat. Memiliki kandungan Jeju Volcanic Cluster Sphere, masker ini juga dapat mengencangkan pori-pori serta menghaluskan tekstur muka. Bukan hanya bantu menyerap minyak, masker ini juga bantu menghilangkan komedo membandel di kulit. Kamu bisa gunakan dua sampai tiga kali dalam seminggu.


2. L’oreal Paris Pure Clay Mask Anti Pores

(Manfaat dari masker L'oreal dapat dirasakan dari satu kali pemakaian . Foto: Dok.L'oreal)

Memiliki packaging yang unik, masker yang satu ini dapat berfungsi untuk mengangkat minyak tanpa menjadikan kulit kering. Produk ini memiliki kandungan rosemary yang membantu untuk mengencangkan kulit dengan wangi yang menyegarkan. Masker dari L’oreal ini juga memiliki tekstur yang nyaman dan mudah untuk dibilas. Produk ini juga mengklaim manfaat yang didapatkan sudah dapat dirasakan sejak hari pertama pemakaian.


3. Lush Mask of Magnaminty

(Lush bisa bantu atasi kulit kering dan jerawat . Foto: Dok Lush)

Lush mengeluarkan produk masker untuk kalian dengan kulit berminyak serta berjerawat. Masker ini juga dapat membantu pembersihan kulit dengan kandungan scrub dari kacang azuki. Bukan hanya untuk mengangkat kulit berminyak, masker yang satu ini juga dapat membantu mengurangi iritasi dan dan menenangkan wajah yang sedang berjerawat. Karena memiliki kandungan scrub, sangat disarankan untuk memberikan jeda pemakaian bagi kamu yang sedang berjerawat agar tidak menimbulkan luka.


4. Skintific Mugwort Anti Pores & Acne Clay Mask

(Skintific clay mask bantu menjaga kesehatan barrier. Foto: Dok skintific)

Bukan hanya membantu untuk mengangkat minyak berlebih, masker dari Skintific ini juga dapat membantu membersihkan kulit mati, menjaga kesehatan barrirer dan membantu mengatasi bruntusan serta jerawat dalam 12 jam. Memiliki kandungan mugwort, masker yang satu ini memang sangat cocok untuk kamu pemilik kulit berminyak dan berjerawat.


Berikut itu telah Her World rangkumkan masker yang cocok untuk kulit berminyak. Semoga bermanfaat!

(Penulis: Brigitta T.Halim)


Hair & beauty