Life & health

Ketahui 5 Manfaat Baik Kegiatan Bersepeda Bagi Wanita

By : Her World Indonesia - 2021-11-15 13:00:02 Ketahui 5 Manfaat Baik Kegiatan Bersepeda Bagi Wanita

Bugar secara jasmani dan rohani adalah dua hal paling penting disaat kondisi pandemi COVID-19 masih mengglobal dengan segala ketidakpastiannya. Untuk tetap menjaga kesehatan tubuh sekaligus mental di masa pandemi seperti ini, cobalah untuk motivasi dirimu sendiri melakukan kegiatan outdoor seperti bersepeda. Sebuah aktivitas fisik yang murah meriah, bersepeda mudah dilakukan kapan saja.

Menyenangkan dapat menghabiskan waktu dengan bersepeda walau sekadar berkeliling komplek perumahan saja, olahraga ini ternyata mempunyai segudang manfaat bagi kesehatan fisik maupun mental seorang wanita. Jika dilihat dari sudut psikologi, hanya dengan melakukan kegiatan bersepeda dapat membuat pikiranmu lebih jernih lho. Sebab, ketika kamu sudah berada di atas kendaraan ramah lingkungan tersebut dan mulai menelusuri jalanan, otakmu seketika memerintahkan untuk melupakan semua masalah sehari-hari dan melepaskan segala macam pikiran negatif.


(Baca Juga : Lagi Tren, Ini Manfaat Bersepeda Bagi Kesehatan)


Selain itu, manfaat bersepeda juga meningkatkan rasa percaya diri seorang wanita karena merasa dirinya kuat telah berhasil sampai di tempat tujuan dengan waktu. Termasuk olahraga sederhana dan mudah dilakukan, simak deretan manfaat bersepeda bagi wanita seperti yang HerWorld Indonesia rangkum untuk kamu, para wanita di luar sana. Yuk, simak!


1. Mengurangi risiko penyakit diabetes



(Wanita lebih rentan terkena diabetes. Maka dari itu, cegah penyakit diabetes dengan bersepeda. Foto: Dok. Towfiqu barbhuiya/Unsplash)

Tahukah kamu? Jika penyakit diabetes lebih rentan menyerang wanita ketimbang pria bila bekerja dalam waktu yang berlebihan. Hal ini disebabkan wanita karier dengan jam kerja lebih dari 45 jam seminggu cenderung mengabaikan aktivitas olahraga, berkurangnya waktu untuk beristirahat, dan terkadang kerap mengonsumsi makanan cepat saji ketika agenda menumpuk. Faktor gaya hidup tidak sehat akibat padatnya jadwal kerja inilah membuat para pekerja wanita berisiko terserang diabetes tipe 2.


Maka dari itu, alangkah baiknya setiap pagi sebelum ke kantor luangkan waktu selama 30 menit untuk bersepeda sembari menikmati udara segar yang belum terpapar polusi kendaraan motor dan mobil. Jika belum sempat, cobalah untuk bersepeda di hari Sabtu atau Minggu agar lebih leluasa dalam beraktivitas tanpa memikirkan pekerjaan.


2. Membuat kualitas tidur lebih baik


Tidak seperti olahraga lainnya seperti berlari, berenang, atau bermain bola di lapangan, bersepeda adalah latihan yang relatif mudah dan tidak menimbulkan risiko cedera tinggi. Dengan rutin bersepeda setiap hari, aktivitas menyenangkan ini dapat membantu mengurangi gangguan tidur yang dialami wanita seperti insomnia kronis. Jika ada waktu luang, bersepeda dapat dilakukan pada sore hari sekitar jam empat.

Pasalnya, di waktu yang dianggap sempurna untuk melakukan aktivitas bersepeda itu, tubuhmu akan merasa kelelahan sehingga otak mendorong perasaan untuk cepat-cepat ingin pergi tdur. Selain dapat mengurangi gangguan insomnia, bersepeda secara teratur dapat mencegah pertambahan berat badan berlebih agar tidak memicu timbulnya gangguan tidur, sleep apnea yang merupakan kondisi gangguan tidur ketika napas seseorang bisa berhenti sementara saat sedang terlelap. 


3. Bantu atasi kram saat datang bulang


Ada saja sakit yang dirasakan para wanita ketika tamu bulanan sudah menghampiri. Jika rasa kram yang ditimbulkan akibat haid mulai menyerang, rasanya para wanita tidak ingin bergerak dari tempat tidur. Tapi jangan salah, ternyata melakukan olahraga sepeda dapat membantu meredakan kram yang terasa tidak nyaman, lho.


Dengan bersepeda selama 10 sampai 15 menit, aktivitas fisik ringan ini akan membantu melancarkan sirkulasi darah yang berlimpah akan oksigen dan nutrisi ke seluruh tubuh sehingga dapat mengurangi rasa nyeri di area panggul dan perut bagian bawah.


(Baca Juga : Cara Dan Waktu Yang Tepat Pakai Sunscreen Saat Bersepeda)


4. Membuat tampak awet muda


Selain melakukan perawatan kulit wajah lewat skincare, rutin bersepeda juga membantu penampilanmu tampak awet muda, lho. Manfaat baik ini berkaitan erat dengan aliran oksigen yang dikirim bersama dengan nutrisi ke seluruh sel kulit guna membantu menyingkirkan racun berbahaya, sehingga dapat melindungi kulitmu dari paparan sinar UV. Rutin bersepeda juga mengoptimalkan produksi kolagen dalam tubuhmu untuk mengurangi tanda-tanda penuaan.


5. Dapat mencegah kanker payudara



(Rutin bersepeda juga dapat menurunkan risiko terserang kanker payudara. Foto: Dok. National Cancer Institute/Unsplash)


Melakukan aktivitas fisik dengan bersepeda adalah salah satu kunci utama dari pencegahan alami terhadap serangan kanker payudara pada wanita. Hanya dengan bersepeda selama 30 sampai 45 menit dalam sehari, kegiatan yang melatih kekuatan kaki ini akan berdampak besar terhadap penolakan munculnya sel kanker payudara setelah seorang wanita melewati masa menopause. 


(Baca Juga : Inspirasi OOTD Hingga Gaya Saat Bersepeda Dari Jessica Mila)


Bersepeda bukanlah olahraga yang memakan banyak biaya ketika kamu melakukannya. Cukup meluangkan waktu sekitar setengah jam, tubuhmu tidak hanya membakar lemak tetapi kamu pun akan terhindar dari penyakit kronis berbahaya. Aktivitas bersepeda ini biasakan diiringi dengan mengonsumsi makanan sehat juga, ya.



(Penulis : Nabila Marshanda Aliescha)

Life & health