Sex & relationship

Apakah Wajar Merasa Bosan Dalam Hubungan?

By : Fariza Rahmadinna - 2020-04-30 08:00:02 Apakah Wajar Merasa Bosan Dalam Hubungan?

Dalam sebuah hubungan, cinta tidak selalu berjalan dengan indah dan mudah. Terkadang, kamu dan pasangan akan berada di satu fase hubungan yang sangat bahagia, sedih, marah, kecewa, dan bosan. Namun, pernahkah kamu bertanya-tanya, apakah wajar merasa bosan dalam suatu hubungan? Dikutip dari Bustle, menurut para ahli, psikolog, dan terapis mengatakan bahwa, merasa bosan dalam hubungan cinta adalah sesuatu hal yang wajar. Namun, merasa bosan dalam suatu hubungan bisa menjadi masalah jika dibiarkan terlalu lama. 


Dilansir dari Business Insider, menurut terapis pasangan, Rachel Sussman, menurunnya gairah cinta dalam hubungan yang sudah berjalan selama bertahun-tahun merupakan hal yang normal. Menurut terapis Julie Williamson, LPC, NCC, RPT mengatakan bahwa sangat wajar bila perasaan bosan itu muncul setelah bertahun-tahun menjalani rutinitas sehari-hari bersama. Terapis Kimberly Hershenson mengatakan pada Bustle bahwa setelah kamu bersama pasangan untuk waktu yang cukup lama, sangat normal jika hubungan kalian berada dalam fase bosan. Jika hal ini terjadi pada hubunganmu dan pasangan, sudah seharusnya gairah cinta itu kembalikan. 


Lantas, apa saja cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kembali gairah cinta tersebut? Dalam sebuah studi yang dilakukan oleh Dr. Arthur Aron di University of New York, mencoba hal-hal baru dapat menciptakan gelombang cinta dan secara signifikan dapat meningkatkan kepuasan dalam hubungan ketika dipraktikkan secara konsisten. Menurut Ruth Westheimer, penulis buku The Doctor Is In, untuk menghilangkan rasa bosan dalam sebuah hubungan, kamu dan pasangan perlu melakukan hal-hal baru seperti menekuni hobi baru atau mengambil kursus online, sehingga dapat mengusir rasa bosan dan membuat hubunganmu dengan pasangan menjadi menarik kembali. 


Tak hanya itu saja, kamu dan pasangan juga bisa merencanakan kencan romantis untuk mengembalikan gairah cinta. Menurut Kimberly Hershenson, melakukan kencan romantis dengan lilin dan makan makanan favorit bersama adalah cara mudah untuk terhubung kembali dan mengingatkan bahwa kalian masih saling mencintai satu sama lain. Hershenson menjelaskan lebih lanjut, tidak ada kata terlambat untuk membuat tujuan baru, atau merencanakan hal-hal baru yang menyenangkan untuk dilakukan bersama. Buatlah bucket list hal-hal yang ingin sekali kalian lakukan bersama. Melakukan sesuatu yang baru dapat menambah kebahagian pada hubungan dan membantu meningkatkan gairah cinta di antara kalian. 

Sex & relationship