Sebagai Presiden terpilih Amerika Serikat, nama Donald Trump memang sejak lama. Sebagai pengusaha properti dengan kekayaan yang melimpah, Donald Trump juga memiliki perusahaan besar di berbagai bidang. Simak fakta menarik mengenai kekayaan Donald Trump berikut.
1. Dilansir dari Forbes, Trump merupakan urutan ke 156 orang terkaya di dunia versi Forbes 400 tahun 2016.
2. Total kekayaan Trump saat ini berjumlah USD3,5 miliar, atau sekitar Rp48,1 triliun.
3. Menurut laporan yang dikeluarkan oleh Federal Election Commission, Trump memiliki aset sebesar USD33,4 juta atau Rp434,2 miliar di bursa saham yang tersebar di beberapa bank di Amerika Serikat seperti Barclays, Oppenheimer, JP Morgan, dan Deutsche Bank.
4. Trump memiliki aset properti antara lain Trump Tower di Chicago, The Trump National Golf Club di New Jersey, The Mar-A-Lago Club di Palm Beach di Florida.
5. Trump menduduki posisi tertinggi dalam memegang 515 perusahaan di New York, Dubai, dan Brazil.