Mencuci wajah adalah tahap paling penting dalam urutan penggunaan skincare, terutama kulit wajah. Mencuci wajah dengan cara yang baik merupakan langkah kunci untuk menjaga kulit tetap sehat dan berseri, juga dapat memberikan manfaat yang berdampak panjang bagi kesehatan kulit. Saat ini, beragam produk facial wash dapat dengan mudah dimiliki. Namun, ternyata masih banyak yang merasa bingung tentang cara mencuci wajah yang paling efektif dan tepat agar kandungan dari facial wash yang dipilih dapat bekerja secara maksimal.
Untuk lebih lengkapnya, berikut ini lima cara mencuci wajah dengan tepat untuk menjaga kesehatan dan kelembapan kulit yang perlu kamu ketahui.
Mencuci tangan terlebih dahulu tidak hanya dilakukan ketika ingin makan saja, tetapi ketika hendak membersihkan wajah pun hal pertama yang harus dilakukan adalah memastikan keadaan tangan sudah bersih sebelum menyentuh wajah. Terutama dengan produk-produk skincare yang akan digunakan. Tangan yang bersih akan menghindari bakteri dan debu-debu kotor yang dapat menempel pada wajah sehingga mengurangi kemungkinan masalah kulit yang baru.
(Baca Juga: 12 Cara Menggunakan Hair Mask Yang Benar Agar Rambut Sehat!)
Sebelum menggunakan facial wash pilihan kamu, penting untuk menghapus make-up terlebih dahulu. Choose your favorite make-up remover, tahap ini juga bertujuan untuk membantu mengangkat kotoran-kotoran yang menempel pada kulit wajah seperti asap kendaraan hingga debu di dalam ruangan. Pada tahap ini, pastikan semua area wajah terjangkau oleh make-up remover yang dipilih, jangan lupakan juga bagian leher.
Penggunaan air hangat dapat membantu membuka pori-pori di wajah agar produk skincare yang akan digunakan dapat menyentuh bagian kulit paling dalam sekaligus mengangkat kotoran-kotoran yang belum terangkat melalui make-up remover dan masih menempel di pori-pori. Air hangat juga dapat membantu menyiapkan kulit agar dapat menerima produk selanjutnya dengan maksimal.
(Baca Juga: Inilah Rahasia Kulit Wajah Flawless Dengan Satu Skincare!)
Saat mencuci wajah, lakukan secara gentle dan perlahan. Hindari mencuci wajah dengan buru-buru dan kasar karena itu dapat merusak your skin barrier. Pijatan lembut pada wajah juga dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah ke permukaan kulit, memberikan nutrisi dan oksigen yang lebih baik. Serta, membantu mengurangi ketegangan otot wajah, mengurangi garis halus, dan memberikan efek relaksasi yang positif.
Setelah selesai membilas wajah, pastikan untuk mengeringkannya dengan tisu atau handuk khusus untuk wajah. Selalu ingat jika permukaan kulit wajah merupakan bagian yang cukup sensitif sehingga pastikan tidak menggunakan handuk yang sama untuk mandi lainnya karena berpotensi menyumbat pori-pori wajah dari sisa-sisa sehabis mandi yang kemudian dapat menyebarkan kuman dan bakteri ke wajah yang baru saja dibersihkan.
(Penulis: Adila Firani)