Sex & relationship

Pacar Tidak Menghubungi Selama Seminggu, Ini Sebabnya

By : Kiki Riama Priskila - 2021-05-05 09:20:00 Pacar Tidak Menghubungi Selama Seminggu, Ini Sebabnya

Saling berkirim pesan atau menelepon setiap saat dengan pasangan mungkin membuatmu lebih bahagia dan nyaman dalam suatu hubungan. Lantas, saat pacar tidak menghubungi selama seminggu, kamu langsung panik dan negative thinking. 


Pada dasarnya, pasangan yang tidak menghubungimu belum tentu pertanda buruk. Dikutip dari Elite Daily, berikut ini penyebab si dia menghilang tanpa kabar selama beberapa waktu.


1. Hubungan kalian normal

Perlu diketahui bahwa saling bertukar pesan setiap saat bukanlah tanda-tanda hubungan yang sehat. Mungkin di awal hubungan, wajar saja kalau waktu 24 jam rasanya tak cukup untuk berkomunikasi. Namun, seiring berjalannya waktu, kalian membutuhkan momen me-time.

Menurut terapis pernikahan sekaligus penulis buku First Comes Us: The Busy Couple's Guide to Lasting Love, Anita Chlipala, tak semua pasangan ingin mengetahui segalanya tentang satu sama lain. Jadi, wajar saja kalau intensitas komunikasi menurun. Justru, gunakan waktu ini untuk mengejar passion atau tujuan masing-masing.


(Baca Juga: Pasangan Tidak Cemburu, Ini Alasannya)


2. Didominasi kesibukan


(Pasangan sedang sibuk. Foto: Dok. Andrea Piacquadio/Pexels)

Daripada kamu langsung negative thinking, cobalah bernapas sejenak. Ingat lagi, apakah si dia pernah bercerita akan menghadapi proyek besar sehingga menyita waktu dan pikirannya? Lihatlah segala kemungkinan bahwa pacarmu sedang melakukan hal-hal lainnya yang lebih penting saat ini.

Tenang, kamu tetap jadi bagian penting dalam hidupnya. Namun saat ini, ia juga memerlukan pengertianmu agar bisa segera menyelesaikan kesibukannya. Dengan begitu, jadwal pertemuan kalian semakin cepat datang juga.


3. Hubungan kalian bermasalah

Meski poin-poin di atas menunjukkan tanda positif. Ada juga rambu-rambu yang menandakan bahwa hubungan kalian bisa jadi bermasalah. Jika kehilangannya ini disertai dengan ketegangan antara kalian. Bisa jadi sebelum ia "menghilang", kalian sedang bertengkar karena suatu hal.


(Baca Juga: Cara Menghadapi Pria Manja)


Mungkin ia memang sedang berusaha menenangkan diri dan mencari solusi yang terbaik. Jika ini yang terjadi, biarkan beberapa waktu, sebelum kamu memulai komunikasi dan mengajaknya untuk melakukan mediasi.


Pada akhirnya, sebelum kamu khawatir terlalu dalam, cari dulu sumber masalah dan bicarakan pada pasangan jika kamu memang merasa tidak nyaman dengan perubahan sikapnya itu. Semoga berhasil!

Sex & relationship