Fashion

Koleksi Nyaman dan Chic Uniqlo x Ines De La Fressange

By : Yolanda Deayu - 2018-09-07 15:31:18 Koleksi Nyaman dan Chic Uniqlo x Ines De La Fressange

Pakaian yang inovatif, berkualitas tinggi, memiliki desain universal, dan nyaman untuk dikenakan sehari-hari yang merupakan nilai dari filosofi LifeWear Uniqlo. 

Filosofi tersebutlah yang diusung Uniqlo setiap kali menciptakan busana mereka. Untuk memberikan sentuhan modis ala wanita Prancis, label mode asal Jepang tersebut pun menggandeng ikon Parisian chic Ines De La Fressange. 

Tak dapat dipungkiri bahwa koleksi Ines De La Frassange di Uniqlo adalah salah satu yang paling dinantikan setiap musimnya. Dirancang langsung oleh wanita berdarah Prancis tersebut, koleksinya pun selalu menghadirkan desain modis bak wanita Paris. 

Uniqlo pun kembali menggandeng ikon Parisian chic Ines De La Fressange untuk menghadirkan koleksi busana fall winter 2018. Dirancang oleh Naoki Takizawa selaku Special Project Design Director Uniqlo dan Ines sendiri, koleksi ini menggabungkan filosofi LifeWear Uniqlo serta keyakinan wanita yang telah berkecimpung di dunia mode selama lebih dari 43 tahun tersebut untuk menghadirkan pakaian yang nyaman bagi wanita sekaligus menampilkan kecantikan mereka. 

Koleksi fall winter 2018 ini terinspirasi dari mode di bukit Montmartre yang ada di Paris pada tahun 1920-an, yang saat itu pusat interaksi sosial, budaya, dan seni yang sangat terkenal. 

Bahan yang nyaman digunakan untuk membuat koleksi ini, sehingga menghasilkam busana yang nyaman pula. Salah satunya adalah kemeja dengan drape yang elegan dengan motif polkadot, yang dibuat dari bahan katun 100% sehingga lembut dan tidak panas ketika dikenakan. 

Ada juga rok midi yang terbuat dari katun corduroy 100%, dengan aksen kancing pada bagian depan yang membuat pemakainya terlihat modis seketika. 

Dengan potongan yang simpel namun tetap memiliki sentuhan chic, koleksi ini pun mudah untuk dipadupadan dan menghasilkan gaya stylish

Koleksi ini juga merupakan koleksi bersama Uniqlo dan Ines De La Fressange untuk yang ke-10 kalinya. Dalam rangka merayakan kesuksesan kerja sama yang telah berlangsung sejak lama ini, koleksi musim ini pun menghadirkan busana anak untuk pertama kalinya. 

“Sejak awal pembuatan koleksi ini, saya ingin menawarkan pakaian anak-anak yang dibuat dengan bahan yang sama dengan pakaian-pakaian wanita. Saya ingin menumbuhkan kecintaan pada pakaian diantara anak-anak dengan memasukkan jaket tweed, kemeja katun, dan pakaian-pakaian berkualitas lainnya di lemari mereka," ujar Ines.

Ia juga menambahkan, "Para orang tua pasti akan senang melihat anak-anak mereka terlihat modis dan bahagia, dan sebagai seorang ibu, itu adalah sesuatu yang sangat dekat di hati saya.”

Seluruh koleksi spesial Ines De La Fressange fall winter 2018 sudah bisa didapatkan di gerai Uniqlo Lotte Shopping Avenue Jakarta, dan sejumlah gerai terpilih Uniqlo lainnya di Indonesia. 

Fashion