Fashion

Gucci Akan Menghilangkan Tiga Fashion Show Rutinnya

By : Yolanda Deayu - 2020-05-26 19:00:00





Peragaan busana kerap kali dilakukan oleh sebuah rumah mode untuk menampilkan koleksi terbaru mereka. Bagi rumah mode besar, mereka bisa mengadakan hingga lima kali acara dalam setahun, yaitu peragaan busana untuk koleksi busana wanita spring summer, busana pria spring summer, resort, busana wanita fall winter, dan busana pria fall winter. Belum lagi bagi mereka yang memiliki koleksi haute couture.


(Baca Juga: Butik Fendi Di Italia Dibuka Kembali Dengan Jendela Spesial)


Salah satu rumah mode yang bisa mengadakan hingga lima fashion show dalam setahun adalah Gucci. Namun dengan merebaknya pandemi Covid-19, sang Direktur Kreatif Alessandro Michele memutuskan untuk mengurangi frekuensi peragaan busana Gucci yang diadakan per tahun.


Melalui surat berjudul Notes from the Silence yang diunggah ke akun Instagram pribadi miliknya serta akun resmi milik Gucci, ia mengungkapkan bahwa hanya akan bertemu dengan para pencinta mode dua kali dalam setahun, yang berarti ia hanya akan mengadakan fashion show dua kali dalam setahun saja. Surat ini ditulisnya dalam dua bahasa, yaitu Italia dan Inggris.



Dilansir dari situs Vogue, peragaan busana Gucci nantinya hanya akan berlangsung pada musim semi dan musim gugur, dan menampilkan koleksi untuk pria serta wanita sekaligus.


(Baca Juga: Met Gala 2020 Resmi Dibatalkan)


Tak menutup kemungkinan bahwa koleksi yang dirancang akan menjadi genderless, karena label tersebut kini telah memiliki kategori belanja yang gender fluid di situs resminya, yang diberi nama Gucci Mix.