Food & travel

Cara Membuat Aloo Paratha Vegetarian

By : Olivia Aten - 2016-12-17 06:57:43 Cara Membuat Aloo Paratha Vegetarian

India terkenal dengan kuliner khas vegetariannya yang membuat Anda lapar. Aloo Paratha ini adalah salah satunya yang dinikmati pada saat sarapan. Sekilas terlihat seperti roti biasa. Namun, ketika Anda menggigit roti yang terbuat dari tepung gandum ini, ada kari kentang, rasa pedas dan bumbu-bumbu yang nikmat lainnya.

 

Bahan-Bahan Adonan Roti Gandum:

2 mangkuk takar tepung gandum

1/4 sendok teh garam

1/2 sendok teh minyak

air (secukupnya)

minyak (untuk memasak)

 

Bahan-Bahan Kari Kentang:

1 buah kentang besar

1 buah cabai hijau (diiris kecil-kecil)

1/2 sendok teh karambol

1/4 sendok teh bubuk garam masala

1/4 sendok teh bubuk cabai merah

1 sendok makan biji-biji buah delima

1/2 sendok teh bubuk chaat masala

garam

 

Cara Membuat:

1. Campurkan tepung gandum dengan garam dan minyak.

2. Tambahkan air secukupnya dan aduk adonan roti dengan tangan Anda sampai tercampur dengan rata dan adonan terlihat halus.

3. Tutup adonan roti dengan kain agar ukuran adonan dapat mengembang dengan sempurna, selama 15-20 menit.

4. Ketika menunggu, rebus kentang sampai lembut.

5. Setelah kentang matang dan lembut, kupas kulitnya dan lenyehkan.

6. Masak biji buah delima selama 1 menit. Kemudian angkat dan tumbuk.

7. Campurkan biji buah delima, garam masala, bubuk cabai merah, chaat masala, cabai hijau dan garam ke dalam kentang yang sudah di lenyehkan (mash potato)

8. Aduk merata. Sesekali cicipi adonan tersebut untuk menentukan bahan apa yang perlu ditambahkan lagi.

9. Di atas meja yang bersih, gulung adonan roti Anda.

10. Ketika adonan roti terlihat hampir setipis kertas, dan bentuk menjadi bulatan-bulatan besar.

11. Tungkan 1 sendok makan adonan kentang tadi ke atas adonan roti.

12. Kemudian balut dengan gulungan adonan roti yang lain.

13. Sekarang, Anda dapat menggoreng adonan roti yang sudah berisi kari kentang tadi di dalam sebuah panci.

14. Goreng sampai roti berubah warna menjadi cokelat keemasan pada kedua bagian dan berubah menjadi renyah.

15. Angkat dari panci dan hidangkan.

Food & travel