Food & travel

3 Variasi Puding Pepaya Untuk Menggugah Selera

By : Dini Felicitas - 2019-03-16 15:11:00 3 Variasi Puding Pepaya Untuk Menggugah Selera


Pepaya boleh dibilang menjadi “senjata” bagi yang sedang mengalami sembelit, atau untuk mencegah sembelit. Buah tropis ini memang mengandung enzim yang disebut papain, dan berguna untuk menyehatkan pencernaan. Pepaya juga kaya serat dan tinggi kandungan airnya, yang memang membantu mencegah sulit buang air besar dan menyehatkan saluran pencernaan.

Berbagai kandungan vitamin dan mineral dalam papaya juga bermanfaat bagi kesehatan, di antaranya mengurangi risiko penyakit jantung, diabetes, kanker, meningkatkan pengaturan glukosa darah pada pengidap diabetes, menurunkan tekanan darah, dan meningkatkan penyembuhan luka. Pepaya juga baik untuk rambut karena kandungan vitamin A-nya. Vitamin ini juga dibutuhkan untuk produksi sebum yang menjaga rambut tetap lembab, serta pertumbuhan jaringan kulit dan rambut.

Sayangnya, tak semua orang suka pepaya, bahkan membencinya. Penyebabnya karena aroma buah pepaya ini memang kurang sedap. Bahkan ada orang yang selalu teringat pada makanan burung jika melihat pepaya. Tentunya, aroma yang kurang menggugah selera tidak lantas menghalangi kamu untuk menyantap pepaya.

Namun kalau tidak suka pepaya, sebenarnya kamu bisa membuat olahan papaya yang menghilangkan aromanya. Coba dulu tiga variasi puding pepaya ini, yang pasti akan bikin kamu ketagihan papaya.

(Baca juga: Resep Nasi Campur Ayam Bali)

1. Puding Pepaya Susu


(Puding Pepaya Susu.Foto: Dok/Vicstation) 


Bahan-bahan:

½ pepaya, kupas dan buang bijinya

1 cangkir susu

½ cangkir susu kental manis

¼ cangkir pepaya, potong dadu

Cara membuat:

1. Masukkan setengah pepaya yang sudah dipotong dadu di blender.

2. Tambahkan susu dan susu kental manis ke dalamnya. Blender sampai halus.

3. Panaskan campuran pepaya dan susu ke dalam wajan dan didihkan selama sekitar 15 menit. Aduk terus-menerus.

4. Tambahkan potongan pepaya ke dalamnya dan aduk rata.

5. Matikan api dan biarkan dingin sampai suhu ruangan.

6. Tuang campuran ke dalam mangkuk saji dan simpan di kulkas sampai padat.

7. Sajikan dingin.

Catatan:

Tambahkan 2-3 tetes esens vanila untuk menguatkan citarasanya.



2. Puding Pepaya Panna Cotta


(Puding Pepaya Panna Cotta. Foto: Dok/Instagram/@aya.yeaney)


Bahan-bahan:

1 buah pepaya

250 gram santan

30 gram Natvia (pemanis buatan)

5 gram gelatin

Cara membuat:

1. Dalam panci kecil, panaskan santan dengan api sedang. Tambahkan Natvia dan gelatin. Aduk sampai larut. Sisihkan supaya agak dingin.

2. Untuk menyiapkan pepaya, potong pepaya menjadi dua dan buang bijinya. Potong kedua ujungnya agar pepaya bisa diletakkan secara tegak.

3. Kupas kulitnya dan tempatkan kedua bagiannya di atas loyang. Bagi dan tuangkan campuran santan ke dalam setiap potongan. Biarkan dingin di lemari es.

4. Iris menjadi empat bagian dan sajikan di atas piring.



3. Mousse Pepaya Santan 


(Mousse Pepaya Santan. Foto: Dok/Instagram/@gretelf15) 


Bahan-bahan:

1 kaleng santan tawar

1½ gelas pepaya segar dipotong-potong

2 sendok makan madu (bisa diganti dengan sirup maple atau pemanis Stevia)

Cara membuat:

1. Dinginkan santan kaleng malam sebelumnya sehingga lemak dalam santan berubah menjadi krim dan terpisah dari cairan.

2. Buka kaleng dan gunakan krim kelapanya saja. Pindahkan ke mangkuk.

3. Kocok krim kelapa (gunakan hand mixer) hanya beberapa menit pertama untuk melembutkan krim sedikit sebelum mencampurnya dengan buah dan madu.

4. Blender pepaya dengan madu (menggunakan blender kecil atau pengolah makanan), lalu tambahkan ke dalam mangkuk santan. Aduk rata.

5. Tempatkan mousse dalam wadah atau mangkuk kecil.

6. Dinginkan selama beberapa jam sebelum disajikan.

7. Hias dengan potongan pepaya kecil-kecil di atasnya. Simpan di lemari es.


Nah, itulah tiga variasi pudding papaya untuk kamu yang tidak suka pepaya. Semoga suka, dan BAB jadi lancar!

Food & travel