Natal identik dengan ajang kumpul bersama keluarga, atau pasangan dan saling berbagi hadiah. Tradisi sekali setahun ini menjadikan peringatan Natal selalu dinanti.
Masih bingung mau kasih kado buat pasangan?
Beberapa label mengeluarkan koleksi yang menarik yang bisa jadi inspirasi. Berikut beberapa di antaranya yang bisa jadi hadiah buat pasangan di Natal tahun ini:
(Baca juga: 10 Sunglasses Terkini Buat Masuk Daftar Hadiah Natal)
Jam tangan adalah aksesori yang paling sering digunakan oleh para pria untuk dapat menunjang penampilannya. Jam tangan dari Bell & Ross yang berkolaborasi dengan A Bathing Ape sebagai hadiah untuk pasangan merupakan hal yang tepat, karena jam tangan ini merupakan edisi terbatas dan hanya diproduksi sebanyak 100 buah.
The BR03-92 Green Camo Bell & Ross x Bape
Kini para pria memilih tas dengan strapless kecil untuk menemani mereka sehari-hari. Kamu dapat memilih clutch dari Fendi dengan tampilan mata 'Bag Bugs' sebagai pusat perhatian tas menjadi hadiah natal yang spesial untuk pasangan.
Black Leather Slim Pouch Fendi
Pada bulan Desember dengan udara yang cukup dingin ini, kamu dapat memilih sweater bewarna putih yang melambangkan Natal sebagai hadiah untuk pasangan.
Logo Crewneck Sweatshirt Bally
Karena pria tak cukup banyak menggunakan aksesori, dompet merupakan hal penting yang selalu menjadi perhatian mereka. Pilihan dompet berbahan kulit sebagai hadiah dapat membuat pasangan kamu bahagia di hari Natal.
Elgin Traveler Wallet Fossil
Selain berfungsi untuk mengencangkan celana, ikat pinggang digunakan para pria sebagai hiasan untuk penunjang tampilan. Memberikan ikat pinggang dengan motif logo berwarna kontras pada bagian loop sebagai hadiah Natal dapat membuat pasangan kamu tampil trendi sepanjang hari.
B-Mini-Sel Diesel
Menurut para pria, sepatu yang mereka miliki sudah seperti teman sejatinya. Sneakers merupakan pilihan sepatu yang tepat untuk menjadi teman baru pasanganmu.
Triple S Trainers Balenciaga
Tas yang dapat dikenakan pada pinggang atau sebagai tas selempang ini telah menjadi populer kembali, kamu bisa memilih tas ini sebagai hadiah untuk pasangan.
Harness Belt Bag Alexander McQueen
Gelang merupakan aksesori yang biasa dipadukan oleh para pria dengan jam tangan yang mereka kenakan, sehingga dapat menunjang tampilannya menjadi lebih modis. Pilihlah gelang berbahan kulit agar mudah memadukannya dengan pakaian apapun.
Goliath Bracelet Hermès
Kamu dapat memilih syal senada dengan yang kamu punya untuk pasangan, sehingga kalian dapat tampil lebih serasi dan romantis pada acara di hari Natal.
80X180 Scarf Checks Fil Coupe Apple Green/Pink Loewe
Selain berfungsi sebagai hadiah yang dapat dikenakan pasanganmu pada hari Natal nanti, kemeja pilihanmu bisa mereka kenakan untuk menghadiri acara-acara penting lainnya pada tahun baru.
Cotton Voile Mexican Party Shirt Saint Laurent