Sex & relationship

Penyebab Pria Tidak Setia Pada Pasangan

By : Kiki Riama Priskila - 2020-12-08 21:00:01 Penyebab Pria Tidak Setia Pada Pasangan

Saat kita mencintai pasangan dengan sepenuh hati, namun ia justru berpaling pada sosok lain, tentu rasanya sangat menyakitkan. Rasanya, semua kepercayaan dan cinta yang kita berikan padanya langsung hancur dan hilang. Hubungan pun mulai terasa hambar dan berantakan. Namun, satu hal yang jadi pertanyaan, kenapa ia bisa berselingkuh dan mengkhianati kesetiaanmu? Mungkin alasannya cukup beragam, namun umumnya inilah penyebab pria tidak setia pada pasangannya.


Sudah jadi candu

Dilansir dari Psychologytoday.com, pria yang punya gangguan dorongan seksual akan lebih mudah selingkuh. Ia memiliki masalah terhadap emsoinya sehingga menggunakan seksualitas sebagai cara untuk menstabilkan emosi dan kondisi psikologisnya. Inilah yang menyebabkan ia jadi kecanduan dengan perselingkuhan, demi memuaskan keinginannya tersebut.


Punya ekspektasi terlalu tinggi

Pria tersebut umumnya terlalu banyak menuntut. Ini disebabkan karena ia punya ekpektasi tinggi terhadap pasangan ideal. Mungkin ia adalah sosok pria egois karena ingin pasangannya bisa memenuhi semua keinginannya. Ia bahkan merasa dirinyalah yang paling sempurna.


(Baca Juga: 4 Cara Membuat Pria Cemburu)


Trauma

Mungkin saja ada kejadian di masa lalunya yang membuat ia jadi trauma. Sebut saja seperti pelecehan seksual atau jenis kekerasan lainnya yang akhirnya membuat ia jadi orang yang mudah berselingkuh. Luka akibat trauma akan sulit sembuh. Jika tak ditangani dengan serius, hal tersebut bisa menghalangi atau menghambat kualitas hubungannya di masa depan. Bahkan, meski ia kelak memiliki pasangan yang baik pun, ia bisa tetap nekat berselingkuh sebagai pelarian dari trauma tersebut.


Masih kekanakan

Pasangan berpikir bahwa kamu tidak mengetahui perselingkuhannya dan ia pun tak merasa sudah melukai hatimu. Jika ini yang terjadi, tandanya ia belum dewasa dan memiliki empati. Ia cenderung melakukan hal-hal seenak dirinya sendiri tanpa memikirkan risiko di masa depan.


Tidak percaya diri

Tanpa alasan pasti, ia selalu merasa kurang percaya diri. Demi mengatasinya, ia mencoba untuk memikat banyak lawan jenis hanya agar bisa membuktikan bahwa ia bisa melewati kekurangan tersebut. Mungkin baginya, dengan bergonta-ganti pasangan, ia jadi merasa lebih percaya diri dan membuktikan bahwa dirinya masih menarik. 


(Baca Juga: Pria Bisa Mencintai Dua Wanita Sekaligus, Begini Faktanya)


Itulah beberapa penyebab pria tidak setia pada pasangannya. Sebenarnya, masih ada banyak alasan lain yang menjadi faktor perselingkuhan. Namun, apa pun itu, jangan biarkan dirimu terus tersakiti. Semoga kamu bisa mendapatkan pasangan setia dan hubungan yang bahagia.


Sex & relationship