Hair & beauty

Gunakan 4 Pensil Alis Ini, Dijamin Anti Luntur!

By : Her World Indonesia - 2023-05-17 13:00:01 Gunakan 4 Pensil Alis Ini, Dijamin Anti Luntur!

Memiliki alis yang indah menjadi idaman banyak wanita. Banyak wanita yang bilang bahwa tidak mau keluar rumah jika alis belum tergambar dengan rapih dan cantik. Bentuk dan warna alis memang sangat dapat mengubah penampilan seseorang. Maka dari itu, pensil alis menjadi salah satu produk make up wajib yang ada di dalam tas para wanita.


Oleh karena itu, pasti kamu ingin mencari pensil yang kualitasnya bagus dan tentunya tahan lama. Apa lagi untuk kamu yang sibuk beraktivitas seharian, akan jadi sangat tidak praktis jika harus berkali-kali touch up karena alisnya luntur. Duh, mengerikan! Maka dari itu, berikut empat rekomendasi pensil alis tahan lama yang dapat kamu coba.


1. BLP Brow Definer


(BLP Brow Definer. Foto: Dok. blpbeauty/Instagram)


Pensil alis dari BLP ini berbahan dasar wax. Ujungnya yang tipis akan membuat tampilan alis yang alami. Pensil alis ini juga dilengkapi oleh spoolie dan ujung pensil mikro. Hal ini dapat mendukung kamu mendapatkan tampilan alis natural dengan intensitas yang mudah kamu kontrol sesuai keinginan. Tersedia dalam dua warna, ash brown dan dark brown yang akan menghasilkan tampilan natural seperti alis asli.


(Baca Juga: Baru Belajar Buat Alis? Intip 6 Pensil Alis Untuk Pemula)


2. Luxcrime Slim Triangle Precision Brow Pencil


(Luxcrime Slim Triangle Precision Brow Pencil. Foto: Dok. luxcrime_id/Instagram)


Pensil alis yang satu ini memiliki keunikan yang terdapat pada ujung pensilnya yang berbentuk segitiga yang ultra-slim. Pensil ini sangat tepat untuk kamu yang ingin menggambar alis yang sangat natural, garis-garis yang terlihat seperti rambut alis sesungguhnya. Pensil ini juga memiliki formula smudge-proof dan ultra-precision yang membuat alismu tahan seharian dengan tampilan yang sempurna.


3. Benefit Cosmetics Precisely My Brow Pencil


(Benefit Cosmetics Precisely My Brow Pencil. Foto: Dok. Benefit Cosmetics)


Untuk kamu yang punya budget lebih, kamu bisa coba pensil alis yang satu ini. Sudah tidak diragunakan kualitasnya lagi, pensil alis dari Benefit ini sudah jadi andalan banyak wanita. Kamu benar-benar bisa menggambar rambut alis yang terlihat seperti sungguhan. Dilengkapi dengan spoolie untuk kamu merapikan dan blend warna. Benefit Cosmetics Precisely My Brow Pencil juga memiliki formula tahan air, smudge-proof, tahan hingga 12 jam, cocok sekali untuk kamu yang sibuk beraktivitas.


(Baca Juga: Tips Mudah Memilih Pensil Alis Sesuai Dengan Warna Rambut)


4. Mad For Makeup Incredibrow Brow Enhancer


(Mad For Makeup Incredibrow Brow Enhancer. Foto: Dok. Mad For Makeup)


Tidak kalah dengan produk pensil alis lainnya, pensil alis dari Mad For Makeup ini memiliki kandungan vitamin C dan E yang mampu menumbuhkan rambut alis yang lebih tebal. Untuk formulanya tidak perlu dikhawatirkan lagi karena mereka memiliki klaim tahan air dan keringat, serta bebas paraben. Dimana lagi kamu bisa mendapatkan pensil alis yang tidak hanya mempercantik, tetapi juga menutrisi alismu?


Itu dia empat rekomendasi pensil alis tahan lama yang akan jadi produk andalan menemani hari-hari produktifmu. Tidak perlu lagi khawatir alismu luntur atau memudar, kamu bisa tampil maksimal dengan alis yang sempurna seharian. Yuk dicoba!


(Penulis: Nathania Adella Putri)

Hair & beauty