Hair & beauty

3 Cara Reapply Sunscreen Saat Sudah Menggunakan Makeup

By : Her World Indonesia - 2024-05-06 17:00:01 3 Cara Reapply Sunscreen Saat Sudah Menggunakan Makeup

Sunscreen atau UV Protection tentunya sudah tidak asing lagi bagi kamu. Namun, masalahnya adalah kamu masih sering lupa menggunakan sunscreen. Padahal, sunscreen sangat wajib kamu pakai setiap hari dalam rangkaian skincaremu, terutama pagi hari karena kamu akan banyak beraktivitas, sekalipun hanya di dalam ruangan sunscreen tetap wajib kamu gunakan.


Penggunaannya memiliki manfaat luar biasa bagi kesehatan kulitmu. Mulai dari melindungi kulitmu dari sinar UV yang merusak kulit hingga risiko kanker kulit, perlindungan ekstra dari sinar UV. Dengan menggunakan sunscreen, kamu memberikan perlindungan ekstra untuk kulitmu dari efek buruk sinar UV.


Tidak hanya pada siang hari, penggunaan sunscreen di malam hari juga menjadi hal yang penting. Meskipun matahari sudah terbenam, kulitmu tetap terpapar oleh sinar UV yang dipancarkan oleh lampu, gadget, dan perangkat elektronik lainnya. Penggunaan sunscreen pada malam hari dapat membantu melindungi kulitmu dari paparan sinar UV ini, sehingga meminimalkan risiko kerusakan kulit.


(Baca juga: Ini 5 Masker Wajah Yang Bisa Menenangkan Kulit, Wajib Coba!)


Namun, bagaimana jika kamu keburu lupa dan sudah pakai makeup sebelum menggunakan sunscreen terlebih dahulu? Her World memiliki tiga tips dan cara yang benar untuk pakai dan reapply sunscreen saat kamu sudah pakai makeup


1. Mencampurkannya dengan Cushion


(Cara menggunakan sunscreen setelah pakai makeup. Foto: Dok. Freepik)


Cara yang cukup praktis adalah dengan mencampurkan sunscreen milikmu bersama cushion atau alas bedak yang kamu gunakan. Caranya sangat mudah, cukup tambahkan beberapa tetes sunscreen ke cushionmu dan aplikasikan ke wajah dengan lembut. Dengan ini, kamu tidak hanya memberikan perlindungan tambahan dari sinar matahari, tapi juga tetap bisa menjaga tampilan makeupmu tetap flawless sepanjang hari. Praktis banget, kan?


2. Gunakan Spray Sunscreen


Cara kedua adalah dengan menggunakan spray sunscreen. Produk ini sangat cocok untuk digunakan di atas makeup karena aplikasinya yang cepat dan mudah. Cukup semprotkan sunscreen ke wajah dari jarak yang cukup, lalu biarkan kering sebentar sebelum melanjutkan aktivitasmu. Dengan spray sunscreen, kamu bisa melakukan reapply sunscreen dengan cepat tanpa merusak tatanan makeup milikmu. Ada banyak sekali produk spray sunscreen yang harus kamu coba!


3. Gunakan Sunscreen Pad


(Cara menggunakan sunscreen setelah pakai makeup. Foto: Dok. Freepik)


Cara yang tidak kalah praktis adalah dengan menggunakan sunscreen pad. Sunscreen pad ini biasanya sudah diimpor dengan sunscreen yang siap digunakan. Kamu tinggal mengambil satu pad, lalu tepuk-tepukkan lembut ke seluruh wajahmu. Selain memberikan perlindungan tambahan dari sinar UV, sunscreen pad juga dapat membantu menyegarkan kulitmu dan menyerap minyak berlebih. Dengan ini, kamu bisa menjaga makeupmu tetap terlindungi sepanjang hari dengan mudah.


(Baca juga: 5 Rekomendasi Toner Korea Untuk Kulit Sensitif, Penasaran?)


Jadi, tidak ada alasan lagi bagi kamu untuk lupa menggunakan sunscreen dan membahayakan kesehatan kulitmu ya. Kamu harus selalu menyadari pentingnya menggunakan sunscreen untuk investasi jangka panjang terhadap kesehatanmu juga!


(Penulis: Adila Firani)

Hair & beauty