Fashion

8 Ide Busana Elegan Untuk Rayakan Imlek 2020

By : Hafizah Rana Dalilah - 2020-01-22 09:18:00 8 Ide Busana Elegan Untuk Rayakan Imlek 2020


Menjelang Imlek, persiapan untuk menyambutnya harus mulai dipikirkan dengan matang. Khususnya untuk pilihan busana yang dikenakan saat perayaan nanti.

Selain bisa mengenakan baju tradisional Congsam dengan warna merah ikonik, banyak ide busana lain untuk meriahkan tahun baru Cina nanti. Seperti warna-warna cerah, corak bunga, dan paduan outer yang bisa buat tampilan memukau dan elegan. Jika masih bimbang memadukan busana untuk perayaan Imlek nanti, berikut di antaranya yang bisa jadi inspirasi:

(Baca Juga: Mengenal 9 Tradisi Tahun Baru Imlek di Indonesia)


1. Cheongsam


Identik dengan rona merah, mengenakan busana Cheongsam akan menambah keseruan dari perayaan Imlek tahun ini. Jadi salah satu baju tradisional yang akrab dengan potongan di sisi sampingnya dan kerah Shanghai yang khas, buat siapapun anggun saat mengenakannya. 


2. Busana Hijau


Merayakan Imlek tak selalu melulu mengenakan busana serba merah untuk meriahkan hari itu. Memilih warna hijau dengan motif bunga pun tak jadi masalah dan tetap memiliki nuansa Chinese New Year!

(Baca Juga: 10 Hal yang Tabu Dilakukan Saat Hari Raya Imlek)


3. Gaun Panjang


Busana seperti yang dikenakan oleh Saoirse Ronan ini juga bisa jadi ide gaun untuk merayakan Imlek. Ditambah dengan motif bunga dan burung yang mendominasi buat tampilanmu makin memukau.


4. Samfoo


Dengan mengenakan baju bermodel Samfoo yang dipakai oleh Sandra Dewi ini bisa jadi inspirasi busana santai untuk merayakan Imlek nanti. Tambahkan aksesori lain seperti kalung dan lainnya agar tampilan lebih elegan.

(Baca Juga: Rekomendasi Restoran untuk Rayakan Imlek)


5. Rok dan Blouse


Mengenakan rok dengan blouse senada akan jadi tampilan klasik dan menawan. Pilihlah warna-warna merah dengan corak bunga agar gayamu semakin meriah di tahun baru Cina nanti.


6. Motif Abstrak


Fesyen Imlek identik dengan corak busananya yang meriah seperti yang dikenakan oleh model Barbara Palvin ini. Meski tak berwarna merah, namun tampilan seperti ini bisa jadi salah satu inspirasi busana Imlek nanti.

(Baca Juga: 5 Fakta Menarik Seputar Hari Raya Imlek)


7. Outer


Menambahkan outer juga tak jadi masalah untuk dikenakan saat merayakan tahun baru Imlek. Meski mengenakan baju tradisional, outer bisa membuatmu tampil modern.


8. Warna Cerah


Banyaknya busana Imlek yang elegan, salah satu yang dikenakan oleh Chelsea Olivia ini bisa dicoba untuk tampilan memukau. Warnanya yang cerah dengan corak bunga khas Chinoiserie akan jadi ide busana yang mencuri perhatian saat dikenakan. 

Fashion