Fashion

7 Rekomendasi Produk Makeup Kolaborasi dengan Produk F&B

By : Her World Indonesia - 2021-02-23 12:00:01 7 Rekomendasi Produk Makeup Kolaborasi dengan Produk F&B

Kolaborasi dalam dunia fesyen maupun kecantikan memang bukan sesuatu yang baru. Tidak hanya melakukan kolaborasi dengan public figure, ada juga merek-merek produk kecantikan ternama yang menjalin kolaborasi dengan brand makanan dan minuman. Di mulai sejak 2018 lalu, tren kolaborasi brand makeup dan makanan ini mulai hype. Terlebih, kolaborasi ini biasanya dibuat dari packaging yang begitu menarik konsumen. Inilah 7 rekomendasi produk makeup kolaborasi dengan produk makanan dan minuman.


1. Dear Me Beauty x Yupi

Dear Me Beauty dikenal sering melakukan kolaborasi dengan berbagai brand makanan, khususnya jajanan Indonesia. Setelah sempat menggandeng Nissin Wafer, brand kosmetik lokal tersebut meluncurkan produk ‘manis’ lainnya bersama Yupi dengan merilis koleksi lip coat lucu. Ada Dear Sweetheart dan Dear Berry Kiss yang terinspirasi dari varian Yupi Strawberry Kiss, serta ada pula Dear Gummy dan Dear Burger yang terinspirasi dari varian Yupi Burger.


2. Mizzu x Khong Guan

Seperti produk Mizzu Cosmetics lainnya, face palette ini juga disebut memberikan hasil yang matte dan tahan lama. (Foto:Dok.Mizzu Cosmetics/Instagram)

Ikon dari Khong Guan ini sampai sekarang masih saja dibicarakan dan menarik perhatian masyarakat. Sehingga dalam memanfaatkan ketenaran Khong Guan, tepatnya pada ulang tahun ke-7 MIZZU, ia sekaligus menggandeng Khong Guan untuk menciptakan sebuah produk limited edition. Produk kolaborasinya adalah Face Palette, yang terdapat 3 warna yang terdiri dari 2 blush on dan eyeshadow serta satu highlighter yang warnanya netral. Produk dengan packaging yang terlihat antik dan ikonik ini dijual dengan harga Rp115 ribu.


3. The Faceshop x Coca Cola Collaboration


The Face Shop adalah salah satu brand kosmetik asal Korea Selatan. Brand ini sukses menggandeng raksasa minuman dunia, yaitu Coca Cola. Sama seperti produk minumannya, packaging dari The Faceshop x Coca Cola Collaboration juga memiliki warna merah cerah dengan aksen tulisan berwarna putih dan tambahan logo dari Coca Cola yang khas. Produk hasil kolaborasi antara The Face Shop dan Coca Cola ini meliputi Oil Control Water Cushion, Oil Clear Blotting Pact, Coke Bear Lip Tint, Coca Cola Lipstick, Coca Cola Lip Tint, & Coca cola Mono-Pop Eyeshadow Palette.

(baca juga : 5 Produk Makeup Multifungsi Terbaik)

4. TONYMOLY x Samyang

Kalau kamu suka efek bibir dan pipi yang "merona" seperti setelah makan Samyang, produk ini wajib kamu coba. (Foto:Dok.TonyMoly/Instagram)

Mi instan dengan rasanya yang pedas asal Korea Selatan ini sempat menjadi makanan yang tren di berbagai penjuru dunia, sejak pertama diluncurkan sejak 2012. Melihat masih tingginya minat dan antusias akan produk mi instan ini, Tonymoly pun mengumumkan bahwa brand kosmetik asal Korea Selatan ini akan berkolaborasi dengan meluncurkan Samyang x Tonymoly Hot Edition makeup collection. Kemasannya juga dibuat sama seperti kemasan Samyang, bahkan produk cushion-nya diletakkan dalam cup ramen berukuran mini dengan nuansa serba merah.


5. Upmost Beaute x Tolak Angin


Belum lama ini, Upmost Beaute merilis eyeshadow kolaborasi dengan Tolak Angin. Eyeshadow tersebut dinamai Honey Glazed Eyeshadow Palette. Set makeup tersebut juga memiliki packaging khas Tolak Angin lengkap dengan tas senada yang melengkapi set kolaborasi ini. Karena produk kolaborasi ini dijual secara terbatas, pastikan kamu mulai memilikinya.


6. Innisfree x Mentos

Hanya beda diaroma dan kemasan, fungsi utama dari produk ini tetap sama. (Foto:Dok.Innisfree Indonesia/Instagram)

Innisfree juga sempat melakukan kolaborasi dengan permen Mentos. Bahkan, tampak dari tampilan bedak tersebut dibuat mirip seperti layaknya permen Mentos. Produk No Sebum Mineral Powder Mentos tersebut bahkan bisa dibeli di Indonesia. Berbeda dengan bedak yang biasa, bedak satu ini memiliki aroma khas Mentos dan sedikit kandungan mint yang membuat wajahmu lebih segar.

(baca juga : 10 Brand Kosmetik Buatan Para Artis Indonesia)

7. Erha X Aqua Refresh


Tepatnya pada 1 Februari kemarin, Erha merilis produk dengan menggandeng brand minuman Indonesia. Produk kolaborasinya bersama Aqua yang hadir untuk menyediakan kesegaran dan hidrasi sepanjang hari dengan bahan-bahan yang telah teruji klinis dan dilengkapi dengan 24 Hour Hydration Lock technology. Kolaborasi ini menghadirkan berbagai variasi produk, mulai dari hydrating face mist, hydrating lip balm, hydrating serum, hydrating sunscreen, dan overnight hydrating mask yang sesuai untuk segala jenis kulit dan usia.


Itulah 7 rekomendasi produk makeup kolaborasi dengan produk makanan dan minuman. Apa kamu tertarik mencoba salah satunya?


(Penulis : Kandela Cikal)

Fashion