Life & health

Harus Tonton 4 Film Thriler Korea Terbaik

By : Her World Indonesia - 2021-01-28 13:20:02 Harus Tonton 4 Film Thriler Korea Terbaik

Ketika kamu memiliki waktu luang dan ingin melepas penat, tak jarang kamu memilih untuk menonton film. Melalui berbagai judul dan genre yang dihadirkan, kamu bisa memilihnya sesuai keinginan. Ketegangan dan misteri, menjelaskan salah satu genre yang digandrungi oleh para penikmat sinema, thriller. Tepat sekali, Her World Indonesia akan memberikan beberapa film thriller Korea terbaik yang harus kamu tonton.


1. Memories of Murder (2003)



Film yang disutradarai oleh Bong Joon Ho ini diangkat berdasarkan kisah nyata, dari pembunuhan berantai Hwaseong yang menggegerkan Korea Selatan. Berlatar tahun 1980-an, tepatnya di tahun 1986 yang saat itu ditemukan mayat dari seorang wanita yang tewas terbunuh dan diperkosa di selokan. Tak lama setelah itu, kasus yang sama terjadi lagi. Penasaran? Tonton sekarang juga.

2. Forgotten (2017)



Merupakan film dengan plot twist yang bagus, film yang diproduseri oleh Jang Hang Joon ini merupakan salah satu film thriller Korea terbaik. Mengisahkan tentang seorang pria bernama Jin Seok yang merasa seperti terjebak dalam dunianya sendiri yang membingungkan. Kira-kira, apa ya yang dihadapi oleh Jin Seok ini?


(baca juga : Diet Ketat, 8 Artis Korea Yang Berhasil Turunkan Berat Badan)


3. Memoir of a Murderer (2017)



Pasti kalian yang suka dengan hal yang berbau psikopat bakalan tertarik nih dengan film ini. Film thriller Korea yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya Kim Young Ha ini menceritakan tentang Byeong Soo, seorang pembunuh berantai. Namun dibalik kisah menyeramkannya, ada alasan mengapa dia menjadi pembunuh. So, cek aja filmnya langsung.

4. Train to Busan (2016)



Film yang disutradarai oleh Yeon Sang Ho dan dibintangi oleh artis kenamaan, Gong Yoo ini sempat menjadi sorotan dan cukup populer di tahun 2016. Ketegangan yang dihadirkan di film ini seakan-akan hidup dan membuat kita ikut tegang juga. Kamu harus rasakan ketegangan dalam film ini.

(baca juga : Review Film: 'The Invisible Man')

Itulah film thriller Korea terbaik yang harus kamu tonton. Catat judulnya dan masukkan ke dalam list kamu selanjutnya!


(Penulis : Kandela Cikal)

Life & health