Life & health

5 Fakta Jennie Blackpink Yang Perlu Kamu Tahu

By : Kiki Riama Priskila - 2019-01-21 12:56:00 5 Fakta Jennie Blackpink Yang Perlu Kamu Tahu


Girlband asal Korea, Blackpink baru saja menyelesaikan konsernya tadi malam di depan ribuan penggemar di Jakarta. Di antara empat personilnya, salah satu yang paling menarik perhatian adalah Jennie.

Gadis yang baru saja berulang tahun ke-23 pada 16 Januari lalu ini memang sukses diidolakan tak hanya penggemarnya di Asia tapi juga di seluruh dunia. Ia juga merilis debut solonya dengan lagu 'Solo' beberapa waktu lalu. 

Selain jago menyanyi dan menari, Jennie punya banyak talenta yang membuat ia dikagumi. Berikut adalah 5 fakta yang perlu kamu tahu tentang Jennie Kim:

(Baca juga: Jennie Blackpink Debut Solo dengan Merilis Lagu 'Solo')


(Jenny 'Blackpink'. (Foto: Dok. Instagram/@jennierubyjane)

1. Lahir di Seoul, besar di Auckland

Jennie lahir di Anyang, pinggiran kota Seoul, dan dibesarkan di Auckland, New Zealand selama 5 tahun sebelum kembali ke Seoul untuk bersekolah. Berkat latar belakangnya yang sudah lama tinggal di luar Korea, Jennie pun lancar berbahasa Inggris dan Korea. Ia juga mampu berkomunikasi dalam Bahasa Jepang.


2. Member paling modis 

Disebut sebagai personil paling modis dalam grupnya, Jennie memiliki banyak nama panggilan seperti "Human Gucci" dan "YG Princess". Kecintaannya terhadap fashion juga menarik perhatian banyak brand besar, termasuk Chanel. Ia pun diangkat sebagai salah satu ambassador untuk Korea pada Juni 2018.


(Jenny 'Blackpink'. (Foto: Dok. Instagram/@jennierubyjane)

3. Suka Rihanna

Jennie merupakan penggemar setia Rihanna. Dalam wawancaranya bersama Elle Korea tahun lalu, ia mengutarakan bahwa idola nomor satunya adalah Rihanna karena ia memiliki semua hal yang diinginkan Jennie. Mendengar kemampuan rap dan lagu single Solo terbarunya, rasanya Jennie sudah mulai mendekati impiannya.

4. 'Senjata rahasia YG'

Gadis berambut panjang ini berlatih selama 5 tahun dan 10 bulan sebelum tampil perdana di usia 19 tahun. Jennie juga sempat tampil di video musik dan single beberapa pendahulunya seperti dalam lagu GG Be karya Seungri dan That XX karya G-Dragon. Rasanya pantas jika Seungri menyebut Jennie sebagai "senjata rahasia YG".

5. Seorang Capricorn 

Jennie lahir pada tahun 1996, seorang Capricorn, dan memiliki shio Babi. Berdasarkan kalender Tionghoa, babi merupakan simbol keberuntungan dan kekayaan, serta dikenal sebagai pekerja keras, antusias, serta cenderung memiliki kekuasaan. Sebagai Capricorn, ia memiliki kemauan untuk sukses dan sangat setia saat berada dalam hubungan.


(Jenny 'Blackpink'. (Foto: Dok. Instagram/@jennierubyjane)

Nah, setelah mengenal 5 fakta yang perlu kamu tahu tentang vokalis Blackpink, Jennie Kim, fakta nomor berapa yang jadi favorit kamu?

Life & health