Fashion

Koleksi Spring Summer 2015 Lacoste Hadir dengan Tampilan Kontemporer

By : Kiki Riama Priskila - 2015-04-22 13:03:57

Pada tahun 1933 Rene Lacoste memutuskan untuk bekerja sama dengan Andre Gillier pemilik pabrik knitting terbesar di kota Troyes, Prancis. Bersama, mereka menciptakan The Polo Shirt, sebuah atasan sportswear yang ikonik serta menjadi favorit sampai saat ini dengan material "pique" yang terkenal atas keringanan dan kenyamanannya saat dikenakan. Mengambil inspirasi dari heritage tersebut, koleksi terbaru dari Lacoste merupakan bentuk eksperimen dengan material klasik with a modern twist.

Motif garis yang sangat populer di era 50an akan banyak Anda lihat pada koleksi kali ini. Mulai dari bagian kerah, trim, sleeve, pullover hingga T-shirt diberikan palet warna biru untuk memberi kesan pelayar yang dilengkapi dengan warna keabuan dan shades of burgundy. Istimewanya dari koleksi ini adalah bagaimana setiap item klasik dapat dipadu padan untuk menjadi suatu busana yang modern, seperti blazer dengan logo crocodile yang dipadukan dengan sweater grafik "Fair Play" dan polo overall dress yang dipakai dengan jaket parka bermaterial parasut. Tak ketinggalan, sneaker hadir dengan aksen unik seperti bahan sweater.

 

(TEKS: MYA WIBOWO / FOTO: BERBAGAI SUMBER)

Fashion