Sex & relationship

Susah Lupain Mantan? Ini 4 Cara Pria Cancer Move On

By : Her World Indonesia - 2022-11-14 21:00:02 Susah Lupain Mantan? Ini 4 Cara Pria Cancer Move On

Soal hubungan romansa, pria dengan zodiak Cancer dikenal sebagai orang yang penyayang, setia, dan banyak menjadi idaman. Namun ketika hubungannya kandas di tengah jalan, pria Cancer bisa menunjukkan sisi sensitif dan emosionalnya, yang mana sifat ini memang identik dimiliki zodiak berelemen air seperti Cancer.


Ketika pria Cancer ditinggalkan oleh pasangannya, ada beberapa cara yang biasa mereka lakukan agar bisa cepat move on. Apa saja cara pria Cancer move on? Yuk simak di bawah ini.


(Baca Juga: Curiga Ke Pasangan? Ini Arti Tiba-Tiba Perasaan Tidak Enak)


1. Menutup Diri


Sebagai zodiak elemen air, Cancer sangat mudah untuk menunjukkan perasaannya. Ketika senang mereka akan terlihat sangat bahagia, tetapi ketika sedih mereka juga akan terlihat murung dan lesu.


Bagi pria Cancer yang baru saja ditinggalkan pasangannya, mereka akan lama merasa sedih, yang mana hal ini mendorong mereka untuk menutup diri. Pada momen ini pria Cancer akan cenderung menarik dirinya dari sosialisasi dan lebih memilih tinggal di rumah seorang diri. Mendengarkan lagu dan menonton televisi menjadi cara pria Cancer untuk move on.

2. Mencari Pengganti Secara Emosional


Pria Cancer tidak suka lama-lama menjomblo, ketika hubungannya kandas mereka ingin segera untuk mencari pengganti. Pria Cancer juga suka bergantung pada orang lain, hal ini membuat mereka berada di posisi paling bahagia ketika berada di hubungan yang saling komitmen.


Mencari pengganti juga menjadi cara lain pria Cancer untuk move on. Walau pengganti yang ditemukan masih mengingatkannya soal mantan, hal ini akan berlalu seiring berjalannya waktu.

3. Nostalgia Menjadi Kebiasaan


(Pria Cancer suka nostalgia agar cepat move on. Foto: Dok. damircudic/iStock)

Sensitif dan emosional, saat putus hubungan Cancer akan sering nostalgia dan mengingat kenangan lamanya bersama mantan kekasih. Pria Cancer akan sering mengingat kenangan indahnya bersama sang mantan, hingga hal ini menjadi suatu kebiasaan.


Meski menyimpan kenangan bisa menyakitkan, nostalgia juga menjadi cara bagi mereka agar bisa move on, lho. Hal ini dikarenakan nostalgia semakin mengingatkan pria Cancer untuk tidak terus melihat ke belakang, melainkan fokus ke apa yang ada di depan.


4. Stalking Sosial Media


Kebiasaan yang tidak jauh dari Cancer adalah stalking sosial media. Terutama ketika putus hubungan, stalking game para Cancer akan semakin canggih dan rutin. Hal ini juga banyak dilakukan oleh pria Cancer pasca putus. Stalking sosial media juga menjadi alteratif lain bagi pria Cancer untuk cepat move on.


(Baca Juga: Ini 4 Kelebihan Pria Cuek dan Pendiam Saat Jadi Pacar Kamu)


Berikut adalah cara pria cancer move on dari pasangannya. Bagi kamu yang memiliki teman pria Cancer, hal yang paling baik untuk dilakukan adalah memberikan mereka space agar bisa membenahi perasaannya sendiri. Ingat, sebagai zodiak yang cenderung sensitif, berikan mereka waktu agar bisa move on dari mantan pasangannya secara perlahan.


(Penulis: Natasha Fitranda Putri)


Sex & relationship